Pentingnya Protein dalam MPASI untuk Pertumbuhan Bayi
Halodoc, Jakarta – Protein menjadi salah satu kandungan gizi yang sebaiknya ada dalam makanan pendamping ASI (MPASI). Sebab, asupan gizi yang satu ini nyatanya dibutuhkan bayi dan bisa memberi sejumlah manfaat untuk perkembangannya. Secara umum, bayi membutuhkan asupan protein nabati maupun hewani.
Asupan protein hewani untuk bayi bisa memberi banyak manfaat, baik bagi pertumbuhan maupun perkembangannya. Protein dalam MPASI bisa membantu membangun otot dan tulang. Selain itu, nutrisi yang satu ini juga dibutuhkan untuk perkembangan otak Si Kecil. Protein hewani maupun nabati sama-sama dibutuhkan dan penting untuk pertumbuhan bayi. Lantas, apa saja jenis makanan kaya protein yang bisa dipilih menjadi menu MPASI?
Baca juga: Ketahui Jenis MPASI yang Paling Cocok untuk Si Kecil
Menu MPASI yang Kaya Protein
MPASI yang diberikan pada bayi harus kaya akan kandungan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan Si Kecil. Salah satu nutrisi yang wajib ada adalah protein. Selain berfungsi sebagai sumber energi, protein dalam MPASI juga berperan dalam pembentukan tulang, otot, serta kekebalan tubuh bayi. Ada dua jenis protein yang bisa diberikan untuk bayi, yaitu protein hewani dan protein nabati.
- Protein Hewani
Asupan protein hewani tergolong penting untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi. Ada beragam jenis makanan yang bisa menjadi sumber protein hewani untuk MPASI. Ibu bisa memilih jenis makanan seperti daging sapi, makanan laut, atau daging unggas. Nyatanya, asupan protein hewani sangat penting serta disebut sebagai protein terlengkap karena mengandung asam amino esensial. Kandungan tersebut bisa membantu mengoptimalkan tumbuh kembang Si Kecil.
Ada beberapa jenis makanan yang merupakan sumber protein hewani, yaitu daging, ikan, dan telur. Untuk menu MPASI, ibu bisa memilih antara daging sapi atau daging ayam untuk bayi. Keduanya sama-sama memiliki manfaat sehat. Daging sapi mengandung zat besi, zinc, dan protein. Kandungan nutrisi ini bermanfaat untuk tumbuh kembang anak. Sementara pada daging ayam, terkandung banyak protein dan vitamin B6 yang bisa menghasilkan energi untuk tubuh.
Baca juga: Telur sebagai MPASI, Ini Segudang Manfaatnya untuk Si Kecil
- Protein Nabati
Selain protein hewani, bayi juga perlu mendapatkan asupan protein nabati. Jenis protein ini bisa didapat dari produk nabati atau tumbuh-tumbuhan. Ada beragam jenis makanan yang bisa dipilih sebagai menu MPASI untuk memenuhi kebutuhan protein nabati Si Kecil. Ibu bisa mencoba beberapa jenis makanan sumber protein nabati, seperti tahu dan tempe, kacang merah, selai kacang, kacang hijau, serta alpukat.
Selain memperhatikan jenis makanan dan kandungan nutrisinya, ada hal penting lain yang juga harus ibu perhatikan dalam menyiapkan MPASI. Dalam hal ini, penting untuk memastikan makanan yang diberikan pada bayi memiliki tekstur lembut, sehingga akan lebih mudah dicerna. Selain itu, Si Kecil mungkin saja menolak atau merasa tidak cocok dengan jenis makanan yang diberikan.
Kalau itu yang terjadi, hindari memaksakan bayi untuk memakannya. Bukannya memberi manfaat sehat, hal ini malah bisa membuat bayi muntah dan kesulitan untuk menelan makanan. Hal ini malah akan membuat anak menolak makanan dan enggan untuk makan lagi. Kalau sudah begitu, Si Kecil malah berisiko mengalami kekurangan asupan zat gizi.
Baca juga: 5 Manfaat Alpukat untuk Mulai MPASI
Kalau Si Kecil menunjukkan gejala sakit dan perlu segera mendapat penanganan medis, ibu bisa mencari rumah sakit terdekat melalui aplikasi Halodoc. Atur lokasi dan buat janji dengan dokter agar anak bisa segera mendapat perawatan yang dibutuhkan. Download aplikasi Halodoc sekarang di App Store dan Google Play!
Referensi:
Parents. Diakses pada 2021. Diakses pada 2020. Top Protein-Packed Foods for Babies and How to Serve Them.
Verywell. Diakses pada 2021. Protein-Rich Foods Your Kids Will Enjoy.
Verywell. Diakses pada 2021. When Can Babies Have Peanut Butter?
Healthline. Diakses pada 2021. 19 High-Protein Vegetables and How to Eat More of Them.
Kids Health. Diakses pada 2021. Word! Protein.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan