Penyebab Vertigo Dapat Muncul saat Haid

Ditinjau oleh  dr. Gabriella Florencia   13 Mei 2020
Penyebab Vertigo Dapat Muncul saat HaidPenyebab Vertigo Dapat Muncul saat Haid

Halodoc, Jakarta – Mengalami gejala pusing sebelum haid adalah hal tidak biasa dan wanita perlu mewaspadainya. Ada banyak kemungkinan penyebab kondisi ini, yang sebagian besar terkait dengan perubahan hormon. Selama menstruasi, seorang wanita mungkin saja mengalami vertigo. Kondisi ini sendiri bukan penyakit tapi hanya sebuah gejala dari sebuah penyakit. 

Vertigo adalah salah satu bentuk sakit kepala atau merupakan perasaan halusinasi seolah-olah lingkungan disekitar bergerak atau berputar. Pusing kepala akan muncul selama menstruasi jika seorang wanita mengalami gejala vertigo. Kondisi ini terjadi saat sistem vestibular telinga bagian dalam tidak berfungsi dengan baik.

Baca juga: Pusing saat Menstruasi, Waspada Gejala Anemia

Vertigo juga Terkait dengan Penyakit Meniere

Melansir University of Iowa Health Care, beberapa wanita dengan penyakit meniere memiliki gejala yang lebih buruk selama periode menstruasi mereka. Penyakit meniere adalah kondisi saat jumlah cairan yang terdapat pada telinga bagian dalam menjadi tidak normal. Ini bukan gejala yang tidak biasa karena penyakit meniere diperburuk oleh retensi garam, dan periode menstruasi berhubungan erat dengan retensi garam.

Studi yang dipublikasikan Brazilian Journal of Otorhinolaryngology juga membahas mengenai pusing saat pramenstruasi. Melalui penelitian tersebut dikatakan bahwa perubahan vestibular perifer dapat terjadi karena adanya retensi cairan dalam fase luteal dari siklus ovarium yang dihasilkan dari peningkatan estrogen, progesteron dan pelepasan aldosteron.

Temuan lain mungkin vertigo atau pusing beberapa hari sebelum menstruasi bisa terjadi karena adanya peningkatan kadar estrogen, progesteron, dan aldosteron di telinga bagian dalam. Efek peningkatan kadar hormon ini adalah hidrop labirin dengan gejala yang mirip dengan yang ditemukan pada penyakit meniere.

Baca juga: Cara Menghilangkan Nyeri Haid Tanpa Obat

Langkah Perawatan Vertigo dan Pusing Selama Menstruasi

Jika pusing atau vertigo sebelum haid disebabkan oleh perubahan hormon, maka kamu dapat meredakan gejala melalui perubahan gaya hidup, seperti:

  • Minum banyak air;

  • Cukup tidur;

  • Latihan rutin;

  • Makan diet seimbang.

Selain itu, untuk membantu meredakan gejala vertigo, kamu dapat melakukan hal di bawah ini:

  • Berbaring sejenak di ruangan yang tenang dan gelap untuk meredakan sensasi pusing berputar.

  • Hindari gerakan yang tiba-tiba.

  • Duduk selama vertigo kambuh.

  • Hindari menggunakan komputer, menonton televisi, atau menyalakan lampu yang terlalu terang.

  • Jika vertigo kambuh ketika berbaring, cobalah untuk duduk dan jangan menggerakkan tubuh.

Adapun penyebab pusing lainnya yang bisa terjadi sebelum haid, antara lain:

  • Anemia Defisiensi Zat Besi. Ini dapat didiagnosis dengan tes darah. Setelah diagnosis, dokter mungkin akan memberikan suplemen zat besi dan menawarkan rekomendasi diet untuk meningkatkan asupan zat besi.

  • Tekanan Darah Rendah. Jika ini terjadi sebelum periode menstruasi, ada beberapa modifikasi yang dapat kamu lakukan untuk membantu. Tetap terhidrasi, berdiri perlahan, dan catat gejala yang berkembang lainnya.

  • Gula Darah Rendah. Gula darah rendah sebelum haid kemungkinan besar merupakan gejala sementara dari perubahan hormon. Makan makanan teratur dan seimbang dan menjaga kudapan dapat membantu mengatur level gula darahmu.

  • Migrain. Membuat perubahan gaya hidup untuk menghindari pemicu migrain adalah langkah paling penting dalam perawatan. Jika ini tidak cukup, pertimbangkan untuk menghubungi dokter untuk mendapatkan obat yang dapat membantu.

Baca juga: Sakit Kepala saat Menstruasi Terjadi karena Hormon?

Jika kamu merasakan gejala vertigo yang semakin parah selama periode menstruasi, maka sebaiknya segera periksakan diri ke rumah sakit. Supaya lebih praktis, kamu bisa membuat janji dengan dokter melalui aplikasi Halodoc. Dengan begini, setibanya di rumah sakit kamu bisa langsung melakukan pemeriksaan dengan dokter. 

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2020. What Causes Vertigo?
Healthline. Diakses pada 2020. Dizziness Before Your Period.
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. Meniere’s Disease.
University of Iowa Health Care. Diakses pada 2020. Frequently Asked Question: Vertigo.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan