Seberapa Efektif Melakukan Diet Golongan Darah?
Halodoc, Jakarta - Sebenarnya, seberapa efektif diet golongan darah dalam menurunkan berat badan dan membuat tubuh jadi sehat? Sebelumnya, kamu perlu tahu bahwa diet golongan darah diciptakan oleh seorang naturopath bernama Peter J. D’Adamo. Ia mengklaim bahwa makanan yang dikonsumsi bereaksi secara kimiawi dengan golongan darah seseorang.
Menurut J. D’Adamo, jika seseorang menjalani diet golongan darah, tubuh akan mencerna makanan dengan lebih efisien. Berat badan akan berkurang, namun lebih berenergi, dan lebih mudah mencegah penyakit. Diet golongan darah ini sudah populer selama hampir dua dekade. Lantas, seperti apa efektivitas diet golongan darah ini?
Baca juga: Perlu Tahu, Inilah Hubungannya Infeksi dengan Golongan Darah
Pilihan Makanan dalam Menjalankan Diet Golongan Darah
Diet golongan darah mengharuskan seseorang mengonsumsi makanan tertentu dan berolahraga secara teratur sesuai dengan golongan darahnya. Terlepas dari golongan darah, diet menekankan pada konsumsi makanan utuh dan meminimalkan asupan makanan olahan. Berikut ini rencana makan sesuai golongan darah:
- Golongan darah O: Diet tinggi protein yang banyak mengonsumsi daging tanpa lemak, unggas, ikan, sayuran, dan sedikit biji-bijian, kacang-kacangan serta produk susu. Seseorang dengan golongan darah O dianjurkan mengonsumsi suplemen untuk membantu mengatasi masalah perut dan masalah lain yang cenderung dialami oleh pemilik golongan darah O.
- Golongan darah A: Pola makan tanpa daging, namun banyak buah-buahan dan sayuran, kacang-kacangan dan polong-polongan, serta biji-bijian. Umumnya, orang dengan golongan darah A memiliki sistem kekebalan yang sensitif.
- Golongan darah B: Hindari mengonsumsi jagung, gandum, soba, lentil, tomat, kacang tanah, dan biji wijen. Konsumsi daging ayam juga sebaiknya dihindari. Pemilik golongan darah B disarankan untuk makan sayuran hijau, telur, daging tertentu, dan produk susu rendah lemak.
- Golongan darah AB: Makanan yang difokuskan yaitu tahu, makanan laut, produk susu, dan sayuran hijau. Pemilik golongan darah AB umumnya memiliki asam lambung yang rendah. Hindari kafein, alkohol, dan daging asap atau daging yang diawetkan.
Bagaimana Efektivitas Diet Golongan Darah secara Ilmiah?
Penelitian tentang golongan darah sudah banyak dilakukan dalam beberapa tahun dan dekade terakhir. Terdapat bukti bahwa seseorang dengan golongan darah tertentu bisa memiliki risiko lebih tinggi atau lebih rendah terkena beberapa penyakit. Misalnya, golongan darah O memiliki risiko penyakit jantung lebih rendah, tapi berisiko tinggi mengalami sakit maag.
Baca juga: Olahraga yang Cocok Sesuai Golongan Darah
Namun, belum ada penelitian yang menunjukkan bahwa hal tersebut ada hubungan dengan diet. Dalam sebuah studi observasional besar terhadap 14.455 dewasa muda, menjalankan diet golongan darah A (banyak buah dan sayuran) dikaitkan dengan kesehatan tubuh yang lebih baik. Namun, efek ini terlihat pada semua orang yang menjalani diet golongan darah A, bukan hanya dengan individu dengan golongan darah A.
Dalam studi lainnya pada tahun 2014, para peneliti memeriksa data lebih dari seribu studi, mereka tidak menemukan satu studi pun yang dirancang dengan baik untuk melihat efek kesehatan dari diet golongan darah. Salah satu studi menemukan hubungan antara golongan darah dan alergi makanan sebenarnya bertentangan dengan rekomendasi diet golongan darah.
Pro-Kontra Diet Golongan Darah
Para pendukung diet golongan darah mengklaim bahwa program ini bisa membantu tubuh membakar lemak lebih efisien, meningkatkan energi tubuh, membangun sistem kekebalan tubuh, dan menurunkan risiko penyakit kronis, seperti jantung dan kanker. Namun, belum ada bukti ilmiah untuk mendukung klaim tersebut.
Meskipun para pendukung diet golongan darah menyarankan bahwa penggunaan suplemen makanan bisa membantu orang-orang yang menjalani diet memenuhi kebutuhan nutrisi, namun suplemen tersebut tidak dianggap sebagai pengganti yang masuk akan untuk pola makan sehat dan seimbang.
Baca juga: Rahasia Bentuk Tubuh Ideal dengan Diet Golongan Darah
Karena diet yang diresepkan untuk golongan darah A dan O bersifat membatasi. Terdapat kekhawatiran, seseorang yang menjalani diet ini mungkin gagal mencapai asupan nutrisi banyak vitamin dan mineral yang penting untuk kesehatan.
Jika ingin menjalankan diet sesuai kebutuhan tubuh kamu, sebaiknya bicarakan dengan dokter spesialis gizi melalui aplikasi Halodoc untuk merancang diet yang lebih personal dan efektif. Menjalani diet bukan soal tren dan berat badan turun dalam waktu sekejap, namun juga perlu memerhatikan manfaat kesehatannya.
Baca Juga: Rahasia Bentuk Tubuh Ideal dengan Diet Golongan Darah
Referensi:
Harvard Health Publishing. Diakses pada 2021. Diet not working? Maybe it’s not your type
Healthline. Diakses pada 2021. The Blood Type Diet: An Evidence-Based Review
Very Well Health. Diakses pada 2021. What Is the Blood Type Diet?
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan