Ketahui Batas Kadar Gula Normal bagi Tubuh
Halodoc, Jakarta - Kadar gula darah dalam tubuh memiliki peran penting bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Pasalnya, jika kadar gula tubuh terlalu tinggi atau bahkan rendah kesehatan tubuh akan terganggu, baik dalam jangka pendek atau panjang. Lalu, berapakah batas gula darah normal bagi orang dewasa?
Baca juga: Inilah Tanda-tanda Kalau Kamu Kelebihan Gula Darah
Kadar Gula Normal bagi Orang Dewasa
Kadar gula darah pada tubuh manusia sebenarnya tidak bisa ditentukan dengan satuan angka baku. Pasalnya, kadar gula darah pada tubuh dapat berubah-ubah, tergantung pada kondisi, seperti sebelum atau sesudah mengonsumsi makanan tertentu. Setelah mengonsumsi makanan tertentu, sistem pencernaan dalam tubuh akan memecah karbohidrat menjadi gula, yang kemudian akan diserap oleh aliran darah.
Zat gula atau glukosa dalam tubuh sendiri memiliki peranan penting, yaitu menjadi sumber energi yang berguna bagi metabolisme tubuh, yang akan dialirkan oleh darah menuju sel-sel tubuh. Untuk mencapai tiap sel-sel dalam tubuh, zat gula membutuhkan insulin, yang dihasilkan oleh sebuah organ tubuh, yaitu pankreas.
Setelah berhasil mencapai tiap sel-sel dalam tubuh, zat gula akan dibakar menjadi energi dan digunakan untuk kinerja metabolisme tubuh. Jika zat gula berlebihan, zat gula kemudian akan disimpan di organ hati untuk digunakan di lain waktu. Berikut angka gula darah normal pada orang dewasa:
-
Gula darah normal sebelum makan, yaitu sekitar 70-130 miligram per desiliter.
-
Gula darah normal 2 jam setelah makan, yaitu kurang dari 140 miligram per desiliter.
-
Gula darah normal setelah berpuasa selama delapan jam, yaitu kurang dari 100 miligram per desiliter.
-
Gula darah normal menjelang tidur, yaitu 100-140 miligram per desiliter.
Sebaiknya segera temui dokter di rumah sakit terdekat jika kadar gula darah terletak jauh di atas atau di bawah angka tersebut. Hal tersebut menandakan jika kesehatanmu sedang tidak baik-baik saja.
Baca juga: 2 Cara Sederhana Mengendalikan Gula Darah
Apa yang Terjadi Jika Kadar Gula Darah Terlalu Rendah?
Saat kadar gula darah dalam tubuh berada di bawah angka 72 miligram per desiliter, berarti kamu tengah mengalami hipoglikemia. Selain makanan yang dikonsumsi, kondisi tersebut bisa saja merupakan efek samping dari obat-obatan yang dikonsumsi oleh pengidap diabetes. Pasalnya, obat-obatan yang dikonsumsi para pengidap diabetes memiliki efek samping menurunkan kadar gula darah dalam tubuh secara berlebihan.
Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, selain mengonsunsi obat-obatan, pengidap diabetes juga dapat melakukan beberapa langkah berikut guna mempertahankan gula darah normal dalam tubuh:
-
Lakukan olahraga secara rutin, minimal selama 2,5 jam per minggu. Olahraga teratur dapat melatih kekuatan otot tubuh dan menjaga gula darah normal.
-
Perhatikan asupan makanan. Konsumsi makanan sehat bergizi seimbang agar kadar gula darah dalam tubuh terjaga dengan baik.
-
Kelola stres dengan baik dengan melakukan hal-hal yang disukai, seperti mendengarkan musik, traveling, membaca buku, atau menonton film kesukaan.
Baca juga: Cegah Gula Darah Naik dengan Ketahui 5 Pantangan Pengidap Diabetes
Jika hal-hal tersebut tidak dilakukan, kadar gula darah akan semakin menurun, sehingga tidak menutup kemungkinan pengidap menjadi sangat lemas, kulit pucat, keluar keringat berlebihan, rasa lapar, kelelahan, jantung berdebar, gelisah, mudah marah, dan kesemutan di dalam mulut. Gejala yang muncul bisa lebih dari itu, jika kadar gula darah berada di bawah angka 40 miligram per desiliter. Kehilangan nyawa merupakan komplikasi yang bisa saja terjadi.
Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2020. What Should My Blood Glucose Level be?
WebMD. Diakses pada 2020. What Are Normal Blood Sugar Levels?
WebMD. Diakses pada 2020. Normal Blood Sugar Levels for Adults With Diabetes.