Resep Sehat Cemilan Anak 1 Tahun untuk Menambah Berat Badan
“Ada beberapa resep yang bisa dijadikan cemilan anak 1 tahun, terutama jika ingin menambah berat badan Si Kecil. Di antaranya, ubi jalar tumbuk, puding alpukat cokelat, dan peanut butter oatmeal ball.”
Halodoc, Jakarta – Pada usia 1 tahun, anak-anak mengalami perkembangan yang pesat. Itulah sebabnya anak memerlukan asupan nutrisi yang seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya.
Namun, beberapa anak mungkin mengalami kesulitan dalam penambahan berat badan. Dalam kasus seperti itu, penting bagi orang tua untuk memberikan makanan sehat dan bergizi. Lantas, apa saja cemilan anak 1 tahun yang dapat membantu penambahan berat badannya?
Resep Cemilan Anak 1 Tahun yang Sehat
Berikut ini resep sehat sebagai cemilan anak 1 tahun yang bisa kamu buat di rumah:
1. Ubi jalar tumbuk
Secara alami ubi jalar memiliki rasa manis yang pasti anak-anak sukai. Ibu bisa menambahkan sedikit santan dan beberapa jenis lemak sehat lainnya yang anak butuhkan untuk pertumbuhan anak. Pastikan untuk membuat tekstur ubi menjadi lembut agar mudah anak makan.
Resep ini tidak menggunakan susu, jadi cocok untuk anak-anak yang memiliki intoleransi laktosa. Bahan yang akan kamu butuhkan yaitu:
- 4 buah ubi jalar berukuran kecil.
- ¼ hingga ½ cangkir santan.
Berikut ini langkah-langkah pembuatan ubi jalar tumbuk:
- Siapkan ubi jalar. Ibu bisa memanggang atau memasaknya dengan bantuan slow cooker.
- Potong ubi dan ambil dagingnya ke dalam mangkuk.
- Tambahkan sedikit santan dan tumbuk dengan alat penumbuk ubi sampai sangat halus. Tambahkan santan tambahan sesuai kebutuhan untuk membuat konsistensi sesuai dengan keinginan. Pastikan teksturnya halus, kental, tapi tetap lembut dan mudah anak makan dengan sendok.
- Sajikan hangat.
2. Puding alpukat cokelat
Membuat cemilan dengan bahan dasar alpukat sudah menjadi hal yang populer dalam beberapa tahun terakhir. Termasuk mengkreasikan menjadi puding.
Berikut bahan yang kamu butuhkan:
- 1 buah alpukat berukuran sedang, buang biji dan kulitnya.
- ½ cangkir greek yoghurt.
- 2 Sendok makan coklat bubuk.
- 2 Sendok makan sirup maple.
- 1 Sendok teh ekstrak vanila murni.
Jika Si Kecil intoleransi susu, ibu bisa menukar yoghurt dengan santan. Berikut cara membuatnya:
- Masukkan semua bahan-bahan ke dalam blender.
- Haluskan.
- Cicipi puding sebelum kamu sajikan dan sesuaikan rasa manisnya jika perlu.
- Masukkan puding ke beberapa wadah kecil dan kedap udara supaya bisa kamu jadikan stok beberapa hari.
- Masukkan ke lemari es selama 24 jam.
- Sajikan saat dingin!
3. Peanut butter oatmeal ball
Cemilan tanpa panggang ini bisa menjadi penyelamat selama seminggu. Sebab, ibu bisa menghasilkan banyak peanut butter oatmeall ball dalam sekali membuat. Rasanya enak dan bisa kamu isi dengan bahan-bahan bergizi. Pembuatannya pun sangat mudah.
Berikut bahan-bahan yang kamu perlukan:
- ½ cangkir selai kacang krim tanpa pemanis.
- ¼ cangkir madu.
- 1 cangkir oat yang kamu giling menjadi tepung kasar dalam blender, atau gunakan tepung oat.
- 1 sendok teh ekstrak vanila murni.
- ¼ cangkir kismis, potong setengah (opsional).
- 1 sendok teh biji chia.
Cara membuatnya:
- Hangatkan selai kacang dan madu. Aduk bersama.
- Potong kismis menjadi dua (jika ukurannya besar), agar lebih mudah anak makan.
- Tambahkan semua bahan ke dalam mangkuk berukuran sedang dan aduk rata.
- Gulung hingga berbentuk bola.
Selain cemilan di atas, ketahui juga beberapa Pilihan Camilan Anak 1 Tahun yang Sehat dan Padat Nutrisi.
Memberikan makanan yang sehat dan bergizi memang sangat penting untuk menambah berat badan anak usia 1 tahun. Resep cemilan yang tersebut merupakan beberapa pilihan baik untuk menambah berat badan Si Kecil dengan cara yang sehat.
Namun, selalu diskusikan dengan dokter spesialis anak atau spesialis gizi anak sebelum mengubah pola makan anak. Hal tersebut demi memastikan bahwa resep ini sesuai dengan kebutuhan nutrisi khusus Si Kecil.
Referensi:
Yummy Toddler Food. Diakses pada 2023. Healthy Mashed Sweet Potatoes, Quick and Easy Chocolate Avocado Pudding, and Peanut Butter Oatmeal Energy Balls.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan