Manfaat Daun Pandan dan Efek Sampingnya Bagi Tubuh
“Daun pandan dikenal sebagai bahan untuk mengolah makanan menjadi lebih sedap. Meski begitu, tidak semua orang tahu jika terdapat manfaat dari mengonsumsi daun pandan dan juga efek sampingnya jika mengonsumsi secara berlebihan.”
Halodoc, Jakarta – Daun pandan adalah salah satu bagian tumbuhan yang kerap dimanfaatkan sebagai campuran makanan. Memang, daun ini terkenal karena aroma dan rasanya yang khas, sehingga banyak orang yang menyukainya.
Di balik itu, ada juga banyak manfaat yang bisa didapatkan oleh tubuh dan bahkan efek samping yang buruk dari daun pandan. Untuk mengetahui lebih lengkapnya, baca ulasan berikut ini!
Berbagai Manfaat dan Efek Samping dari Konsumsi Daun Pandan
Pandan, dengan nama latin Pandanus, adalah tanaman aromatik yang terkenal karena aromanya yang manis dan keserbagunaannya. Tanaman ini dapat tumbuh subur di iklim yang tropis dan dapat menghasilkan buah yang berbentuk seperti buah pinus. Pandan, khususnya daunnya, kerap digunakan pada makanan Asia Selatan dan Tenggara karena rasa dan aromanya.
Di Indonesia sendiri, kamu dapat dengan mudah menanam tumbuhan ini. Kamu juga bisa membeli daun pandan di pasar lokal dengan harga yang relatif murah. Selain dicampurkan ke dalam masakan, daun pandan juga dapat diolah dengan cara direbus untuk mendapatkan khasiatnya.
Namun, apa saja sih manfaat daun pandan yang perlu kamu ketahui? Berikut beberapa khasiatnya:
1. Mengurangi Nyeri Artritis
Salah satu manfaat daun pandan yang perlu diketahui adalah mampu mengurangi nyeri artritis. Gangguan yang menyebabkan nyeri atau kekakuan sendi dapat diatasi dengan mengoleskan daun pandan yang dicampur dengan minyak kelapa. Konon kandungan pada daun ini memiliki efek antiinflamasi. Meski begitu, belum ada penelitian lebih lanjut yang mendukung klaim ini..
2. Mencegah Penyakit Jantung
Manfaat daun pandan lainnya adalah mencegah penyakit jantung. Daun pandan sangat baik untuk jantung karena dapat menjadi sumber karotenoid. Kandungan ini dipercaya dapat mengurangi risiko pengembangan aterosklerosis, gangguan penyempitan arteri jantung yang disebabkan oleh penumpukan plak.
3. Perawatan Kulit
Kulit yang mulus juga bisa didapatkan dengan menggunakan daun pandan. Pertama-tama, kamu dapat mengeringkan dan menghancurkan daun pandan sebagai pengobatan topikal yang ampuh untuk merawat kulit. Selain itu, daun pandan juga bisa digunakan untuk atasi luka bakar ringan, terbakar sinar matahari, dan masalah kulit lainnya.
4. Mengontrol Gula Darah
Mengontrol gula darah juga termasuk salah satu manfaat daun pandan yang perlu diketahui banyak orang. Manfaat ini dapat dirasakan setelah mengonsumsi daun pandan. Beberapa penelitian telah menunjukkan jika seseorang yang minum teh daun pandan memiliki kadar gula darah yang lebih rendah dibandingkan yang tidak. Meski begitu, penelitian lebih lanjut masih perlu dilakukan.
Apa Efek Samping Terlalu Banyak Konsumsi Daun Pandan?
Sejauh ini, efek samping yang dapat terjadi akibat konsumsi pandan belum diteliti lebih jauh. Meski begitu, daun pandan mungkin memiliki efek pencahar ringan yang mampu menyebabkan diare apabila dikonsumsi dalam jumlah yang banyak. Meski begitu, penelitian lebih lanjut masih perlu dilakukan.
Nah, itulah pembahasan mengenai segala manfaat daun pandan dan juga efek sampingnya jika mengonsumsi terlalu banyak. Ada banyak makanan yang menggunakan daun pandan sebagai salah satu bumbu penyedapnya, tetapi kebanyakan makanan berlemak. Maka dari itu, penting untuk membatasi konsumsi makanan tersebut agar tidak berlebihan.
Jika kamu ingin tahu lebih jauh tentang manfaat daun pandan beserta efek sampingnya, pertanyaan bisa langsung diajukan pada dokter dari Halodoc. Cukup dengan download aplikasi Halodoc, segala kemudahan dalam berinteraksi dengan ahli medis bisa dilakukan melalui smartphone di tangan. Maka dari itu, unduh aplikasinya sekarang juga!
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. What Is Pandan? Benefits, Uses, Taste, and Substitutes.
WebMD. Diakses pada 2021. Health Benefits of Pandan.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan