Tips Tetap Sehat dan Bugar Selama Berpuasa
Halodoc, Jakarta - Saat berpuasa, tidak sedikit orang yang mengeluhkan tubuh terasa lemas, mudah sakit dan semacamnya. Kondisi lesu, lemas dan mudah mengantuk ini terjadi karena tidak menerapkan tips sehat saat puasa.
Jika sudah begini, maka bisa jadi produktivitas menjadi menurun selama puasa. Untuk itu, maka kamu harus mencoba menerapkan tips sehat saat puasa berikut ini:
-
Selalu Makan dengan Porsi Normal
Meskipun puasa membuat harus menahan lapar dan haus selama kurang lebih 12 jam, maka bukan berarti saat sahur dan berbuka kamu bisa makan sepuasnya. Makan berlebihan bisa membuat perut terasa penuh dan sesak sehingga dapat mengganggu pencernaan. Pencernaanmu yang semula istirahat menjadi kaget apabila makanan banyak tiba-tiba masuk. Oleh karena itu, pastikan kamu makan secukupnya saja.
Seperti berbuka dengan kurma untuk mengembalikan kadar gula darah dan dilanjutkan dengan makanan sehat yang mengandung gizi seimbang. Sementara itu, agar kamu mampu menahan rasa lapar, makanan yang disarankan adalah makanan yang mengandung serat tinggi seperti dalam buah dan sayur. Hal ini karena tubuh memerlukan waktu lebih lama untuk mencerna makanan yang banyak mengandung serat.
Baca Juga: Makanan Sahur yang Bikin Kenyang Selama Berpuasa
-
Batasi Makan Makanan Manis
Selama bulan puasa, banyak jajanan dengan rasa manis yang bisa dipilih untuk menemani buka puasa. Namun, menghindari atau membatasi makanan manis adalah tips sehat saat puasa yang paling disarankan. Selain karena bisa berdampak buruk untuk kesehatan, mengkonsumsi makanan manis pada saat berpuasa juga bisa membuat tubuh kamu lemas di siang hari.
-
Cukupi Kebutuhan Air Putih
Meskipun es buah, sirup atau jus buah bisa memenuhi jumlah asupan air yang dibutuhkan, air putih tetap menjadi sumber hidrasi terbaik. Untuk memenuhi jumlah asupan air putih selama puasa, kamu bisa minum satu sampai dua gelas air sebelum menyantap makanan buka puasa. Selanjutnya empat gelas menjelang tidur, dan dua gelas saat sahur. Waspada minuman manis saat berbuka puasa karena mengandung banyak gula dan kalori.
Baca Juga: Ternyata Ini Nutrisi yang Dapat Hilang Ketika Berpuasa
-
Olahraga
Meski kamu terbatas mengonsumsi makanan dan minuman, puasa bukan jadi penghalang untuk tidak melakukan aktivitas fisik. Selama puasa kamu tetap bisa melakukan olahraga dengan menyesuaikan juga waktunya. Olahraga dengan intensitas ringan seperti jalan kaki dan bersepeda bisa dilakukan sebelum berbuka dan sesudah sahur. Sementara olahraga yang lebih berat bisa dilakukan dua hingga tiga jam setelah berbuka puasa.
-
Tidur Cukup
Tips sehat saat puasa lainnya dengan mengatur pola tidur. Hal ini penting karena mengatur pola tidur bisa mencegah dari rasa kantuk yang sering datang di siang hari selama puasa.
Jika harus bangun pagi untuk menyiapkan makan sahur, maka pada malam harinya kamu tidak boleh begadang untuk keperluan yang tidak terlalu penting. Usahakan untuk tidur lebih cepat dari biasanya, misalnya sesudah sholat tarawih. Kurang tidur memengaruhi kinerja otak sehingga menghambat aktivitas.
Baca Juga: Lagi Diet, Coba 3 Makanan Rendah Kalori Ini Saat Berbuka
Gunakan aplikasi Halodoc untuk bertanya langsung pada dokter mengenai tips sehat saat puasa. Kamu bisa gunakan Voice/Video Call atau Chat dengan dokter untuk memastikan kondisi kesehatan kamu ketika menjalankan ibadah puasa. Yuk, download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play sekarang juga!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan