Mengenali Karakter dan Tipe dari Kepribadian INFP

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   06 Oktober 2021
Mengenali Karakter dan Tipe dari Kepribadian INFPMengenali Karakter dan Tipe dari Kepribadian INFP

“Kepribadian INFP dibagi menjadi dua tipe, yaitu INFP-A dan INFP-T. INFP-A cenderung lebih santai dalam menanggapi suatu kegagalan dan mengambil risiko. Sementara INFP-T punya sifat yang lebih keras dan tegas dalam menanggapi suatu kegagalan, sehingga mereka sering kewalahan karena terlalu menuntut diri sendiri.”

Halodoc, Jakarta – Orang dengan kepribadian introvert seringkali dianggap pendiam dan jarang bersosialisasi. Padahal, ada juga lo sosok introvert yang peduli dan suka membantu orang lain. INFP contohnya, INFP adalah singkatan dari introvert, intuition, feeling, dan perception. Seseorang yang berkepribadian INFP sering digambarkan sebagai sosok yang idealis atau mediator. 

Meskipun mereka cenderung tertutup dan idealis, orang-orang dengan kepribadian INFP  nyatanya kreatif dan menjunjung nilai-nilai tinggi. INFP punya keinginan untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik sehingga tak sungkan membantu orang lain dengan cara terbaik. 

Baca juga: 4 Tes Psikologi untuk Mengetahui Kepribadian Diri

Kenali 2 Tipe Kepribadian INFP

Kepribadian INFP dibagi menjadi dua tipe, yaitu asertif dan turbulen. Yuk, kenali karakter ini lebih jauh!

1. INFP-Assertive

Kepribadian INFP-A cenderung melihat sebuah kesalahan sebagai hal yang pasti dialami oleh setiap orang sesekali dan tida

Kepribadian INFP-A cenderung melihat sebuah kesalahan sebagai hal yang pasti dialami oleh setiap orang sesekali dan tidak mau terlalu diambil pusing. Kalau dibanding dengan INFP-T, orang dengan INFP-A lebih percaya diri dalam menghadapi suatu masalah atau mengambil sebuah risiko. Hal ini membuat kepribadian INFP-A sering dicap sebagai orang yang arogan bila dibandingkan dengan INFP-T. 

Selain itu, INFP-A juga lebih nyaman dengan dirinya sendiri untuk memikirkan hal-hal positif. Sebagai mediator, INFP-A pandai menumbuhkan dorongan dan harapan kepada orang lain.  Mereka dapat menjadi pendengar yang baik dan sangat menghargai pendapat orang lain.

Baca juga: Berapa Banyak Identitas yang Muncul pada Kepribadian Ganda?

2. INFP-Turbulent

Kalau INFP-A cenderung lebih santai dalam menanggapi segala hal, beda halnya dengan INFP-T. Kepribadian INFP-T melihat s

Kalau INFP-A cenderung lebih santai dalam menanggapi segala hal, beda halnya dengan INFP-T. Kepribadian INFP-T melihat sebuah kesalahan sebagai sebuah kegagalan. Orang dengan kepribadian INFP-T seringkali merasa tidak nyaman dengan kehidupan mereka saat ini. Mereka sering menggunakan ketidakpuasan ini untuk mencoba menjadi orang yang lebih baik. Dorongan untuk memperbaiki apa yang mereka putuskan sebagai kekurangan sering kali mendorong mereka untuk bekerja lebih keras.

Pada akhirnya, mereka menjadi kewalahan dan rentan stres karena terlalu menuntut dirinya sendiri. INFP-T  juga rentan mengalami penyesalan terhadap pilihan-pilihannya. Kendati demikian, ada kesamaan antara INFP-A dan INFP-T. Keduanya sama-sama punya kepedulian terhadap apa yang dipikirkan orang lain, menghargai pendapat orang lain dan selalu memperhatikan ketika orang berbicara.

Baca juga: 5 Tanda Gangguan Kepribadian, Hati-Hati Terkena Salah Satunya

Itulah informasi seputar kepribadian INFP yang perlu kamu ketahui. Butuh vitamin dan obat-obatan? Tak perlu repot pergi ke apotek, kamu bisa langsung memesannya di toko kesehatan Halodoc. Tinggal klik lalu pesanan akan segera di antar ke tempatmu! Mudah dan praktis sekali bukan? Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Verywell Mind. Diakses pada 2021. INFP: The Mediator (Introverted, Intuitive, Feeling, Perceiving).
Psychology Today. Diakses pada 2021. The Anatomy of an MBTI Personality.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan