Pemula Perlu Tahu, 4 Kesalahan Saat Diet Keto

Ditinjau oleh  dr. Fitrina Aprilia   13 September 2019
Pemula Perlu Tahu, 4 Kesalahan Saat Diet KetoPemula Perlu Tahu, 4 Kesalahan Saat Diet Keto

Halodoc, Jakarta – Diet keto belakangan menjadi metode diet yang semakin digemari dan dilakukan banyak orang. Sebab, jenis diet yang satu ini disebut lebih ampuh dan cepat dalam menurunkan berat badan. Banyak orang yang mengaku kehilangan bobot tubuh hanya dalam waktu singkat. Tertarik untuk ikut coba menjalani diet keto? 

Hampir sama dengan metode diet lainnya, diet keto perlu dilakukan dengan cara yang tepat agar aman dan bisa menghasilkan penurunan berat badan yang maksimal. Diet keto merupakan metode diet yang dilakukan dengan menerapkan pola makan tinggi lemak dan rendah karbohidrat. Meski disebut-sebut cepat menurunkan berat badan, hingga kini diet keto masih menjadi perdebatan. Jenis diet yang satu ini dikhawatirkan bisa membahayakan kesehatan dan membawa dampak buruk bagi tubuh jika tidak dilakukan dengan cara yang benar. 

Baca juga: 4 Hal yang Harus Diketahui sebelum Memulai Diet Keto

Kesalahan Umum dalam Menjalani Diet Keto 

Pada awalnya, diet keto sebenarnya ditujukan dalam penanganan penyakit epilepsi. Akan tetapi, karena disebut mampu menurunkan berat badan dalam waktu singkat, metode diet ini mulai digandrungi. Namun hati-hati, sebaiknya cari tahu lebih dahulu semua informasi terkait diet ini sebelum memutuskan untuk ikut menjalani diet keto. Cari tahu juga cara menjalani dan risiko yang bisa muncul, dengan begitu kamu bisa memahami dan memperhitungkan kemampuan tubuh agar terhindar dari efek bahaya diet.

Selain itu, hal ini juga berguna untuk menghindari kesalahan-kesalahan umum yang sering dilakukan oleh pemula dalam diet keto. Dalam menjalani diet keto, tujuan konsumsi makanan berlemak yang tinggi adalah agar tubuh mencapai kondisi ketosis, yaitu kondisi di mana sumber energi utama akan didapatkan dari proses pembakaran lemak. Selain itu, lemak juga akan diubah menjadi keton pada hati dan memberi suplai energi untuk otak.

Meski banyak mendapat kritik, diet keto disebut masih aman selama dilakukan dengan cara yang benar. Diet keto hanya boleh dilakukan dalam jangka waktu tertentu dan sebaiknya di bawah pantauan dokter. Jika kamu ingin mencoba menjalani diet ini, hal pertama yang harus dilakukan adalah “merelakan” jumlah konsumsi karbohidrat harian. Porsi makan dalam diet keto standar adalah 75 persen konsumsi lemak, 20 persen protein, dan 5 persen konsumsi karbohidrat. 

Baca juga: 5 Fakta yang Harus Diketahui Tentang Diet Keto

Sebaiknya ketahui juga apa saja kesalahan-kesalahan yang bisa terjadi saat seseorang menjalani diet keto. Dengan begitu, manfaat penuh dari diet bisa didapatkan. Apa saja kesalahan yang sering dilakukan saat diet keto? 

1. Terlalu Banyak Makan Lemak 

Prinsip dasar diet keto adalah mengganti asupan karbohidrat dengan lemak serta protein. Namun, hal ini sering disalahartikan dengan memakan lemak sebanyak-banyaknya. Padahal, tidak semua lemak bersifat baik dan boleh dikonsumsi secara berlebihan. 

2. Kurang Minum Air Putih 

Kesalahan ini umum terjadi pada siapa saja, tetapi bisa berdampak buruk jika dilakukan saat menjalani diet keto. Asupan air putih sangat penting untuk menjaga agar cairan dalam tubuh tetap tercukupi dan menghindari terjadinya dehidrasi. Saat menjalani diet keto, asupan air yang cukup merupakan hal yang perlu diperhatikan. 

3. Kurang Tidur 

Mengabaikan waktu tidur adalah kebiasaan yang sama sekali tidak boleh dilakukan, terutama pada orang yang sedang menjalani diet keto. Hal ini ternyata bisa memberi dampak bagi program diet yang sedang dijalani. Selain itu, kurang tidur juga bisa memengaruhi kadar gula dalam tubuh. 

4. Membatasi Asupan Garam Ekstrem 

Meski asupan garam harus dibatasi, sebenarnya tubuh tetap membutuhkannya. Kekurangan asupan sodium yang didapat dari garam bisa membawa dampak buruk bagi tubuh, seperti penyakit kardiovaskuler. Kekurangan asupan sodium menjadi satu hal yang paling mungkin terjadi saat baru menjalani diet keto. 

Baca juga: Jalani Diet Keto? Hati-Hati Flu Keto

Cari tahu lebih lanjut seputar diet keto dan kesalahan yang sering terjadi dengan bertanya kepada dokter di aplikasi Halodoc. Kamu bisa dengan mudah kapan dan di mana saja menghubungi dokter melalui Video/Voice Call dan Chat. Dapatkan informasi seputar kesehatan dan tips hidup sehat dari dokter terpercaya. Yuk, download sekarang di App Store dan Google Play! 

Referensi:
Mindfulketo. Diakses pada 2019. Do You Make These 7 Keto Mistakes?
Nutrition Advance. Diakses pada 2019. Diet Keto Mistakes.