Clotaire 60 mg 10 TabletClotaire 60 mg 10 Tablet

Clotaire 60 mg 10 Tablet

Rp113.600 - Rp142.100
Per Strip
*Harga berbeda di tiap apotik
safepackaging

Kemasan aman & personal

24x7Delivery

Siap diantar 24 jam

authStores

Dikirim dari apotek resmi


Deskripsi
CLOTAIRE 60 MG TABLET adalah obat yang digunakan untuk mencegah kejadian-kejadian trombosis (misalnya kematian kardiovaskular, infark miokard, atau stroke) pada pasien yang menderita sindrom koroner akut. Dalam penggunaan obat ini HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Pembelian obat ini memerlukan edukasi terkait penggunaan atau pengonsumsian obat yang tepat dan aman yang akan dikenakan biaya.
Indikasi Umum
INFORMASI OBAT INI HANYA UNTUK KALANGAN MEDIS. Pemberian bersama dengan asam asetilsalisilat untuk pencegahan kejadian trombosis (kematian akibat gangguan Kardio Vaskular, infark miokard, & stroke) pada pasien dengan sindrom koroner akut (angina tak stabil, infark miokard tanpa peningkatan segmen ST/NSTEMI & infark miokad dengan peningkatan segmen ST/STEMI); termasuk pasien yang menjalani intervensi koroner perkutan atau bedah pintas arteri koroner.
Komposisi
Ticagrelor 60 mg
Dosis
PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Dosis awal : 180 mg diberikan dalam dosis tunggal, dilanjutkan dengan 90 mg, 2x sehari dengan dosis pemeliharaan ASA 75-100 mg setiap hari
Aturan Pakai
Dapat dikonsumsi dengan makanan ataupun tanpa makanan.
Perhatian
HARUS DENGAN RESEP DOKTER. Riwayat gangguan perdarahan, menjalani prosedur invasif per kutan, pemberian bersama dengan aspirin (dosis >100 mg), asupan kronik OAINS, antikoagulan oral &atau fibrinolitik; hipotensif, belum lama menjalani angiografi koroner, intervensi koroner perkutan (PCI), Coronary Artery Bypass Grafting (CABG), & pembedahan lainnya; dyspnea; gangguan hati derajat sedang. Hindari penghentian terapi mendadak. Hindari penggunaan dengan inhibitor CYP3A kuat & penginduksi CYP3A potensial. Hamil & laktasi. Lanjut usia. Kategori Kehamilan : C
Kontra Indikasi
Hipersensitivitas
Efek Samping
Hiperurisemia, sesak napas, asam urat/arthritis gout, pusing, sinkop, sakit kepala, hipotensi, perdarahan GI, diare, mual, dispepsia, konstipasi.
Golongan Produk
Obat Keras (Merah)
Kemasan
Dus, 3 Strip @ 10 Tablet Salut Selaput
Manufaktur
Pratapa Nirmala (Fahrenheit)
No. Registrasi
BPOM: DKL2131546617B1