Tahi Lalat Baru Bermunculan, Apa Penyebabnya?

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   16 September 2022

“Penting untuk waspada jika ada tahi lalat baru yang bermunculan. Termasuk juga jika ada perubahan pada tahi lalat yang sudah ada.”

Tahi Lalat Baru Bermunculan, Apa Penyebabnya?Tahi Lalat Baru Bermunculan, Apa Penyebabnya?

Halodoc, Jakarta – Tahi lalat adalah pertumbuhan kulit yang umum, dan biasanya tidak berbahaya. Ini berkembang karena pertumbuhan berlebih dari melanosit, atau sel penghasil pigmen. Namun, kamu perlu waspada jika tahi lalat baru bermunculan, dan menunjukkan tanda tak biasa.

Pada beberapa kasus, kemunculan tahi lalat bisa jadi tanda kanker kulit melanoma. Lebih lanjutnya, simak dalam pembahasan berikut ini.

Penyebab Munculnya Tahi Lalat Baru

Penyebab tahi lalat baru yang muncul di masa dewasa terkadang tidak diketahui penyebabnya. Tahi lalat yang baru muncul mungkin jinak atau mungkin kanker. 

Mutasi genetik kemungkinan besar terlibat dalam kemunculan tahi lalat di usia dewasa. Namun, jika penyebabnya ini, kemungkinan besar adalah tahi lalat jinak. Meski pada beberapa kasus juga bisa jadi tanda melanoma.

Namun, proses molekuler yang terlibat dalam mengubah tahi lalat jinak menjadi tahi lalat kanker belum diketahui. Interaksi sinar ultraviolet (baik alami maupun buatan) dengan DNA diketahui menyebabkan kerusakan genetik yang dapat mengarah pada perkembangan melanoma dan kanker kulit lainnya.

Paparan sinar matahari dapat terjadi selama masa kanak-kanak atau dewasa muda dan hanya lama kemudian mengakibatkan kanker kulit. Selain itu, beberapa kemungkinan penyebab lain dari munculnya tahi lalat baru adalah:

  • Bertambahnya usia.
  • Kulit putih dan rambut pirang.
  • Riwayat keluarga tahi lalat atipikal.
  • Respons terhadap obat-obatan yang menekan sistem kekebalan.
  • Respons terhadap obat lain, seperti beberapa antibiotik, hormon, atau antidepresan.
  • Mutasi genetik.
  • Sunburn, paparan sinar matahari, atau penggunaan tanning bed.

Tanda Harus Waspada

Meskipun kebanyakan tahi lalat jinak, kamu harus menemui dokter jika melihat kemunculan tahi lalat baru atau perubahan terbaru pada tahi lalat yang ada. 

Tanda-tanda peringatan yang harus disadari pada tahi lalat yang ada meliputi:

  • Perubahan warna, bentuk, atau ukuran.
  • Rasa sakit.
  • Berdarah.

Kamu juga dapat menggunakan metode ABCDE dari American Cancer Society, untuk menemukan potensi melanoma. ABCDE adalah singkatan dari:

  • Asymmetrical (Asimetri). Setengah dari tahi lalat terlihat berbeda dari setengah lainnya.
  • Border (Perbatasan). Tahi lalat memiliki tepi yang tidak teratur, bergerigi, atau buram.
  • Color (Warna). Tahi lalat mengandung campuran warna yang berbeda.
  • Diameter (Garis Tengah). Tahi lalat lebih besar dari diameter 6 mm.
  • Evolving (Berkembang). Bentuk, ukuran, atau warna tahi lalat berubah.

Gejala lain yang harus diperhatikan adalah:

  • Tahi lalat yang mengecil, termasuk adanya lingkaran putih di sekitar tepinya.
  • Pendarahan atau ketidaknyamanan pada tahi lalat.
  • Tahi lalat terlihat sangat berbeda dari tahi lalat orang lain.

Beberapa dokter kulit mungkin merekomendasikan agar seseorang mengambil gambar bulanan area dengan banyak tahi lalat, seperti punggung, untuk melihat perubahan. Memeriksa area seperti kuku, kaki, dan tangan juga penting karena melanoma juga dapat muncul di lokasi ini.

Tahi lalat yang muncul di usia dewasa harus selalu diperiksakan ke dokter. Jika berisiko tinggi, sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter kulit setiap tahun, atau lebih sering lagi jika dokter menganjurkan.

Jika kamu memiliki tahi lalat yang berubah, terutama yang memenuhi satu atau lebih kriteria dalam panduan ABCDE tadi, segera periksakan diri ke dokter. Deteksi dini melanoma dapat meningkatkan peluang kesembuhan dan kelangsungan hidup.

Itulah pembahasan mengenai penyebab munculnya tahi lalat baru dan kapan harus waspada.

Nah, Jika kamu Khawatir Punya Gejala Kanker Melanoma? Hubungi Dokter Ini lakukan konsultasi.

Kamu bisa download Halodoc untuk berbicara pada dokter melalui chat.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. What Causes Moles to Suddenly Appear.
Medical News Today. Diakses pada 2022. New Moles And What To Look Out For.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan