Cara Mengajari Anak untuk Sikat Gigi Pertama Kali

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   17 Juni 2019
Cara Mengajari Anak untuk Sikat Gigi Pertama KaliCara Mengajari Anak untuk Sikat Gigi Pertama Kali

Halodoc, Jakarta - Sebenarnya ibu sudah bisa mengajarkan anak untuk menyikat gigi sejak empat gigi pertamanya tumbuh. Hanya saja, sebagian orangtua menunda mengajarkan menyikat gigi hingga Si Kecil berusia 2-3 tahun.

Saat kamu mengajari Si Kecil untuk menyikat gigi pertama kalinya, sebaiknya pilih sikat gigi dengan bulu sikat yang lembut dan kepala sikat berukuran kecil. Sesuaikan dengan usia anak. Mulai usia 2 tahun, pasta gigi dengan kandungan fluoride sudah bisa digunakan. Supaya Si Kecil semakin bersemangat untuk belajar menyikat gigi hingga rutin, cobalah ikuti cara mengajarkan menyikat gigi pada Si Kecil berikut ini:

  1. Biarkan Anak Memilih Sikat Gigi Sendiri

Saat berbelanja kebutuhan sikat gigi Si Kecil, biarkan ia untuk memilih sendiri sikat seperti apa yang ingin digunakannya. Tentu saja kamu memberikan berbagai pilihan sikat gigi khusus anak-anak. Berbagai pilihan bentuk, gambar, dan warna-warni sikat gigi yang lucu dan menarik hati tentu tersedia di pasaran.

Bukan hanya sikat gigi, pasta gigi khusus anak juga memiliki rasa buah-buahan. Nah, biarkan ia memiliki bentuk dan rasa pasta gigi yang disukainya, supaya rutinitas menggosok gigi lebih menyenangkan bagi anak.

Baca juga: Orang Tua Perlu Tahu, Faktor Risiko Radang Gusi pada Anak

  1. Ajak Gosok Gigi Bersama

Biasanya anak akan meniru kebiasaan orangtuanya. Kesempatan ini bisa kamu gunakan untuk mengajaknya menyikat gigi bersama-sama. Jika Si Kecil mengikuti apa yang orangtua lakukan, Si Kecil akan terbiasa untuk menyikat giginya. Kamu juga bisa mengajarkan Si Kecil menggosok gigi sebelum tidur. Supaya kebiasaan menggosok gigi sebelum tidur lebih menyenangkan bagi anak, jadikan kesempatan tersebut sebagai waktu menggosok gigi bersama dengan keluarga.

  1. Menggosok Gigi di Depan Cermin

Dengan menggosok gigi di depan cermin, anak dapat melihat cara menyikat gigi yang benar. Langkah untuk mengajari anak menggosok gigi yang benar adalah menyikat seluruh permukaan gigi dengan menggerakan sikat pada bagian gigi depan yang dilakukan dengan gerakan menyapu ke atas dan ke bawah. Sedangkan pada bagian luar gigi yang kiri dan kanan dengan gerakan memutar. Jangan lupa untuk membersihkan gigi bagian dalam dan permukaan kunyah gigi.

Baca juga: Kenalan dengan Abses Gigi pada Anak

  1. Hal yang Penting dalam Membangun Kebiasaan Menggosok Gigi

Walaupun sudah diajari sesering mungkin, terkadang anak masih menggosok gigi dengan cara yang salah dan asal-asalan. Hal ini sebaiknya tidak perlu dipermasalahkah, karena kebiasaan menggosok gigi adalah hal yang sangat baru bagi anak. Yang penting, orangtua sudah konsisten mengajarkan anak mengenai membangun kebiasaan menggosok gigi secara rutin. Semakin banyak praktik menggosok gigi, teknik menggosok gigi bisa berkembang seiring berjalannya waktu.

  1. Puji Kebersihan Gigi Anak

Anak tentu menyukai pujian, apalagi atas usaha yang sudah dilakukannya. Tidak ada salahnya pujian juga dilakukan setelah anak menggosok gigi tentang giginya yang bersih. Hal ini akan semakin mendorong anak untuk terus menjaga kebiasaan menggosok gigi.

Nah, kira-kira apakah ibu sudah siap mengajarkan hal di atas pada Si Kecil? Jangan abaikan konsistensi dan mengajarkannya secara rutin, supaya gigi Si Kecil selalu sehat. Untuk melakukan pemeriksaan gigi anak, kini ibu dan ayah bisa lho langsung membuat janji dengan dokter di rumah sakit pilihan melalui aplikasi Halodoc. Mudah bukan? Yuk download aplikasi Halodoc sekarang!

 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan