Penyebab Munculnya Jerawat di Dagu dan Cara Mengatasinya

5 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   04 November 2024

“Penyebab jerawat di rahang umumnya karena ketidakseimbangan hormon. Selain itu, pola makan yang tinggi karbohidrat dan gula juga berpengaruh dalam perkembangan masalah kulit tersebut.”

Penyebab Munculnya Jerawat di Dagu dan Cara MengatasinyaPenyebab Munculnya Jerawat di Dagu dan Cara Mengatasinya

DAFTAR ISI


Jerawat di rahang atau dagu sebenarnya tidak berbeda dengan jerawat di bagian tubuh lainnya. 

Kulit mati bersama dengan kotoran, bakteri, dan minyak terjebak dalam satu atau lebih pori-pori pada kulit, sehingga menyebabkan benjolan tersebut terbentuk.

Namun, ada yang bilang bahwa, jerawat di bagian tertentu punya penyebab yang berbeda-beda. 

Lantas, apa penyebab munculnya jerawat di dagu atau rahang? Yuk simak penjelasannya di sini!

Penyebab Jerawat di Rahang atau Dagu

Ada beberapa penyebab jerawat di dagu yang perlu kamu ketahui, antara lain: 

1. Perubahan hormon

Penyebab jerawat di rahang dan dagu umumnya terjadi akibat fluktuasi hormon. Ini artinya, ada gangguan pada sistem endokrin di tubuh kamu. 

Biasanya, hal ini terjadi akibat kelebihan hormon androgen, yaitu hormon yang bertugas untuk merangsang pembentukan sebum atau minyak di kulit.

Sebum itulah yang kemudian menyumbat pori-pori dan menyebabkan munculnya jerawat. 

Hormon tersebut biasanya melonjak seminggu sebelum menstruasi, atau juga bisa terjadi akibat peralihan atau baru mencoba pil KB.

Namun, karena hormon dapat berfluktuasi sepanjang masa, jerawat di dagu bisa datang dan pergi kapan saja.

Bagi kamu yang mengalami masalah jerawat dan tak kunjung membaik, cobalah konsultasikan pada doker Haloskin. Lalu, dapatkan obat racik dari dokter spesialis kulit. Baca selengkapnya di artikel ini: “Jerawat Tak Kunjung Sembuh Meski Sudah Gonta-Ganti Produk Skincare? Atasi Bersama Dokter Haloskin!”

2. Pola makan

Selain faktor hormon, penyebab jerawat di rahang juga bisa karena pola makan.Kamu mungkin pernah mendengar bagaimana pola makan memengaruhi jerawat, tetapi sebenarnya belum ada penelitian yang cukup kuat untuk membuktikan hal ini.

Sebuah studi pada 2014 di The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology mengungkapkan bahwa, beberapa peneliti percaya bahwa kesehatan usus memengaruhi jerawat.

Pasalnya, kesehatan usus dapat mengubah kadar hormon di dalam tubuh. Terutama jika kamu suka makan makanan tinggi karbohidrat atau produk susu dengan hormon tambahan.

Jadi, cobalah evaluasi lagi pola makan kamu selama ini. Coba juga untuk mengurangi gula, roti putih, makanan olahan, dan susu, untuk melihat apakah itu akan membantu mengurangi jerawat.

Selain penyebab jerawat di rahang, ketahui juga Ini 5 Penyebab Munculnya Jerawat di Jidat.

3. Stres 

Penyebab jerawat di rahang atau dagu berikutnya yaitu stres berlebihan. Saat stres, maka hormon stres dalam tubuh akan meningkat dan memicu produksi minyak berlebih di kulit. Alhasil, jerawat bisa muncul di wajah, termasuk dagu. 

Untuk mengatasinya, tentu kamu perlu mengelola stres dengan baik. Simak beberapa mengelola stres pada artikel berikut ini: Pikiran Lebih Tenang, Ini 6 Cara Menghilangkan Stres

Cara Mengatasi Jerawat di Dagu

Apabila muncul jerawat di dagu, jangan panik dulu. Sebab, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya, yaitu: 

1. Lakukan perawatan rumahan

Jerawat di rahang atau dagu bisa kamu atasi dengan beberapa perawatan rumahan, seperti:

  • Cuci wajah secara rutin dengan sabun yang ringan atau yang mengandung asam salisilat.
  • Oleskan kompres es ke area yang berjerawat selama sekitar 5 menit, untuk membantu mengurangi kemerahan.
  • Oleskan krim atau salep dengan kandungan benzoil peroksida.
  • Hindari memencet jerawat atau mencoba memencetnya.

Produk yang mengandung asam salisilat atau benzoil peroksida juga bisa membantu jerawat mengering dalam beberapa hari.

Namun, pada beberapa kasus, acne care ini bisa juga memakan waktu beberapa minggu. 

2. Lakukan pengobatan dan perawatan medis

Biasanya, ahli medis akan merekomendasikan pengobatan yang tepat untuk mengatasi jerawat. Contohnya dengan menggunakan antibiotik oral atau isotretinoin, terutama jika perawatan lain dinilai tidak efektif. 

Selain itu, ada juga sejumlah perawatan yang mungkin disarankan untuk mengatasi jerawat, seperti:

  • Terapi laser wajah.
  • Ekstraksi, berupa pengeringan dan kemudian mengeluarkan kista besar.
  • Chemical peeling.
  • KB pil, untuk membantu mengatur hormon yang menghasilkan sebum.

Atasi Masalah Jerawat Hingga Tuntas Bersama Dokter Haloskin

Jika jerawat di rahang tidak hilang atau menjadi semakin parah, cobalah konsultasikan pada dokter Haloskin di Halodoc.

Haloskin hadir dengan paket acne care, yang bisa dimulai dengan berkonsultasi ke dokter. Setelah berkonsultasi, kamu bisa tebus paket produknya dan kontrol gratis dengan dokter kapan pun selama 14 hari. 

Selama konsultasi dengan dokter, kamu akan mendapatkan saran pengobatan yang sesuai untuk permasalahan kulitmu. 

Selain itu, produk yang kamu terima diformulasikan khusus dengan bahan-bahan yang baik untuk mengatasi jerawat. Konsultasi dan pengobatan jerawat jadi lebih mudah dengan Haloskin di Halodoc. 

Itulah penjelasan mengenai penyebab jerawat di rahang atau dagu dan cara mengatasinya.

Pertumbuhan jerawat di dagu mungkin tidak selalu bisa kamu cegah.

Namun, kamu bisa menurunkan risikonya dengan menjaga kebersihan kulit wajah, menghindari makanan manis dan berminyak, serta meminimalkan stres atau pemicu hormon lainnya.

Nah, berikut ini Pola Makan Sehat untuk Mencegah Jerawat yang bisa mulai kamu terapkan sehari-hari.

Referensi:
The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology. Diakses pada 2024. Diet and Dermatology.
Healthline. Diakses pada 2024. What That Acne Spot on Your Face Means, According to Science.
Cleveland Clinic. Diakses pada 2024. What Does It Mean When Acne Is on Certain Areas of Your Face?
Medical News Today. Diakses pada 2024. What To Do About Chin Pimples.