Berapa Lama Waktu untuk Scaling Gigi ke Dentist?
“Scaling gigi dapat membersihkan karang atau plak yang menempel pada gigi. Prosedurnya cukup cepat, tapi manfaatnya sangat banyak.”
Halodoc, Jakarta – Scaling gigi adalah prosedur yang dilakukan untuk membersihkan gigi dari karang atau tartar. Prosedur ini dilakukan dengan menggunakan alat yang disebut scaler. Karang gigi terbentuk karena plak yang menumpuk, menempel, dan mengeras di permukaan gigi. Munculnya karang gigi tentu membuat tampilan gigi seperti tidak terawat.
Gigi yang terjaga kebersihan dan kesehatannya tidak hanya membuat kamu terhindar dari banyak masalah kesehatan, tetapi juga meningkatkan rasa percaya diri ketika harus berbicara atau tersenyum pada orang lain.
Nah, untuk mendapatkannya, rutin menyikat gigi saja tidaklah cukup. Kamu perlu melakukan perawatan secara teratur ke dentist atau dokter gigi, yaitu melakukan scaling.
Bukan tanpa alasan, tumpukan plak yang menempel pada gigi tersebut memiliki warna kusam, bisa berwarna kuning, kecokelatan, hingga hitam. Jangan anggap remeh, plak dan karang gigi ini tentu harus dibersihkan, karena bisa berdampak negatif pada kesehatan gigi jika kamu tidak melakukannya.
Scaling Gigi Itu Apa Manfaatnya?
Scaling gigi adalah prosedur terbaik untuk menghilangkan karang gigi. Simak alasannya di sini → Ini Alasan Scaling Jadi Satu-Satunya Cara Ampuh Bersihkan Karang Gigi
Secara umum, manfaat scaling gigi adalah:
- Menghilangkan noda pada gigi.
- Mencegah berbagai penyakit mulut dan gigi.
- Mencegah gigi berlubang.
- Menghindari bau mulut.
Manfaat scaling gigi juga paling terasa bagi orang yang mengalami penyakit periodontal kronis. Bahkan perawatan kesehatan gigi ini dianggap sebagai pengobatan terstandar untuk kondisi ini.
Sebab, scaling dapat memperbaiki celah atau kantong antara gigi dan gusi rata-rata 0,5 milimeter. Dengan mengurangi kantong yang terbentuk di antara gigi dan gusi, ini akan mengurangi risiko kehilangan gigi, tulang, dan jaringan yang terkait dengan penyakit periodontal kronis.
Berapa Lama Waktu Scaling Gigi?
Prosedur sacling gigi tidak mengharuskan kamu untuk menginap di rumah sakit atau melakukan kunjungan berulang ke dokter gigi. Meski begitu, lama waktu prosedur ini terbilang beragam.
Jika karang gigi tidak parah, dokter hanya perlu sekitar 30 menit untuk membersihkannya. Sebaliknya, jika plak sulit dihilangkan, dokter bisa membutuhkan waktu lebih lama, bahkan hingga 2 jam.
Biasanya, dokter gigi akan menyarankan kamu melakukan scaling apabila terindikasi ada masalah kesehatan pada gigi atau gusi. Ini termasuk peradangan, pembengkakan, perubahan pada gusi maupun gigi, atau perdarahan.
Seberapa sering kamu perlu scaling tergantung pada beberapa faktor. Seperti kondisi kesehatan dan kebersihan area mulut dan gigi, pola makan, kebiasaan merokok, usia, ada atau tidaknya riwayat kesehatan mulut dan gigi, hingga berbagai kondisi medis lain yang turut berpengaruh.
Namun, untuk waktu idealnya, kamu disarankan melakukan pembersihan plak dan karang gigi setidaknya setiap 6 bulan sekali atau 2 kali dalam satu tahun.
Prosedur Scaling Gigi
Sebelum prosedur scaling gigi dimulai, dokter gigi biasanya akan membuat mulut mati rasa dengan anestesi lokal. Dengan begitu, selama prosedur, kamu akan tetap sadar, tapi tidak akan merasakan sakit.
Setelah itu, dokter akan melakukan proses scaling dengan menggunakan alat getar bernama scaler ultrasonik. Berikut ini langkah dan tahapan dalam prosedur scaling:
- Ujung logam yang bergetar pada scaler akan membersihkan karang gigi dari gigi di atas garis gusi.
- Semprotan air pada scaler membersihkan karang gigi dan membersihkan plak dari kantong gusi.
- Dokter akan menggunakan scaler dan pengikis gigi manual (kuret) untuk menghilangkan sisa kecil karang gigi.
Lebih lanjut mengenai prosedur scaling gigi bisa kamu baca di sini → Scaling Gigi, Bagaimana Prosedur dan Manfaatnya?
Apa yang Perlu Dilakukan setelah Scaling Gigi?
Setelah prosedur selesai dilakukan, kamu mungkin akan merasakan beberapa efek samping, seperti gusi atau gigi yang terasa tidak nyaman dan membengkak. Namun, hal ini akan menghilang setelah beberapa waktu.
Guna meringankannya, dokter mungkin akan meminta kamu untuk tidak makan selama sekitar 30 hingga 60 menit setelah prosedur pembersihan karang gigi dilakukan.
Bila memang diperlukan, dokter bisa juga memberikan obat pereda nyeri. Begitu pula dengan obat kumur dan antibiotik untuk mencegah terjadinya infeksi bakteri karena gusi yang terluka. Obat ini juga membantu mempercepat proses penyembuhan setelah prosedur scaling.
Dapatkan obat pereda nyeri yang diresepkan dokter di Toko Kesehatan Halodoc✔️ dengan pengiriman cepat dan kemasan yang tersegel aman.
Pastikan kamu mengonsumsi antibiotik sesuai dengan anjuran dokter, tanpa menambah maupun mengurangi dosisnya. Pasalnya, penggunaan antibiotik secara asal justru bisa berdampak negatif pada kesehatan tubuh.
Bolehkah Sikat Gigi setelah Melakukan Scaling?
Setelah prosedur scaling gigi, bibir, gigi, dan lidah mungkin mati rasa. Jika kamu ingin menyikat gigi, boleh saja. Namun, sikatlah gigi dengan sangat lembut dalam 24 jam setelah scaling gigi.
Keesokan harinya, mulailah membersihkan gigi dengan benang secara perlahan. Lalu, secara bertahap, sikatlah gigi secara normal selama minggu berikutnya.
Prosedur scaling gigi sebaiknya dilakukan setiap enam bulan sekali atau lebih sering jika kondisi gigi dan gusi kamu memang membutuhkan perawatan yang lebih intensif.
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. Teeth Scaling: What You Need to Know.
Dentally.org. Diakses pada 2021. Teeth Cleaning: Guide to Professional Tartar Removal at the Dentist.
NewMouth. Diakses pada 2021. Scaling and Root Planing (Treatment for Periodontal Disease).
Halodoc. Diakses pada 2023. Scaling.
Britt Dental Center. Diakses pada 2023. Care after Scaling & Root Planing.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan