Pertolongan Pertama untuk Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan
Halodoc, Jakarta - Nyeri pergelangan tangan paling sering terjadi setelah seseorang mengalami keseleo atau patah tulang akibat cedera. Namun, kondisi ini juga bisa terjadi akibat masalah jangka panjang, seperti stres berulang, arthritis, dan carpal tunnel syndrome.
Karena begitu banyak faktor yang dapat menyebabkan seseorang alami nyeri pergelangan tangan, mendiagnosis penyebab pastinya bisa jadi sulit. Namun, langkah diagnosis tetap menjadi hal yang penting untuk perawatan dan penyembuhan yang tepat. Terlebih jika kasusnya terjadi akibat cedera mendadak, beberapa langkah penanganan awal dibutuhkan supaya nyeri pergelangan tangan tidak semakin parah.
Baca juga: Keseringan Mengetik Bisa Sebabkan Nyeri Pergelangan Tangan
Begini Pertolongan Pertama pada Nyeri Pergelangan Tangan
Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan jika nyeri pergelangan tangan terjadi akibat cedera mendadak. Beberapa langkah tersebut antara lain:
- Segera Berikan Pertolongan. Jika cedera pada pergelangan tangan sebabkan kelainan bentuk, nyeri hebat, mati rasa, atau orang tersebut tidak dapat menggerakkan pergelangan tangan atau mempertahankan cengkeraman, segera temui dokter atau kunjungi unit gawat darurat di rumah sakit. Pasalnya, beberapa gejala tadi kemungkinan adalah gejala patah tulang. Topang lengan dan pergelangan tangan yang sakit dengan belat darurat, seperti penggaris, tongkat, gulungan koran, bantal, atau kain gendongan. Pastikan tangan terus ditopang hingga seseorang bertemu dengan dokter.
- Istirahatkan Pergelangan Tangan. Pastikan seseorang meminimalkan gerakan pergelangan tangan guna mencegah cedera semakin parah.
- Kontrol Pembengkakan. Kamu bisa memberikan es pada area nyeri selama 20 menit setiap kali, 4 hingga 8 kali pada hari pertama. Bukan hanya itu, pastikan untuk menaikkan pergelangan tangan di atas ketinggian jantung.
- Segera Obati Gejala. Untuk nyeri dan pembengkakan, berikan orang tersebut obat pereda nyeri yang dijual bebas seperti acetaminophen (Tylenol), ibuprofen (Advil, Motrin), atau naproxen (Aleve, Naprosyn). Jangan berikan aspirin kepada siapa pun yang berusia di bawah 18 tahun kecuali disarankan oleh dokter.
- Lakukan Tindakan Lebih Lanjut. Apabila nyeri dan bengkak semakin parah dalam 24 jam, pastikan kamu membawa orang yang cedera tersebut menemui dokter. Dokter mungkin perlu meminta sinar-X untuk mendiagnosis apakah seseorang alami patah tulang. Sinar-X juga akan membantu memeriksa pergelangan tangan untuk mencari tanda-tanda tendinitis, arthritis, asam urat, infeksi, atau kondisi lainnya.
Jika suatu hari kamu atau orang terdekatmu alami nyeri pergelangan tangan akibat cedera, kamu bisa menanyakan penanganan awal pada dokter di Halodoc. Dokter di Halodoc akan selalu siaga memberikan saran yang tepat untuk mencegah nyeri semakin parah.
Baca juga: Perlu Diwaspadai, Wanita Lebih Rentan Mengalami Nyeri Pergelangan Tangan
Ingat, Nyeri Pergelangan juga Bisa Dicegah
Mungkin tidak mungkin untuk mencegah kejadian tak terduga yang sering menyebabkan cedera pergelangan tangan. Namun, ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk melindungi dirimu sendiri dari nyeri pergelangan tangan. Caranya antara lain:
- Bangun Kekuatan Tulang. Mendapatkan jumlah kalsium yang cukup, sekitar 1.000 miligram sehari untuk orang dewasa dan setidaknya 1.200 miligram sehari untuk wanita di atas usia 50 tahun adalah langkah tepat untuk mencegah patah tulang.
- Berhati-Hati Agar Tak Mudah Jatuh. Jatuh ke depan dengan tangan yang terulur adalah penyebab utama sebagian besar nyeri pergelangan tangan. Untuk membantu mencegah jatuh, kenakan sepatu yang sesuai. Singkirkan benda berpotensi bahaya di rumah. Pastikan rumah dan tempat kamu beraktivitas lain memiliki pencahayaan yang baik. Bila diperlukan, pasang palang pegangan di kamar mandi dan pegangan tangan di tangga.
- Gunakan Alat Pelindung. Jika kamu adalah orang yang aktif berolahraga, kenakan pelindung pergelangan tangan untuk aktivitas berisiko tinggi, seperti sepak bola atau sepatu roda.
- Perhatikan Ergonomi. Jika kamu menghabiskan waktu lama di depan keyboard, istirahatkan tangan secara berkala. Saat kamu mengetik, coba pertahankan pergelangan tangan dalam posisi santai dan netral. Keyboard ergonomis dan penyangga pergelangan tangan dari busa atau gel bisa membuat tangan tetap nyaman saat bekerja.
Baca juga: 4 Kebiasaan yang Bisa Bikin Pergelangan Tangan Sakit
Itulah langkah pertama menangani nyeri pergelangan tangan dan beberapa tips pencegahannya. Jika kamu masih ingin tahu lebih banyak mengenai penanganan nyeri pergelangan tangan, jangan ragu untuk mendiskusikannya dengan dokter di Halodoc ya!