Sulit Tidur, Coba Atasi dengan 7 Cara Ini
Halodoc, Jakarta – Ada banyak orang yang mengalami sulit tidur karena berbagai alasan. Padahal, tidur yang cukup sangat penting untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh. Bila kamu termasuk salah satu orang yang sulit tidur, berikut 7 cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya.
1. Usahakan untuk Bangun pada Jam yang Sama Setiap Hari
Menjelang akhir pekan, kamu mungkin sangat tergoda untuk tidur larut malam karena berpikiran dapat bangun pada jam berapapun keesokkan harinya karena hari libur. Namun, bagi kamu yang mengidap insomnia atau sulit tidur, kamu dianjurkan untuk bangun pada waktu yang sama setiap harinya untuk melatih tubuhmu bangun pada waktu yang konsisten.
2. Hindari Alkohol dan Stimulan seperti Nikotin dan Kafein
Efek kafein dapat bertahan selama beberapa jam, bahkan mungkin sampai 24 jam, sehingga potensi zat tersebut memengaruhi tidur kamu sangat signifikan. Mengonsumsi minuman berkafein, seperti kopi atau teh, tidak hanya dapat membuat kamu sulit tidur, tetapi juga dapat membuat sering terbangun, sehingga mengurangi kualitas tidurmu.
Begitu juga dengan alkohol. Zat ini mungkin memiliki efek sedatif dalam beberapa jam pertama setelah konsumsi, tetapi kemudian dapat membuat kamu merasa segar dan bersemangat, sehingga mencegahmu memiliki tidur malam yang nyenyak.
Bila kamu menggunakan obat-obatan yang bertindak sebagai stimulan, seperti dekongestan atau inhaler asma, bicarakan pada dokter kapan sebaiknya kamu menggunakannya agar tetap bisa tidur dengan baik.
3. Batasi Waktu Tidur Siang
Walaupun tidur siang tampaknya seperti cara yang tepat untuk menggantikan waktu tidur yang kurang, tetapi nyatanya justru dapat membuat waktu tidurmu berantakan. Penting untuk menetapkan dan mempertahankan pola tidur yang teratur, serta melatih diri untuk mengenal waktu tidur dengan membuat kondisi, seperti meredupkan lampu dan tidur pada waktu yang konsisten. Tidur siang dapat memengaruhi kualitas tidur di malam hari.
Baca juga: Jarang Diketahui, Tidur Siang Punya Manfaat bagi Tubuh
4. Berolahraga Secara Teratur
Olahraga secara teratur dapat meningkatkan kualitas dan durasi tidur. Namun, hindari berolahraga beberapa jam sebelum tidur, karena dapat memberikan efek stimulan pada tubuh yang membuat kamu tidak bisa tidur. Cobalah untuk menyelesaikan olahraga setidaknya 3 jam sebelum waktu tidur.
5. Batasi Beraktivitas di Tempat Tidur
Ketika sudah waktunya untuk tidur dan kamu sudah berada di atas tempat tidur, hindari melakukan aktivitas apapun lagi, seperti membaca buku, bermain gadget, atau menelpon. Semua aktivitas tersebut dapat meningkatkan kewaspadaan dan membuat kamu sulit tidur. Jadi, sebaiknya ketika sudah berada di atas tempat tidur, berkonsentrasilah untuk tidur dengan tetap berbaring dan tidak melakukan apa-apa lagi.
6. Jangan Makan atau Minum Tepat Sebelum Jam Tidur
Makan larut malam atau ngemil sebelum tidur dapat mengaktifkan sistem pencernaan dan membuat kamu tetap terjaga. Apalagi bila kamu mengidap gastroesophageal reflux (GERD), menghindari makan atau minum tepat sebelum tidur sangat penting, karena dapat membuat gejala penyakitmu lebih buruk. Selain itu, minum banyak cairan sebelum tidur juga dapat membuat kandung kemih kamu penuh, sehingga kamu mungkin harus sering bolak-balik kamar mandi yang dapat mengganggu waktu tidurmu.
Baca juga: Terapkan Pola Makan Ini agar Tidur Lebih Nyenyak
7. Buat Suasana Tidur yang Nyaman
Suhu, pencahayaan, dan kebisingan harus dikontrol agar dapat membuat suasana kamar tidur kondusif untuk tidur. Tempat tidur kamu juga harus terasa nyaman, dan bila kamu memiliki hewan peliharaan yang tidur di kamar bersama, maka pertimbangkan untuk membiarkan hewan peliharaan tidur di tempat lain bila ia sering membuat kegaduhan di malam hari.
Baca juga: Manfaat Tidur Berkualitas bagi 5 Organ Tubuh
Itulah 7 cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi sulit tidur. Kamu juga bisa berdiskusi dengan dokter tentang cara untuk mengatasi sulit tidur melalui aplikasi Halodoc. Melalui Video/Voice Call dan Chat, kamu bisa menghubungi dokter untuk minta saran kesehatan kapan dan di mana saja tanpa perlu ke luar rumah. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.