Pilihan Olahraga Keluarga yang Bisa Dilakukan Usai Sahur

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   30 Mei 2018
Pilihan Olahraga Keluarga yang Bisa Dilakukan Usai SahurPilihan Olahraga Keluarga yang Bisa Dilakukan Usai Sahur

Halodoc, Jakarta – Banyak orang yang memutuskan untuk kembali tidur setelah makan sahur. Padahal, sebenarnya waktu tersebut bisa dimanfaatkan untuk berolahraga, lho.

Olahraga dan aktivitas fisik sangat dibutuhkan selama berpuasa, dan selepas sahur adalah salah satu waktu terbaik untuk berolahraga. Melakukan olahraga setelah makan sahur tidak perlu terlalu lama. Kamu cukup berolahraga sekitar 15-30 menit.

(Baca juga: Tidur Setelah Sahur, Bolehkah?)

Selain membuat tubuh menjadi bugar dan semangat dalam menjalani puasa, berolahraga setelah makan sahur juga bisa dilakukan untuk mengisi waktu sambil menunggu pagi. Sebab kembali tidur setelah makan sahur bisa membuat tubuh menjadi tidak segar saat bangun tidur. Hal itu pun akan berdampak pada produktivitas di kantor, juga berpengaruh pada suasana hati alias mood dalam menjalani sisa hari.

Melawan rasa kantuk dan keinginan untuk tidur memang tidak mudah. Namun kebiasaan langsung tidur setelah makan sahur malah bisa mengganggu proses pencernaan tubuh terhadap makanan yang baru masuk. Alhasil, gangguan lambung serta gangguan pencernaan lain adalah hal yang siap menyerang pada sisa hari.

Berolahraga saat puasa juga dapat membantu menurunkan berat badan. Asalkan kamu mengimbanginya dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi saat berbuka puasa dan sahur. Lantas, apa saja jenis olahraga yang dianjurkan untuk dilakukan setelah makan sahur?

(Baca juga: Sehat Berpuasa dengan Rutin Olahraga)

Jalan Santai

Tips olahraga setelah makan sahur adalah pilih jenis olahraga ringan yang tidak banyak menguras tenaga. Salah satunya adalah jalan santai. Kamu bisa berjalan santai di pagi hari bersama keluarga sambil menikmati udara yang masih segar.

Tak hanya pada tubuh, kebiasaan keluar rumah di pagi hari juga bisa memberi dampak baik pada perasaan atau suasana hati seseorang. Paparan udara yang masih bebas polusi dapat merangsang tubuh dengan sensasi yang segar dan menyehatkan.

Jogging

Jenis olahraga yang satu ini bisa mejadi pilihan bagi kamu yang memang sudah terbiasa melakukan olahraga di pagi hari. Sebab tubuh tidak perlu terlalu banyak atau teralu sulit beradaptasi. Yang perlu diingat, berolahraga saat puasa harus memperhatikan beberapa hal.

Salah satunya adalah intensitas olahraga yang harus disesuaikan. Sebab tubuh masih perlu menyimpan energi untuk beraktivitas sampai waktu berbuka puasa tiba.

Bersepeda

Cobalah untuk bersepeda bersama keluarga di pagi hari setelah makan sahur. Bersepeda merupakan salah satu jenis olahraga favorit. Sebab tak hanya menyehatkan, mengayuh sepeda bersama orang terkasih pun bisa menjadi aktivitas yang sangat menyenangkan.

Agar tidak mudah lelah dan kuat menjalani puasa, usahakanlah untuk tidak mengayuh sepeda terlalu cepat. Pertahankan kecepatan kayuhan di bawah 5 meter per jam. Rutinlah bersepeda setidaknya 30-40  menit pada pagi hari.

(Baca juga: Planking, Olahraga Ringan yang Menyehatkan Saat Puasa)

Latihan Bela Diri Taichi

Taichi adalah jenis olahraga yang masuk dalam kategori bela diri. Namun gerakan yang dilakukan cenderung halus sehingga tidak banyak menghabiskan energi. Gerakan dalam olahraga ini merupakan kombinasi dari teknik pernapasan dan gerakan tubuh, seperti tarian.

Yoga

Kamu juga bisa mengisi waktu dengan melakukan yoga setelah makan sahur. Selain tidak banyak menghabiskan energi, olahraga ini terbukti dapat memberi dampak positif pada tubuh dan pikiran. Rutin melakukan yoga dapat membuat seseorang lebih fokus dan berpikiran baik selama menjalani puasa.

Bicarakan soal olahraga selama puasa dengan ahlinya. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi Halodoc untuk menghubungi dokter lewat Video/Voice Call dan Chat. Yuk, download sekarang di App Store dan Google Play!

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan