Bagian Tubuh Pria yang Paling Menarik bagi Wanita

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   25 Februari 2020
Bagian Tubuh Pria yang Paling Menarik bagi WanitaBagian Tubuh Pria yang Paling Menarik bagi Wanita

Halodoc, Jakarta - Jika pria yang tertarik pada wanita dari melihat bentuk tubuhnya, maka wanita sebenarnya tidak terlalu mementingkan bagian tubuh si pria. Hanya saja bukan berarti pria tidak perlu menjaga penampilan tubuhnya, lho. Sebab, ada bagian-bagian tertentu dari tubuh pria yang dapat membuat wanita merasa sangat terpikat. 

Meskipun wanita tidak terlalu mempersoalkan penampilan pria, tidak ada wanita yang tidak tertarik jika melihat pria berpenampilan baik. Penampilan pria bukan hanya dilihat dari gaya berpakaiannya dan tata rambutnya saja, tapi juga dari bentuk tubuhnya. Nah, wahai pria, inilah urutan bagian tubuh pria yang disukai wanita yang perlu kamu ketahui!

1. Dada

Sebagian besar wanita mengungkapkan bahwa mereka suka membayangkan bentuk dada pria yang tersembunyi di balik bajunya. Jika pria memakai baju ketat, maka bentuk dada yang terbentuk dapat menarik perhatian wanita. 

2. Mata

Kontak mata dapat memberikan makna yang lebih dalam bagi seorang wanita dibandingkan kontak fisik. Dengan menatap mata pria, maka percikan akan muncul dari dalam hati wanita yang akhirnya bisa membuatnya jatuh hati. 

3. Lengan

Tidak heran jika pria bertubuh kekar sangat suka memamerkan otot bisepnya yang kekar dengan sengaja mengenakan baju yang ketat. Pasalnya, lengan merupakan bagian tubuh pria yang membuat wanita tertarik. Baik berotot maupun tidak, bagian lengan mencerminkan kekuatan seorang pria. Itulah sebabnya wanita suka sekali menggandeng atau bersandar pada lengan pria. 

4. Tangan

Saat melihat tangan pria yang besar, jemarinya yang panjang, dan kuku-kukunya bersih menimbulkan kesenangan tersendiri bagi wanita. Kebanyakan wanita akan merasa senang jika digenggam oleh tangan pria yang kuat. 

5. Bahu

Bagian tubuh pria yang juga dipandang seksi oleh wanita adalah bahu. Bentuk bahu yang bidang dan kokoh mencerminkan kekuatan dan maskulinitas seorang pria. Wanita akan merasa terlindungi jika berada di dekat bagian tubuh yang satu ini. Selain itu, melihat gerakan otot pundak pria saat bekerja juga dapat membuat wanita terkagum-kagum. 

6. Bibir

Sama seperti pria yang tertarik dengan bibir wanita, bibir pria juga mengandung magnet yang menarik perhatian wanita. Bukan hanya karena keindahannya, bibir juga dianggap sebagai bagian tubuh yang sensual karena memungkinkan terjadinya hubungan yang lebih intim. 

7. Punggung

Bagian punggung juga merupakan bagian tubuh yang melambangkan kekuatan dan kekokohan seorang pria. Memeluk punggung pria, terutama dari belakang, merupakan kontak fisik yang disukai wanita. 

8. Perut 

Tidak peduli pria memiliki perut berbentuk kotak-kotak, rata dan tidak bergelambir, atau perut buncit. Bagian tubuh yang satu ini tetap akan menjadi bagian yang disukai wanita. Alasannya adalah saat wanita memegang perut pria, wanita akan merasakan kehangatan dan keintiman karena dapat menyentuh bagian tubuh yang tidak dapat dipegang sembarang orang ini. 

9. Bokong

Bentuk bokong pria, baik yang penuh ataupun sedang, dapat menjadi daya tarik bagi wanita. Karena itu, tidak sedikit wanita yang suka meremas bokong prianya saat sedang berhubungan intim. Di saat tidak sedang berhubungan intim pun, wanita akan tertantang meremas bokong pria, karena membuat mereka merasa dominan dengan mengambil langkah awal menuju foreplay

Jika kamu memiliki pertanyaan lain seputar bentuk tubuh ideal atau pun kehidupan intim, kamu dapat berdiskusi pada dokter ahli melalui aplikasi Halodoc. Hubungi dokter dan bicarakan kondisi yang kamu alami melalui video/voice call dan chat. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

 

Referensi:
Fashion Beans. Diakses pada 2020. The 5 Hottest Male Body Parts According to Women

Psychology Today. Diakses pada 2020. 5 Reasons Why Big Muscles Matter, to Men and Women.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan