Mengenal Jenis Triase di Rumah Sakit dan Prosedurnya

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   28 Oktober 2022

“Ada berbagai jenis sistem triase di rumah sakit untuk penanganan kondisi darurat yang perlu dikenali. Seperti misalnya, kode merah menjadi tanda darurat atau hitam yang memiliki prioritas paling rendah.”

Mengenal Jenis Triase di Rumah Sakit dan ProsedurnyaMengenal Jenis Triase di Rumah Sakit dan Prosedurnya

Halodoc, Jakarta – Pernahkah kamu mendengar istilah triase pada rumah sakit? Istilah ini sering digunakan pada bagian Instalasi Gawat Darurat untuk menentukan kondisi pasien dan penanganan yang perlu dilakukan. Istilah ini dibedakan dengan beberapa warna untuk mengetahui tingkat prioritas pasien yang perlu mendapatkan perhatian medis darurat terlebih dahulu.

Namun, sistem triase tidak selalu dilakukan, biasanya kondisi ini dilakukan saat rumah sakit sedang memiliki banyak pasien. Sistem ini bisa digunakan saat rumah sakit dekat dengan lokasi bencana alam, di medan perang, pandemi, hingga adanya kecelakaan massal.

Jenis Triase di Rumah Sakit 

Saat terjadi kecelakaan masal atau bencana alam, tentunya semua korban perlu mendapatkan pertolongan untuk menyelamatkan nyawa. Namun, semua korban yang mengalami kejadian tersebut memiliki keluhan dan kondisi yang berbeda-beda.

Hal ini membuat pengobatan dan perawatan juga akan didapatkan berbeda oleh korban. Nah, untuk menentukan tingkat darurat pada pasien, rumah sakit memiliki sistem yang bisa membantu untuk menentukan pasien darurat. Sistem ini dikenal dengan triase.

Sistem triase dibuat untuk menentukan pasien yang perlu mendapatkan pertolongan lebih dulu. Sistem triase yang paling umum digunakan di rumah sakit menggunakan kode warna. 

Berikut ini jenis triase yang perlu diketahui:

1. Merah

Kondisi ini membutuhkan perhatian medis segera atau dalam kondisi darurat. Biasanya, kondisi ini diberikan pada pasien yang mengalami kondisi kritis atau mengancam jiwa.

2. Kuning

Kode ini diartikan untuk kondisi pasien dalam cedera serius yang membutuhkan penanganan dengan segera. Pada beberapa kondisi, pasien dengan kode kuning bisa mendapatkan tindakan terlebih dahulu dibandingkan pasien dengan kode merah karena memiliki peluang pemulihan yang lebih baik.

3. Hijau

Pasien dengan kode hijau memiliki kondisi cedera ringan dan tidak mengancam jiwa. Kode hijau menandakan pasien bisa menunggu untuk mendapatkan perawatan atau penanganan tertentu.

4. Hitam

Kode hitam menandakan pasien telah meninggal. Pasien dengan kode ini merupakan prioritas yang paling rendah dibandingkan dengan kode triase lainnya.

5. Putih

Kode ini biasanya diberikan pada pasien yang tidak mengalami cedera atau kondisi yang parah sehingga tidak memerlukan penanganan apapun. Kode ini pun tidak selalu digunakan pada sistem triase.

Faktor yang Jadi Penilaian Sistem Triase

Biasanya, sistem triase ini sudah dilakukan oleh tim medis di lokasi kejadian. Tindakan dilakukan untuk mengidentifikasi dan mengobati cedera yang mengancam jiwa.

Nah, penilaian ini dilakukan berdasarkan beberapa kondisi, seperti:

  • Memastikan saluran napas tetap stabil.
  • Pasien dapat bernapas dengan baik.
  • Kondisi perdarahan yang dialami pasien baik di dalam maupun di luar tubuh.
  • Mengalami cacat atau gangguan neurologis.
  • Risiko hipotermia.

Setelah mendapatkan penilaian dari kondisi tersebut, maka triase akan digunakan untuk memperhitungkan fungsi dari organ vital, proses perjalanan hingga mencapai perawatan, dan kondisi medis lainnya.

Sistem ini akan berjalan dinamis pada pasien, artinya, kondisi ini bisa berubah menjadi lebih baik atau lebih buruk. Untuk itu, penilaian terhadap prosedur pemberian triase harus dilakukan secara berulang hingga mendapatkan hasil yang tepat.

Itulah berbagai informasi mengenai jenis triase yang perlu diketahui. Agar terhindar dari kondisi medis yang darurat, sebaiknya selalu berhati-hati saat melakukan aktivitas fisik. Hal ini dilakukan untuk menghindari cedera pada fisik.

Jika kamu mengalami kecelakaan atau kondisi darurat, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan pada rumah sakit. Buatlah janji pemeriksaan di rumah sakit pilihan menggunakan Halodoc. Caranya download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play.

Referensi:
Very Well Health. Diakses pada 2022. What Medical Triage Is in a Hospital.
Patient. Diakses pada 2022. Trauma Triage and Scoring.
NSW Health. Diakses pada 2022. Hospital Triage.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan