4 Olahraga Sehat Tanpa Harus ke Gym
Halodoc, Jakarta - Berolahraga di pusat kebugaran alias gym bisa menjadi salah satu cara untuk menerapkan gaya hidup sehat. Sebab, dengan menjadi anggota pusat kebugaran, berolahraga menjadi lebih mudah. Biasanya, pusat kebugaran menawarkan berbagai macam fasilitas seperti peralatan latihan yang lengkap, pelatih pribadi, kelas latihan, dan fasilitas olahraga lainnya.
Meskipun pusat kebugaran menawarkan kemudahan untuk menjaga rutinitas berolahraga, tetapi dibutuhkan juga biaya ekstra untuk menikmati setiap fasilitasnya. Selain itu, terkadang mengunjungi pusat kebugaran secara rutin dapat menjadi tantangan karena kesibukan sehari-hari. Namun jangan khawatir, karena selain pergi ke gym, ada 4 olahraga sehat alternatif yang bisa dilakukan tanpa harus pergi ke gym.
(Baca juga: 6 Kesalahan yang Bikin Latihan Kardio Tidak Efektif)
- Berjalan Kaki
Berjalan kaki merupakan olahraga di luar rumah yang paling mudah dilakukan. Selain mudah, berjalan kaki juga tidak membutuhkan biaya. Berjalan kaki juga bisa dilakukan di berbagai tempat, seperti di sekitaran rumah, di taman kota, ketika berangkat kerja, bahkan bisa sambil berbelanja di mal.
Supaya tubuh kamu semakin sehat dan bugar, kamu bisa berjalan kaki minimal 15 menit per harinya. Menurut Journal of Physical Activity and Health, berjalan kaki dapat membuat kerja pencernaan menjadi lebih baik. Selain itu, cobalah untuk berjalan kaki di pagi hari, supaya kamu juga bisa mendapatkan udara segar dan cahaya matahari pagi yang baik untuk kesehatan.
Kalau kamu merasa malas atau kesepian ketika kamu berjalan kaki sendiri, kamu bisa mengajak teman atau pasangan kamu untuk berjalan kaki bersama. Bahkan, kamu bisa mencari teman baru dengan kegiatan ini. Selain menyehatkan, kegiatan ini juga bisa memberikan kamu pengalaman baru.
- Lompat Tali
Selain berjalan kaki, lompat tali atau juga disebut skipping adalah olahraga lainnya yang bisa kamu lakukan tanpa harus pergi ke gym. Sama halnya dengan berjalan kaki, lompat tali juga tidak membutuhkan biaya yang banyak. Hanya dengan menyediakan tali skipping, kamu bisa melakukan olahraga ini kapan saja dan di mana saja.
Meskipun sederhana, lompat tali ternyata juga baik untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah. Lompat tali juga baik untuk membentuk otot-otot di tubuh dan dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Selain itu, bagi kamu yang sedang ingin menurunkan berat badan, lompat tali dapat menjadi salah satu pilihan yang baik karena olahraga ini dapat membakar kalori.
- Bersepeda
Olahraga lainnya yang bisa dilakukan tanpa harus ke gym adalah bersepeda. Bahkan, saat ini bersepeda telah menjadi tren di kota-kota besar. Tidak hanya itu, saat ini juga banyak orang yang menggunakan sepeda untuk bepergian sehari-hari dibandingkan menggunakan kendaraan lainnya.
Selain menyenangkan karena bisa mendapatkan udara segar selama bersepeda, kegiatan ini juga baik bagi tubuh. Bersepeda bermanfaat untuk meningkatkan kinerja jantung dan paru-paru. Selain itu, bersepeda secara rutin juga dapat membantu mencegah obesitas. Menurut beberapa penelitian, bersepeda selama satu jam dapat membakar 300 kalori. Bahkan, tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, bersepeda juga baik untuk kesehatan mental karena dapat mencegah stres dan depresi.
(Baca juga: Ini Alasan Sehatnya Bersepeda bagi Tubuh)
- Bulu Tangkis
Bulu tangkis adalah salah satu olahraga favorit masyarakat Indonesia. Untuk melakukan olahraga ini, kamu tidak perlu repot-repot pergi ke gym. Dengan bermodalkan raket dan kok, kamu sudah bisa melakukan olahraga di luar rumah ini. Kamu bisa bermain bulu tangis ketika waktu senggang dengan teman, pasangan, tetangga, atau siapa saja yang ingin kamu ajak.
Bulu tangkis termasuk olahraga kardio. Dengan kata lain, olahraga ini baik untuk kesehatan jantung. Olahraga ini juga efektif untuk menurunkan berat badan. Dengan melakukan olahraga ini selama satu jam, kamu bisa membakar sampai dengan 450 kalori. Selain itu, olahraga ini juga baik untuk menghilangkan stres dan depresi.
Berolahraga penting untuk kesehatan tubuh kamu. Kamu masih bisa berolahraga secara rutin tanpa harus ke gym. Kalau kamu mengalami cedera saat berolahraga, termasuk ketika melakukan olahraga di luar rumah, kamu bisa tanyakan kondisi kamu pada dokter melalui aplikasi Halodoc. Selain itu, kamu juga bisa membeli produk kesehatan dan suplemen di Halodoc tanpa perlu keluar rumah. Pesanan kamu akan sampai dalam waktu satu jam. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo, download Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.
(Baca juga: 5 Manfaat Lari Pagi untuk Kesehatan)
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan