Resep Sehat: Donat Tanpa Telur yang Praktis dan Tetap Empuk
“Sepertinya, tidak akan sedap kue donat tanpa tambahan telur. Namun, beberapa resep donat tanpa telur berikut ini ternyata tetap nikmat kamu santap sebagai camilan, dan pastinya tetap empuk.”
Halodoc, Jakarta – Agar bisa mengembang dan terasa empuk, donat biasanya menggunakan tambahan telur, bahkan bisa lebih dari satu butir. Namun, resep donat tanpa telur ternyata juga bisa memberikan rasa enak dan tampilan mengembang yang sempurna.
Resep Donat Tanpa Telur
Sebenarnya, ada banyak bahan yang bisa kamu manfaatkan sebagai pengganti telur untuk membuat donat tetap mengembang dan enak. Berikut pilihan resep donat tanpa telur yang bisa kamu coba:
Donat tanpa telur dan mixer
Supaya bisa membuat resep donat tanpa tambahan telur pertama ini, kamu perlu menyiapkan bahan berikut:
- 100 gram tepung terigu protein sedang.
- 50 mililiter air dengan suhu ruang, lebih baik lagi pakai air dingin.
- ¼ sendok teh ragi instan.
- 1 sendok makan gula pasir.
- 1 sendok makan margarin.
Cara membuat:
- Campurkan tepung terigu dengan gula pasir, air, dan ragi instan. Lalu, aduk sampai rata.
- Tambah margarin, uleni sampai kalis. Biarkan adonan sampai kurang lebih 15 sampai 30 menit. Adonan seharusnya akan mengembang. Jika tidak, berarti adonan akan bantat.
- Bentuk adonan sesuai dengan keinginan, lalu biarkan kembali selama satu jam. Tutup adonan dengan serbet atau wrapping.
- Panaskan minyak, lalu goreng donat pada minyak yang banyak, tetapi gunakan api kecil. Jadi, adonan donat bisa matang merata. Angkat donat jika sudah kecokelatan.
Sebenarnya, telur pada donat memiliki fungsi untuk membuat adonan menjadi empuk, elastis, dan menjadi pengemulsi antara air dan margarin, sehingga adonan menjadi lebih cepat kalis.
Donat tanpa telur antigagal
Selanjutnya, resep donat tanpa telur yang pastinya antigagal dan bisa kamu coba buat sendiri. Bahan yang kamu butuhkan, antara lain:
- 250 gram tepung terigu.
- ½ sendok makan ragi.
- 2 ½ sendok makan gula pasir.
- 50 gram margarin.
- 125 mililiter air hangat.
Cara membuat:
- Campur tepung terigu, ragi, air, dan gula pasir, campur sampai tidak lagi ada gerindil. Lalu, masukkan margarin dan uleni sampai adonan kalis atau tidak ada yang menempel pada tangan maupun dinding wadah. Tutup adonan dengan serbet atau wrapping selama kurang lebih 1 jam.
- Adonan seharusnya akan mengembang. Kempeskan supaya udara keluar, lalu uleni sekali lagi. Bagi dan bentuk adonan, dan biarkan lagi sekitar 15 sampai 30 menit.
- Panaskan minyak, dan goreng donat. Gunakan minyak yang cukup banyak dan kecilkan api sehingga adonan donat matang secara merata. Jika sudah berubah warna kecokelatan, tiriskan.
Sajikan donat selagi hangat, camilan ini tentunya sangat nikmat kamu santap bersama keluarga pada sore hari yang cerah.
Donat labu Eggless
Terakhir, resep donat tanpa telur dengan tambahan labu yang sangat enak. Bahan dan cara membuatnya sebagai berikut.
Bahan A:
- 500 gram tepung terigu protein sedang.
- 200 gram labu kuning.
- 190 mililiter air.
- ragi instan.
- 70 gram gula pasir.
- 30 gram susu bubuk.
Bahan B:
- 70 gram margarin.
- garam halus.
Cara membuat:
- Kukus labu kuning sampai empuk. Haluskan.
- Campurkan semua bahan A. Tambahkan air sedikit demi sedikit guna menghindari adonan menjadi terlalu encer. Campur sampai kalis.
- Masukkan margarin dan tambahkan gula halus. Campurkan kembali.
- Angkat adonan. Oles wadah mixer dengan margarin, lalu taruh kembali adonan. Tutup dengan kain bersih atau wrapping. Biarkan selama kurang lebih 30 menit.
- Buat adonan dalam bentuk bulat, lalu biarkan kembali selama kurang lebih 45 menit.
- Panaskan minyak, dan goreng donat sampai kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
Kamu bisa menambahkan topping pada donat yang kamu buat. Resep donat tanpa telur ini ternyata sangat simpel dan praktis, ya? Kamu bisa mencobanya kapan saja kamu ingin membuat camilan yang lezat.
Hindari terlalu banyak menambahkan gula pada donat, sehingga asupan kalori yang masuk ke tubuh tidak terlalu berlebihan. Jangan lupa untuk rutin melakukan kesehatan. Cek rekomendasi tes kesehatan bersama Halodoc Home Lab dan kamu bisa mendapatkannya melalui download Halodoc pada App Store atau Play Store.
Referensi:
Cookpad. Diakses pada 2023. Donat Tanpa Telur, Tanpa Mixer, Empuk!
Cookpad. Diakses pada 2023. Donat ekonomis lembut tanpa telur – anti gagal.
Cookpad. Diakses pada 2023. Donat Labu Kuning Empuk (Eggless).
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan