Tanpa Operasi, Atasi Hernia dengan Olahraga Ini

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   01 November 2018
Tanpa Operasi, Atasi Hernia dengan Olahraga IniTanpa Operasi, Atasi Hernia dengan Olahraga Ini

Halodoc, Jakarta - Hernia adalah sebuah penyakit yang terjadi karena organ dalam tubuh menekan dan menonjol melalui jaringan otot. Pelemahan pada otot tersebut membuat tubuh tidak dapat menahan organ di dekatnya sehingga terjadilah hernia. Hernia juga dapat disebut sebagai 'turun berok', dan terjadi pada pangkal paha.

Ternyata, pengobatan untuk penyakit ini bukan hanya melalui operasi. Ada cara lain yang dapat dilakukan untuk menyembuhkannya, yaitu dengan berolahraga. Bagi pengidap hernia, olahraga adalah salah satu langkah terbaik untuk mengembalikan kondisi otot yang fungsinya telah melemah.

Untuk pengidap hernia, olahraga-olahraga yang cocok untuk menyembuhkan penyakit tersebut adalah:

  1. Yoga

Yoga adalah olahraga yang berfokus pada kestabilan, kelembutan, dan keharmonisan pada gerakan, sehingga dapat memperkuat otot untuk atasi hernia dan juga mencegah hernia terjadi lagi kedepannya. Gaya-gaya yang dapat dipraktekkan, yaitu:

  • Gaya Sapta Vajrasana. Caranya melakukannya adalah duduk dengan membiarkan siku menekuk dan sudut membentuk seperti huruf V ke belakang. Kemudian, perlahan letakkan kepala hingga menyentuh lantai. Lalu, bungkukkan lutut tetapi lutut, tetapi berada di lantai.
  • Gaya Halasan. Gerakan ini dilakukan dengan berbaring telentang, lalu posisikan bokong di samping. Setelah itu, angkat kaki ke atas dan lurus tanpa membebani tangan. Kemudian, gerakkan kaki ke bawah melewati kepala hingga ujung kaki menyentuh lantai.
  • Gaya Sarvangasana. Pertama-tama kamu harus berbaring telungkup dan kedua tangan berada di samping tubuh dengan telapak tangan tetap menyentuh lantai. Lalu, angkat kaki dengan dorongan tangan dan tekuk siku agar telapak tangan tetap lurus. Terakhir, pastikan posisi kaki tegak lurus dengan leher.
  1. Aerobik

Aerobik adalah salah satu olahraga yang fokus pada gerakan cepat dan dinamis untuk atasi hernia. Olahraga ini mirip dengan senam, tetapi dapat dilakukan dengan iringan musik. Gerakan pada aerobik dapat memperkuat otot yang dapat menyembuhkan hernia dan melancarkan darah di sekitar perut.

  1. Jalan Santai

Jalan santai dapat dilakukan seseorang untuk atasi hernia. Olahraga ini dapat dilakukan oleh semua orang dan rentang umur. Lakukanlah jalan santai secara teratur untuk menjaga otot tetap kencang dan kuat, sehingga dapat menyembuhkan hernia.

  1. Meditasi

Cara atasi hernia yang lainnya adalah dengan meditasi. Caranya adalah dengan duduk bersila di sebuah tempat hening dan dikelilingi oleh aroma wangi agar relaks. Fokuskan pikiran kamu pada hal yang membuat tenang sambil mengatur pernapasan dengan ritme yang teratur untuk membuang beban yang ada di pikiran. Tariklah napas dalam-dalam, kemudian buang secara perlahan.

  1. Berenang

Berenang dipercaya dapat atasi hernia, karena berat air terbukti dapat mendorong dan menahan posisi buah zakar pada pria dan otot rahim pada wanita. Selain itu, berenang juga dapat meningkatkan sirkulasi darah pada perut, sehingga organ perut tetap stabil pada tempatnya.

  1. Mengangkat Kaki Berulang Kali

Dengan mengangkat kaki berulang kali pada posisi duduk atau terlentang ketika sebelum tidur atau setelah bangun tidur dapat atasi hernia. Sebelum melakukan hal tersebut, kamu disarankan untuk meminum air putih. Posisikan tubuh terlentang atau duduk lalu angkat kedua kaki secara berulang.

Itulah cara mengatasi hernia dengan olahraga. Jika kamu mempunyai pertanyaan perihal penyakit hernia, kamu dapat menanyakannya pada dokter dari Halodoc. Caranya hanya dengan download aplikasi Halodoc di Apps Store atau Play Store.

Baca juga: