Mengenal Acetaminophen, Manfaat, Dosis Aman, dan Efek Samping

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   18 Juli 2022

“Berdasarkan golongan obatnya, acetaminophen merupakan obat pereda nyeri. Namun, penting untuk mengetahui manfaat, dosis aman, dan efek sampingnya secara mendalam di sini!”

Mengenal Acetaminophen, Manfaat, Dosis Aman, dan Efek SampingMengenal Acetaminophen, Manfaat, Dosis Aman, dan Efek Samping

Halodoc, Jakarta – Acetaminophen atau yang juga dikenal sebagai paracetamol merupakan obat golongan analgesik atau pereda nyeri. Obat ini dapat ditemukan dalam bentuk kapsul, cairan, obat tetes, tablet, hingga digunakan dalam cairan infus. Selain itu, obat tersebut merupakan obat yang dijual bebas di apotek.

Nah, berikut informasi lengkap seputar acetaminophen. Khususnya terkait manfaat, dosis aman, dan efek samping dari penggunaan obat ini. Berikut ulasannya!

Manfaat Acetaminophen

Sesuai dengan golongan obatnya, yakni analgesik, penggunaan acetaminophen bermanfaat untuk mengatasi nyeri ringan hingga sedang. Selain meredakan nyeri, obat ini juga banyak digunakan untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan. Misalnya seperti sakit kepala, nyeri otot, sakit punggung, nyeri otot, pilek, sakit gigi, hingga demam. Kendati demikian, obat ini tidak dapat mengatasi peradangan atau pembengkakan akibat kondisi medis tertentu.

Dosis Aman Acetaminophen

Penggunaan acetaminophen harus sesuai dengan anjuran pemakaian yang tertera pada label, atau seperti yang dianjurkan oleh dokter. Pasalnya, penggunaan obat ini dengan dosis yang salah dapat memicu kerusakan hati, hingga mengancam keselamatan jiwa. Secara umum, dosis aman obat tersebut adalah sebagai berikut:

  • Dewasa dan remaja berusia minimal 12 tahun: Jangan mengonsumsi lebih dari 1000 miligram (mg) sekaligus atau lebih dari 4000 mg dalam 24 jam.
  • Anak-anak di bawah 12 tahun: Jangan mengonsumsi lebih dari 5 dosis acetaminophen formula anak-anak dalam 24 jam.

Di sisi lain, ada beberapa peringatan yang perlu dihindari terkait penggunaan obat ini, seperti: 

  • Jangan memberikan acetaminophen kekuatan ekstra untuk anak di bawah 12 tahun tanpa nasihat medis.
  • Dosis anak didasarkan pada usia dan berat badan. Ikuti petunjuk dosis yang diberikan dengan acetaminophen dengan hati-hati. Tanyakan kepada dokter sebelum memberikan obat ini kepada anak di bawah 2 tahun.
  • Acetaminophen yang dibuat untuk bayi dilengkapi dengan penetes obat atau jarum suntik oralnya sendiri. Mengukur dengan perangkat yang salah dapat menyebabkan overdosis. Oleh karena itu, pastikan untuk berdiskusi dengan dokter anak guna memastikan takaran yang sesuai.

Sementara itu, jika kamu minum obat ini secara teratur, tapi memiliki dosis yang terlewatkan, minumlah dosis yang terlewat segera setelah kamu ingat. Lewati dosis yang terlewat jika sudah hampir waktunya untuk dosis terjadwal berikutnya. Jangan minum obat tambahan untuk mengganti dosis yang terlewat.

Efek Samping Acetaminophen

Penggunaan obat ini dapat memicu reaksi alergi bagi sebagian orang. Segeralah mencari bantuan medis jika mengalami kondisi seperti:

  • Gatal-gatal.
  • Sulit bernapas.
  • Munculnya pembengkakan pada wajah, bibir, lidah atau tenggorokan.

Dalam kasus yang jarang terjadi, obat ini juga dapat menyebabkan reaksi kulit parah yang dapat berakibat fatal. Misalnya seperti kulit kemerahan atau ruam yang menyebar. Jika kamu mengalaminya, segeralah menghentikan penggunaan obat tersebut dan segeralah memeriksakan diri ke dokter.

Di samping itu, penggunaan acetaminophen yang tidak sesuai dosis aman juga dapat memicu kerusakan hati. Karena itu, jika kamu merasakan tanda-tanda masalah hati, seperti kehilangan selera makan, sakit perut di sisi kanan atas, hingga penyakit kuning, segeralah hentikan penggunaannya dan hubungi dokter.

Itulah penjelasan mengenai acetaminophen, terkait manfaat, dosis aman, dan efek sampingnya. Meski dijual secara bebas, penting untuk menggunakan obat tersebut sesuai dengan anjuran pakai atau resep dokter. Tujuannya agar manfaatnya dapat diperoleh secara maksimal, dan kamu dapat terhindari dari efek samping serius yang dapat terjadi.

Jika kamu masih memiliki pertanyaan seputar acetaminophen, segeralah hubungi dokter. Nah, melalui aplikasi Halodoc, kamu bisa tanya dokter terpercaya untuk mendapatkan informasi kesehatan yang kamu butuhkan. Tentunya melalui fitur chat/video call pada aplikasinya secara langsung. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi: 

Drugs. Diakses pada 2022. Acetaminophen. 
Medscape. Diakses pada 2022. acetaminophen (OTC). 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan