Tak Hanya pada Bayi Saja, Ini 5 Alasan Mengapa Orang Dewasa Perlu Lakukan Imunisasi
Halodoc, Jakarta – Imunisasi merupakan istilah yang identik dengan bayi atau anak-anak di bawah umur. Namun, tahukah kamu bahwa imunisasi juga penting untuk diberikan kepada orang dewasa?
Istilah imunisasi sendiri diartikan sebagai tindakan pemberian kekebalan terhadap seseorang agar terhindar dari berbagai penyakit. Jika pada anak-anak pemberian imunisasi berguna untuk memberikan bantuan kekebalan tubuh, pada orang dewasa hal ini bermanfaat untuk memperbarui sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, ada beragam alasan lain mengapa orang dewasa harus imunisasi. Apa saja? Yuk, simak ulasannya berikut ini!
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Ketika seseorang beranjak dewasa, maka sistem kekebalan tubuh pun seharusnya mengalami penyesuaian. Sebab, ada beragam penyakit tertentu yang mampu menginfeksi tubuh seseorang, misalnya influenza, cacar air, atau pneumonia.
Penyakit-penyakit yang mengancam ini disebabkan oleh virus dan bakteri yang menular. Maka dari itu, ada baiknya untuk memperbarui atau meningkatkan sistem perlindungan tubuh. Salah satunya adalah melalui imunisasi.
Mencegah Hepatitis B
Data Kementerian Kesehatan pada 2014 menunjukkan bahwa Indonesia adalah salah satu negara di Asia Tenggara dengan tingkat infeksi Hepatitis B dan C tertinggi.
Virus ini pun banyak dialami oleh orang dewasa. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk melakukan imunisasi. Apalagi mereka yang bekerja di rumah sakit atau fasilitas kesehatan lainnya, orang-orang yang kerap berganti pasangan, serta pengguna obat terlarang.
Menghindari Tuberkulosis
Bagi setiap orang, penting untuknya untuk melakukan vaksin, minimal sekali seumur hidup. Pasalnya, hal ini dilakukan untuk menghindari penyakit tuberkulosis. Penyakit yang juga dikenal dengan istilah TB ini merupakan salah satu gangguan kesehatan yang memiliki banyak kasus di Indonesia.
Mencegah Penularan Polio
Salah satu penyakit menular yang populer di Indonesia adalah polio. Gangguan pada sistem saraf yang bisa berakhir pada kelumpuhan merupakan salah satu dampak yang muncul ketika seseorang mengidap polio.
Ada baiknya untuk menyuntikkan vaksin anti polio ketika seorang bayi telah berusia 2, 4, 6, hingga 18 bulan serta anak diumur 6-8 tahun untuk mencegah penularan polio. Nah, setelah dewasa, ada baiknya untuk memberikan vaksin anti polio ini minimal sekali.
Melindungi dari Penyakit Difteri
Akhir-akhir ini penyakit difteri merupakan penyakit yang banyak diidap oleh orang dewasa di seluruh dunia, khususnya di Indonesia sehingga dimasukkan ke dalam kategori Kejadian Luar Biasa (KLB).
Difteri menyerang selaput lendir di hidung dan tenggorokan melalui bakteri Corynebacterium diphtheriae yang berdampak pada kulit hingga hilangnya nyawa seseorang. Untuk mengatasinya, pemerintah Indonesia pun mengadakan program imunisasi wajib bagi setiap orang.
Namun, jika kamu saat ini mengalami gangguan kesehatan, segera diskusikan dengan dokter di Halodoc. Ada beragam pilihan komunikasi berupa chat, voice, atau video call untuk berdiskusi dengan dokter yang ada di Halodoc. Apabila ingin membeli kebutuhan medis seperti obat atau vitamin, kamu bisa menggunakan layanan Pharmacy Delivery yang akan mengantarkan ke tempat tujuan dalam waktu kurang dari satu jam.
Tidak hanya itu, sekarang Halodoc juga melengkapi fiturnya dengan layanan Lab Service. Layanan baru ini memungkinkan kamu untuk melakukan pemeriksaan darah dan juga menentukan jadwal, lokasi, dan petugas lab yang akan datang ke lokasi tujuan. Hasil lab pun bisa segera dilihat langsung pada aplikasi layanan kesehatan Halodoc. Halodoc sendiri telah bekerjasama dengan Laboratorium Klinik terpercaya yaitu Prodia. Segera download aplikasi Halodoc di App Store atau Google Play sekarang!
Baca juga: Ini Alasan Mengapa Difteri Mematikan
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan