Mengenal 4 Jenis Donor Darah yang Perlu Diketahui

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   18 November 2022

“Ada empat jenis donor darah, yatu darah utuh, trombosit, plasma, dan sel darah merah. Komponen darah tersebut bisa dipisahkan selama atau setelah donasi untuk memberikan pasien darah sesuai yang dibutuhkan.”

Mengenal 4 Jenis Donor Darah yang Perlu DiketahuiMengenal 4 Jenis Donor Darah yang Perlu Diketahui

Halodoc, Jakarta – Donor darah merupakan tindakan mulia yang bisa menyelamatkan nyawa. Namun, tahukah kamu bahwa ada beberapa jenis donor darah?

Selama ini, kebanyakan orang hanya mengetahui mereka menyumbangkan darah berdasarkan golongan darah yang mereka miliki. Namun sebenarnya, kamu bisa melakukan donor darah berdasarkan jenis darahnya. Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Kenali Jenis Donor Darah

Berbagai komponen dalam darah kita memiliki banyak kegunaan. Nah, berdasarkan komponen darah, ada beberapa jenis donor darah:

1. Darah utuh

Ini adalah jenis donor darah yang biasanya dilakukan. Pada donor darah utuh, sejumlah darah yang mengandung sel darah merah dan putih, trombosit, dan plasma akan diambil dari lengan. Donor darah ini digunakan terutama untuk mengatasi trauma dan operasi.

Untuk melakukan donor darah utuh, kamu harus berusia minimal 17 tahun dan memiliki berat badan minimal 45 kilogram. Proses donor ini memakan waktu sekitar 5-10 menit dan kamu bisa melakukannya setiap 56 hari.

2. Trombosit

Trombosit adalah sel kecil dalam darah yang berperan untuk menghentikan atau mencegah perdarahan. Komponen darah ini dibuat di sumsum tulang dan umur simpannya hanya 5 hari. Donor darah trombosit biasanya untuk membantu operasi, transplantasi, dan untuk membantu pengidap kanker melewati kemoterapi. 

Selama donor darah trombosit, petugas medis akan mengumpulkan satu, dua atau tiga unit trombosit. Jumlah unit berdasarkan berat badan, kadar hemoglobin, dan jumlah trombosit kamu hari itu. Prosesnya bisa memakan waktu hingga dua jam. Kamu bisa melakukan jenis donor darah ini setiap 7 hari.

3. Plasma

Plasma adalah bagian cair dari darah yang bertugas untuk mengangkut air dan nutrisi ke jaringan tubuh. Donor darah plasma untuk membantu orang dengan luka bakar serius dan mereka yang mengalami gangguan perdarahan. 

Jenis donor darah ini dilakukan dengan menggunakan proses otomatis untuk mengeluarkan hanya plasma dari darah (apheresis), dan memakan waktu 45-50 menit. Kamu bisa melakukan donor plasma setiap empat minggu sekali.

4. Sel merah ganda (double red cells)

Donor sel darah merah ganda ketika hanya sel darah merah yang dikumpulkan, bukan komponen darah lainnya. Prosesnya dengan menggunakan sebuah mesin untuk menarik sejumlah darah utuh.

Kemudian, sel darah merah dipisahkan dan disimpan, dan sisa darah dikembalikan ke donor. Ini bisa mengeluarkan sel darah merah dua kali lebih banyak daripada darah utuh tradisional. Itulah mengapa jenis donor darah ini disebut sebagai donasi double blood red cell, atau disingkat DRBC.

DRBC digunakan untuk kehilangan atau berisiko kehilangan volume darah yang signifikan, sehingga memerlukan transfusi sel darah merah. Kelompok orang tersebut, termasuk pasien yang mengalami trauma berat, ulkus berlubang, atau yang sedang menjalani prosedur bedah besar. Proses donor sel darah merah ganda hanya memakan waktu 30 menit dan kamu bisa melakukannya setiap 112 hari.

Itulah penjelasan mengenai jenis-jenis donor darah. Bila kamu mengalami tanda-tanda gangguan darah, seperti anemia, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter. Kamu bisa periksa kesehatan dengan mudah dengan menggunakan aplikasi Halodoc.

Caranya, tinggal buat janji di rumah sakit di rumah sakit pilihan melalui aplikasi. Kamu pun bisa menentukan dokter dan waktu kunjungan yang kamu inginkan. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:
The Blood Connection. Diakses pada 2022. Types Of Donations.
Stanford Blood Center. Diakses pada 2022. Types Of Donations / Blood Products.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan