Serba-serbi Booster Vaksin yang Perlu Diketahui

5 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   17 Juli 2023

“Booster vaksin COVID-19 bermanfaat untuk menjaga imunitas dan memperpanjang durasi perlindungan terhadap COVID-19 yang sudah didapat dari vaksin primer. Namun, untuk mendapatkan vaksin ini, ada aturan yang perlu dipenuhi.”

Serba-serbi Booster Vaksin yang Perlu DiketahuiSerba-serbi Booster Vaksin yang Perlu Diketahui

Halodoc, Jakarta – Vaksinasi COVID-19 merupakan salah satu cara paling efektif untuk melindungi diri dari infeksi COVID-19 yang berbahaya. Selain mendapatkan vaksin primer, yaitu vaksin pertama dan kedua, masyarakat juga dianjurkan untuk mendapatkan booster vaksin untuk memperkuat perlindungan terhadap penyakit berbahaya tersebut.

Booster vaksin untuk COVID-19 bisa menggunakan jenis vaksin yang sama dengan vaksin primer maupun jenis yang berbeda. Namun, sebelum mendapatkan dosis ketiga ini, ketahui dulu tentang manfaat dan cara mendapatkannya.

Manfaat Booster Vaksin COVID-19

Banyak orang bertanya-tanya mengapa mereka harus mendapatkan booster vaksin COVID-19. Beberapa berpikir dua dosis vaksin saja sudah cukup.

Mendapatkan dua dosis vaksin Corona memang sudah memberi kamu perlindungan yang baik untuk mencegah terjadinya sakit parah akibat infeksi virus tersebut. Namun, booster vaksin membuat kamu memiliki perlindungan yang lebih kuat dan lebih lama terhadap virus berbahaya tersebut.

Jadi, dosis ketiga ini penting untuk menjaga imunitas dan memperpanjang durasi perlindungan yang sudah kamu dapat sebelumnya dari vaksin primer. Berikut manfaat booster vaksin COVID-19:

  • Meningkatkan imunitas tubuh.
  • Memperpanjang durasi perlindungan terhadap virus SARS-CoV-2.
  • Membantu mengurangi penyebaran virus corona.

Aturan untuk Mendapatkan Vaksin Dosis Ketiga

Berdasarkan Surat Edaran Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.02.02/II/252/2022 tentang Vaksinasi COVID-19 Dosis Lanjutan (Booster), berikut adalah sejumlah aturan yang perlu kamu penuhi untuk mendapatkan booster vaksin:

  • Berusia 18 tahun ke atas.
  • Berada dalam kondisi yang sehat.
  • Sudah menerima dua dosis vaksin minimal tiga bulan.
  • Memiliki kartu identitas.
  • Memiliki tiket booster vaksin di aplikasi SatuSehat.
  • Tidak positif COVID-19 pada saat vaksinasi.

Adapun jenis booster vaksin yang bisa kamu dapatkan tergantung pada jenis vaksin primer. Berikut kombinasi vaksin yang bisa kamu dapatkan:

1. Vaksin primer: Sinovac

Jenis booster vaksin yang bisa kamu dapatkan:

  • Astra Zeneca: Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.
  • Pfizer: Separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml.
  • Moderna: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Sinopharm: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Sinovac: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Zifivax: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Indovac: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.

2. Vaksin primer: AstraZeneca

Jenis booster vaksin yang bisa kamu dapatkan:

  • Moderna: Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.
  • Pfizer: Separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml.
  • Astra Zeneca: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.

3. Vaksin primer: Pfizer

Jenis vaksin dosis ketiga yang bisa kamu dapatkan:

  • Pfizer: Dosis penuh (full dose) atau 0,3 ml.
  • Moderna: Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.
  • Astra Zeneca: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.

4. Vaksin primer: Moderna

  • Moderna: Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.
  • Pfizer: Separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml.

5. Vaksin primer: Janssen (J&J)

  • Janssen (J&J): Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Pfizer: Dosis penuh (full dose) atau 0,3 ml.
  • Moderna: Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml.

6. Vaksin primer: Sinopharm

  • Sinopharm: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.
  • Zifivax: Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml.

Sama seperti vaksin lainnya, vaksin COVID-19 juga bisa menimbulkan efek samping. Inilah Berbagai Efek Samping Vaksin COVID-19 yang Umum Terjadi.

Cara Mendapatkan Booster Vaksin COVID-19

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan RI, warga Negara Indonesia yang sudah berusia 18 tahun ke atas bisa mengecek tiket dan jadwal vaksinasi di website dan aplikasi PeduliLindungi yang sekarang sudah bertransformasi menjadi SatuSehat. 

Tiket bisa kamu gunakan di fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat, pada waktu mulai vaksinasi ketiga yang sudah ditentukan (minimal 3 bulan setelah vaksinasi dosis kedua).

Untuk pengecekan tiket melalui website, kamu bisa mengunjungi satusehat.kemkes.go.id. Lalu, kamu bisa mengecek status dan tiket vaksinasi dengan memasukkan Nama Lengkap dan NIK, lalu klik periksa. 

Jika melalui aplikasi SatuSehat, bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Pastikan kamu sudah melakukan update aplikasi PeduliLindungi ke Satu Sehat Mobile.
  2. Buka aplikasi Satu Sehat Mobile.
  3. Klik menu “Vaksin dan Imunisasi”.
  4. Pilih “Tiket vaksin”.
  5. Klik profil/nama pengguna. 
  6. Tiket booster akan muncul. 
  7. Klik “Simpan sebagai gambar” apabila ingin mengunduh tiket booster di perangkat. Kamu bisa mengeceknya di galeri foto setelah mengunduhnya. 

Bila kamu sudah mendapatkan tiket dari aplikasi atau website SatuSehat, kamu sudah dapat melakukan vaksin booster. Kamu bisa melakukan pengecekan informasi tentang tiket vaksin booster COVID-19 tersebut baik melalui situs maupun aplikasi SatuSehat. 

Bila kamu sudah mendapatkan tiket untuk melakukan vaksin booster melalui aplikasi atau situs SatuSehat, tetapi tidak terdapat informasi terkait waktu pelaksanaannya, kamu bisa langsung mengunjungi puskesmas atau fasilitas pelayanan kesehatan lain milik pemerintah. 

Selanjutnya, kamu bisa bertanya langsung pada petugas kesehatan setempat terkait pemberian dosis ketiga ini. 

Nah, kamu sebaiknya Persiapkan Hal Ini Sebelum Mendapatkan Vaksinasi COVID-19

Tersedia Vaksin Booster Kedua

Mulai 24 Januari 2023, vaksinasi COVID-19 dosis booster ke-2 juga sudah bisa semua masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas dapatkan. Hal itu tercantum dalam Surat Edaran (SE) Nomor HK.02.02/C/380/2023 tentang Vaksinasi COVID-19 Dosis Booster Ke-2 Bagi Kelompok Masyarakat Umum.

Booster vaksin kedua ini dapat dokter berikan dengan jarak waktu enam bulan sejak vaksinasi dosis booster ke-1. Vaksin yang bisa digunakan adalah vaksin COVID-19 yang telah mendapat persetujuan penggunaan dalam kondisi darurat atau emergency use authorization (EUA) dari BPOM dan memperhatikan ketersediaan vaksin yang ada.

Itulah serba-serbi mengenai vaksin booster COVID-19 yang perlu kamu ketahui. Bila kamu mengalami gejala yang dicurigai gejala COVID-19, coba bicarakan saja pada dokter melalui aplikasi Halodoc.

Pastikan kamu dan keluarga selalu terlindungi dari virus dengan konsumsi makanan bergizi serta vitamin dan suplemen yang diperlukan. Temukan produknya hanya di Toko Kesehatan Halodoc melalui banner di bawah ini.✔️

Referensi:
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Diakses pada 2023. Jenis Vaksin Booster Apa yang Akan Diberikan?
Corona Jakarta. Diakses pada 2023. Integrated Information Regarding COVID-19 Vaccination in DKI Jakarta.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Diakses pada 2023. Surat Edaran Vaksinasi COVID-19 Dosis Lanjutan Booster.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Diakses pada 2023. Bagaimana Cara Mendapatkan Vaksin Booster?

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan