Dari Timun Suri hingga Blewah yang Bervitamin untuk Berbuka
Halodoc, Jakarta - Di Indonesia, salah satu sajian buka puasa yang populer adalah es buah. Ada 2 jenis buah yang popularitasnya selalu meningkat hanya pada bulan puasa, yaitu timun suri dan blewah. Timun suri adalah buah yang termasuk dalam keluarga labu-labuan (Cucurbitaceae), yang memiliki kemiripan karakteristik dengan timun dan melon.
Sementara itu, blewah atau Cucumis melo var cantalupensis, adalah buah yang masih berkerabat dengan melon. Baik timun suri ataupun blewah, sama-sama menyegarkan dan bisa diolah menjadi berbagai sajian. Namun, tak hanya menyegarkan, timun suri dan blewah juga ternyata mengandung vitamin yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, lho.
Baca juga: 4 Inspirasi Menu Berbuka Puasa yang Sehat
Kandungan dan Manfaat Timun Suri
Sebagai bagian dari keluarga tanaman Cucurbitaceae, timun suri juga memiliki kandungan bernutrisi, yang baik bagi kesehatan. Buah ini juga diyakini mengandung komponen, yang dapat meringankan penyakit kronis, seperti diabetes, penyakit kardiovaskuler, dan beberapa jenis kanker. Berikut beberapa manfaat dan kandungan timun suri untuk kesehatan tubuh:
1. Mengganti Cairan Tubuh
Mengonsumsi timun suri setelah seharian berpuasa dapat dengan cepat menggantikan elektrolit atau cairan tubuh yang hilang. Ketika cairan dalam tubuh yang hilang tergantikan, kamu akan terhindar dari risiko terkena konstipasi dan penyakit batu ginjal, serta menyehatkan usus secara keseluruhan.
2. Menyehatkan Tulang
Manfaat timun suri lainnya datang dari kandungan vitamin K di dalamnya. Seperti yang diketahui, vitamin K telah terbukti dapat membantu tubuh menyerap kalsium dengan lebih baik, sehingga dapat menyehatkan tulang dan meminimalisir terjadinya keretakan tulang di masa mendatang.
3. Mencegah Kanker
Timun suri mengandung nutrisi bernama cucurbitacins, yang terbukti secara ilmiah dapat mencegah berkembangnya sel kanker di dalam tubuh. Namun, hingga saat ini belum ada obat kanker yang mengandung cucurbitacins, karena sifat antikanker yang satu ini masih harus diteliti lebih jauh lagi.
Baca juga: 6 Pilihan Takjil Sehat untuk Menu Buka Puasa
4. Menyehatkan Sistem Kardiovaskuler
Kandungan serat yang tinggi dalam timun suri membuatnya dapat mencegah penumpukan kolesterol. Manfaat ini juga bisa didapat dari kandungan cucurbitacins, yang disebut-sebut mampu menurunkan risiko penyakit aterosklerosis, alias terbentuknya plak di dinding pembuluh arteri jantung.
5. Mencegah Diabetes
Timun suri mengandung Cucurbita ficifolia, yaitu zat yang dapat mencegah kenaikan kadar gula darah dalam tubuh secara drastis. Buah ini juga memiliki indeks glikemik rendah, yang artinya dapat menjadi sumber energi di dalam tubuh, meski tidak mengandung karbohidrat ataupun zat yang dapat membuat kadar gula darah meroket.
Kandungan dan Manfaat Blewah
Blewah memiliki beragam nutrisi serta rendah kalori, sehingga baik bagi kamu yang sedang menjalankan diet rendah kalori. Beberapa kandungan nutrisi yang terdapat dalam blewah adalah serat, karbohidrat, zat besi, kalium, kalsium, magnesium, folat, vitamin A, vitamin C, serta vitamin B. Selain itu, blewah juga mengandung sekitar 90 persen air, sehingga mampu memenuhi kebutuhan cairan tubuh kamu.
Lebih lanjutnya, berikut beberapa manfaat blewah yang baik untuk tubuh:
1. Memelihara Kesehatan Mata
Kandungan vitamin A dalam blewah sangat penting untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu, vitamin A yang memiliki sifat antioksidan, juga berguna untuk menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel tubuh, meningkatkan kekebalan tubuh, dan mengurangi risiko terkena gangguan mata terkait penuaan.
Baca juga: Hitung dan Penuhi Kebutuhan Kalori Serta Nutrisi Tubuh Saat Berpuasa
2. Merawat Kulit
Selain vitamin A, blewah juga kaya akan vitamin C yang dimanfaatkan tubuh, untuk membantu proses produksi kolagen, mempercepat proses penyembuhan luka dan flu, mencegah penuaan dini, dan melindungi kulit dari radikal bebas.
3. Menjaga Kesehatan Janin
Blewah ternyata juga sangat bermanfaat untuk ibu hamil. Sebab, buah ini mengandung folat yang berguna untuk mencegah terjadinya cacat tabung saraf bayi, kelahiran prematur, dan berat lahir bayi rendah.
4. Mencegah Sembelit
Buah blewah juga memiliki kandungan serat yang tinggi. Mengonsumsi buah ini secara rutin dapat mencegah sembelit dan membantu menurunkan berat badan. Tak hanya itu, pola makan tinggi serat juga bisa mengurangi risiko terkena penyakit jantung dan diabetes.
5. Menurunkan Tekanan Darah
Jika kamu memiliki riwayat penyakit hipertensi, disarankan mengonsumsi buah blewah secara rutin untuk membantu mengendalikan tekanan darah tinggi. Sebab, blewah mengandung kalium yang berguna untuk membantu menurunkan tekanan darah. Selain itu, kalium juga bermanfaat untuk mempertahankan keseimbangan cairan di dalam tubuh dan memungkinkan otot-otot tubuh bisa berkontraksi dengan baik.
Itulah ragam manfaat dan kandungan dari timun suri dan blewah. Untuk mendapatkan manfaat-manfaat tersebut, tidak cukup hanya mengonsumsi timun suri dan blewah saja, lho. Kamu juga perlu mencukupi kebutuhan nutrisi lainnya dan menerapkan gaya hidup sehat. Kalau sakit, segera download aplikasi Halodoc untuk berbincang dengan dokter, kapan dan di mana saja.
Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2020. Health benefits of cucumber.
Verywell Fit. Diakses pada 2020. Cantaloupe Nutrition Facts and Safety Tips.
Healthline. Diakses pada 2020. 7 Nutritious Benefits of Eating Cantaloupe.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan