Hobi Baca? Hindari 5 Kebiasaan Ini Supaya Mata Tetap Sehat
Halodoc, Jakarta – Sejatinya hobi membaca memiliki banyak manfaat, mulai dari mengurangi stres, meningkatkan kecerdasan kognitif dan emosional, serta memperkaya khasanah bahasa. Membaca juga dapat membuat kamu lebih peka dan memiliki rasa empati terhadap orang lain. Sayangnya, di balik hobi yang bermanfaat tersebut, ada banyak kebiasaan yang justru dapat merusak mata. Berikut penjelasannya:
- Membaca Sambil Tiduran
Membaca sambil tiduran dapat menurunkan fungsi mata. Jarak baca yang ideal adalah 25-30 sentimeter. Kalau kamu membaca sambil tiduran, kamu akan sulit untuk menjaga agar jarak pandang tetap ideal.
Jarak pandang yang terlalu dekat akan memaksa kerja mata kelewat optimal, sehingga mata menjadi cepat lelah. Belum lagi penerangan yang bisa jadi terhalang karena posisi buku membuat mata tidak mendapatkan cukup cahaya untuk melihat huruf-huruf. Baca juga: Daging Merah Sebabkan Kanker, Mitos atau Fakta?
- Membaca di Tempat Gelap
Sama halnya dengan membaca sambil tiduran, membaca di tempat gelap juga akan menurunkan fungsi mata. Penerangan yang kurang akan memaksa mata bekerja lebih keras. Ketika kamu membaca di tempat gelap, pupil akan membesar untuk mengambil cahaya melalui lensa retina.
Pupil bisa menyesuaikan diri dan kamu bisa membaca. Namun, jika kebiasaan ini sering dilakukan, mata kamu akan lebih cepat lelah. Bahkan, akibat berkelanjutan lainnya adalah membuat sakit kepala.
- Membaca Saat Berkendara
Sebenarnya, kalau kamu membaca di kendaraan yang cenderung stabil, tidak akan menjadi masalah dan tidak akan membahayakan kesehatan mata. Namun, kalau kendaraan yang kamu tumpangi tidak stabil, mata kamu akan susah untuk fokus pada bacaan kamu. Sehingga, kebiasaan ini lama-lama akan menurunkan fungsi mata salah satunya membuat mata sulit fokus pada saat kondisi stabil sekalipun.
- Sudah Lelah, Tapi Tetap Memaksakan diri Menyelesaikan Bacaan
Pernahkah kamu berada dalam kondisi sangat ingin menuntaskan bacaan sehingga terlalu memaksakan diri, padahal kamu sudah lelah banget? Nah, kondisi ini malah akan membuat matamu semakin lelah dan tanpa disadari akan menurunkan fungsi mata. Baca juga: 3 Makanan yang Bisa Mengganti Asupan Lemak dalam Tubuh
Kalau kamu sudah merasa lelah, tidak perlu memaksakan diri membaca. Tidak hanya menurunkan fungsi mata, kebiasaan ini akan membuat kamu sulit berkonsentrasi ke depannya.
- Bacaan yang Hurufnya Terlalu Kecil
Membaca bacaan dengan huruf-huruf yang terlalu kecil sama saja dengan memaksa mata bekerja lebih keras. Apalagi kalau kamu sudah memiliki masalah dengan mata, misalnya minus atau silinder.
Huruf-huruf yang terlampau kecil akan membuatmu kesulitan membaca, apalagi kalau kamu tidak mengenakan kacamata atau lensa kontak. Sehingga, proses mata bekerja untuk mencerna huruf-huruf akan lebih sulit lagi.
Jangan sampai hobi membacamu terganggu hanya karena kamu menerapkan kebiasaan membaca yang salah. Mengonsumsi buah-buahan serta sayur-sayuran dapat memberikan nutrisi pada mata dan menjaga agar kerja mata tetap ideal.
Kamu juga bisa menerapkan olahraga pada mata seperti memutar bola mata 360 derajat searah jarum jam dan sebaliknya. Tutup mata bergantian untuk melatih mata menjadi rileks serta memandang objek hijau.
Ingin tahu lebih banyak mengenai kebiasaan buruk saat membaca yang perlu dihindari atau pun tips untuk menjaga kesehatan mata, bisa tanyakan langsung ke Halodoc. Dokter-dokter yang ahli di bidangnya akan berusaha memberikan solusi terbaik untukmu. Caranya, cukup download aplikasi Halodoc lewat Google Play atau App Store. Melalui fitur Contact Doctor kamu bisa memilih mengobrol lewat Video/Voice Call atau Chat.