Kenali Bintik Merah DBD, Timbul saat Pengidap Demam

10 menit
Ditinjau oleh  dr. Fauzan Azhari SpPD   14 Maret 2025

Bintik merah DBD atau demam berdarah dengue punya ciri khusus yang membedakannya dengan bintik merah lain.

Kenali Bintik Merah DBD, Timbul saat Pengidap DemamKenali Bintik Merah DBD, Timbul saat Pengidap Demam

DAFTAR ISI

Hubungi Admin Whatsapp Halodoc untuk Booking Vaksin DBD Mulai dari Rp 725rb!


DBD adalah infeksi virus yang penularannya melalui gigitan nyamuk aedes aegypti. Penyakit ini banyak terjadi di daerah tropis dan subtropis, seperti Indonesia. Pasalnya, daerah-daerah tersebut memiliki iklim yang lembap. Nah, nyamuk aedes amat menyukai tempat yang lembap dan menetaskan telurnya di genangan-genangan air. 

Setelah menggigit manusia, virus dengue kemudian menyebar melalui aliran darah. Infeksi kemudian menimbulkan sejumlah gejala, salah satunya kerusakan kapiler darah. Kerusakan ini yang menghasilkan bintik-bintik merah pada kulit.  

Kenali Ciri-Ciri Bintik Merah DBD

Tidak semua penderita demam berdarah (DBD) mengalami bintik merah yang terlihat jelas. Namun, jika bintik merah muncul, berikut beberapa ciri yang dapat dikenali:

1. Bintik terbenam

Tak sedikit orang yang sering kesulitan untuk membedakan bintik DBD dengan bintik merah dewasa.

Nah, bintik merah akibat DBD bentuknya cenderung terbenam ke dalam kulit.

Selain itu, bintik juga terasa menonjol saat diraba. Perbedaan lainnya, bintik DBD tidak akan bisa pudar saat kamu menekannya. 

2. Terkadang terasa gatal

Bintik merah akibat gigitan serangga atau masalah kulit lainnya umumnya akan terasa gatal.

Nah, ternyata bintik DBD juga menimbulkan gatal, terutama saat suhu tubuh sudah mulai menurun. Namun, rasa gatal ini biasanya hanya terasa satu sampai dua hari saja. 

3. Awalnya muncul pada wajah, tangan, dan kaki 

Beberapa pengidap awalnya mendapati bintik merah di sekitar wajah, bagian punggung tangan dan punggung kaki. Bintik merah lantas menyebar ke lengan, tungkai, dada, atau bagian tubuh lain.

4. Muncul pada hari kedua

Kemunculan bintik merah umumnya pada hari kedua gejala DBD. Bintik kemudian menetap sampai hari keenam atau sembuh dari penyakit.

Namun, tak perlu khawatir, bintik tidak akan meninggalkan bekas pada kulit. 

5. Menjadi pertanda kadar trombosit

Munculnya bintik merah bisa menandai kadar trombosit dalam darah pengidap DBD.

Ketika kadar trombosit semakin menurun, bintik-bintik ini akan semakin merebak ke sekujur tubuh. 

Selain itu, jika kamu Mengalami DBD, Ini Daftar Dokter yang Bisa Bantu Pengobatannya.

Apa Kata Studi Terkait Bintik Merah DBD? 

Menurut studi dari The Exanthem of Dengue Fever: Clinical Features of two US Tourist Traveling Abroad (2018) yang diterbitkan oleh Journal of the American Academy of Dermatology menyebutkan bahwa pengenalan bintik merah dan ruam yang dialami seseorang menjadi langkah penting terhadap diagnosa DBD yang cepat dan dini. 

Diagnosa dini pada pasien DBD sangat penting karena dapat mempengaruhi pengelolaan dan prognosis penyakit. Terlebih lagi demam dengue dapat berkembang menjadi demam dengue hemoragik yang mengancam nyawa atau sindrom syok dengue.

Jika DBD didiagnosis lebih awal, pengobatan dapat segera diberikan dan komplikasi lebih serius, seperti syok dengue atau perdarahan hebat dapat dicegah atau dikelola dengan lebih baik. 

Langkah Pencegahan Demam Berdarah

Demam berdarah dengue bisa bersifat fatal jika tidak tepat ditangani.

Sebagian besar pengidapnya perlu dirawat di rumah sakit supaya kadar trombositnya dan tanda-tanda vitalnya bisa terus dipantau. Itu sebabnya, lebih baik mencegah dari pada mengobati DBD.

Berikut langkah-langkah pencegahan yang perlu kamu lakukan:

  • Kenakan kelambu pada tempat tidur atau ventilasi ruangan. 
  • Hindari bepergian saat fajar dan senja. Sebab, nyamuk pembawa virus dengue paling aktif dari fajar hingga senja. Meski begitu, mereka juga dapat menggigit pada malam hari.
  • Kenakan baju lengan panjang, celana panjang, kaus kaki, dan sepatu saat bepergian ke daerah yang rawan nyamuk.
  • Gunakan obat nyamuk seperti permetrin yang bisa diaplikasikan ke pakaian, sepatu, perlengkapan berkemah dan kelambu. Kamu juga dapat membeli pakaian yang dibuat dengan permetrin yang sudah ada di dalamnya. Untuk kulit, gunakan repellent yang mengandung setidaknya 10 persen konsentrasi DEET.
  • Basmi habitat nyamuk dengan menutup sumber genangan air, seperti pot, piring hewan, dan vas bunga. Jaga tampungan air dan bak mandi  tetap tertutup.

Baca juga: 6 Bahan Alami yang Ampuh Mengusir Nyamuk di Rumah

Kamu juga butuh vitamin dan suplemen untuk menjaga daya tahan tubuh sehingga tidak mudah tertular penyakit. Segera cek kebutuhan kesehatanmu dan keluarga di toko kesehatan Halodoc. 

Jangan tunggu sakit untuk minum vitamin, gunakan Halodoc sekarang juga!

Cara Membedakan Bintik Merah DBD dengan Kondisi Kulit Lainnya

Bintik merah pada kulit bisa disebabkan oleh berbagai kondisi, mulai dari gigitan serangga, alergi, hingga penyakit infeksi seperti demam berdarah dengue (DBD). 

Membedakan bintik merah DBD dengan kondisi kulit lainnya sangat penting untuk deteksi dini dan penanganan yang tepat. 

Bintik merah DBD memiliki ciri khas, yaitu tidak hilang saat ditekan, berbeda dengan bintik merah akibat alergi atau gigitan serangga yang biasanya memudar. 

Selain itu, bintik merah DBD seringkali disertai dengan gejala lain seperti demam tinggi, sakit kepala, nyeri otot, dan penurunan trombosit.

Perbedaan lainnya terletak pada pola penyebaran dan waktu munculnya bintik merah. 

Pada DBD, bintik merah biasanya muncul pada hari kedua atau ketiga demam, dimulai dari wajah, tangan, dan kaki, kemudian menyebar ke seluruh tubuh. 

Sementara itu, bintik merah akibat biang keringat atau gigitan serangga cenderung terlokalisasi dan muncul segera setelah paparan.

Cek Demam Berdarah Bisa di Rumah Pakai Halodoc

Munculnya bintik merah tidak boleh kamu biarkan begitu saja. Sebab, bisa jadi hal tersebut merupakan gejala DBD. Apabila kamu atau orang terdekat terdapat bintik-bintik merah di tubuh, segera lakukan cek demam berdarah untuk memastikannya.

Selain untuk memastikan, cek demam berdarah juga berguna untuk mendeteksi DBD lebih awal sehingga dapat mencegah dampak yang lebih berbahaya.

Kamu pun kini dapat melakukan Cek Demam Berdarah di rumah dengan menggunakan layanan Homecare by Halodoc (tersedia di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Denpasar).

Layanan homecare ini adalah tes laboratorium atau paket tes dari Halodoc yang pengambilan sampelnya bisa dilakukan di rumah atau di lokasi manapun yang kamu pilih.

Karena dilakukan di rumah, kamu bisa memantau kondisi kesehatan kamu atau orang terdekatmu dengan aman dan nyaman.

Nah, ada beberapa keunggulan dari layanan tes lab ini, antara lain:

✔ Tak perlu repot keluar rumah.

✔ Hemat waktu dan biaya

✔ Tenaga kesehatan responnya cepat.

✔ Protokol kesehatan ketat. Ini Daftar Phlebotomist yang Tangani Layanan Tes Lab Halodoc.

✔ Sampel diambil secara aman dan steril.

✔ Sampel darah akan dibawa langsung ke laboratorium setelah diambil (tidak ada transit)

✔ Peralatan yang digunakan berkualitas, aman, tersegel, dan sesuai standarisasi.

✔ Harga tes lab ini mulai dari Rp 619.000,-, kamu bahkan bisa melakukan family booking untuk mendapatkan ekstra diskon.

✔ Semua layanan tes lab terdiri dari pemeriksaan laboratorium dan konsultasi dokter.

✔ Hasil tes akan keluar dalam waktu 1 hari.

✔ Setelah tindakan, kamu akan mendapat gratis voucher senilai 25rb di Halodoc untuk chat dokter.

Booking Cek Demam Berdarah Lebih Mudah di Rumah Lewat Halodoc.

Kamu bisa order melalui aplikasi atau hubungi langsung nomor WhatsApp 0888-0999-9226.

Vaksinasi Dengue Juga Bisa di Rumah Pakai Halodoc

Selain cek demam berdarah, kamu juga dapat melakukan vaksinasi DBD sebagai langkah pencegahan dari berbagai bahaya yang dapat disebabkan oleh DBD.

Kini kamu bisa mendapatkan Vaksinasi Dengue (QDenga) untuk keluarga dari rumah melalui layanan Homecare by Halodoc (tersedia di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Denpasar).

Dokter khusus vaksinasi akan langsung mendatangi kamu ke rumah atau lokasi manapun yang kamu pilih sehingga kamu cukup menunggu dengan aman dan nyaman.

Nah, berikut beberapa keunggulan melakukan vaksinasi lewat layanan Homecare & Vaksinasi di Halodoc:

✔ Vaksinasi diberikan 100% oleh Dokter Khusus Vaksinasi.

✔ Protokol kesehatan ketat.

✔ Setelah vaksin diberikan, petugas medis akan melakukan observasi kondisi kesehatanmu untuk memastikan tidak ada efek samping yang berbahaya.

✔ Partner resmi produsen vaksin internasional, sehingga vaksin terjamin keasliannya dan sudah terdaftar BPOM.

✔ Harga vaksin ini mulai dari Rp 739.000,-, kamu bahkan bisa melakukan family booking untuk mendapatkan ekstra diskon.

✔ Hemat waktu dan biaya.

✔ Tanpa biaya tambahan.

✔ Setelah tindakan, kamu akan mendapat gratis voucher senilai 25rb di Halodoc untuk chat dokter.

Bagi kamu yang belum mendapatkan vaksin dengue, tunggu apa lagi?

Yuk, segera pesan layanan Homecare by Halodoc!

Booking Vaksinasi Dengue (QDenga) Lebih Mudah di Rumah Lewat Halodoc.

Kamu bisa order melalui aplikasi atau hubungi langsung nomor WhatsApp 0888-0999-9226.

Atau klik gambar berikut ini untuk melakukan pemesanan vaksin dengue yang kamu dan keluarga butuhkan dari aplikasi:

vaksin dengue halodoc
Referensi:
American Academy of Dermatology. Diakses pada 2025. Miliaria. 
American Academy of Dermatology. Diakses pada 2025. The Exanthem of Dengue Fever: Clinical Features of two US Tourists Traveling Abroad. 
Centers for Disease Control and Prevention. Diakses pada 2025. Dengue.
Mayo Clinic. Diakses pada 2025. Dengue Fever.
Web MD. Diakses pada 2025. Dengue Fever.
World Health Organization. Diakses pada 2025 Dengue and Severe Dengue.

Frequently Asked Questions

1. Perbedaan bintik merah DBD dan biang keringat?

Bintik merah DBD biasanya muncul pada kulit secara merata di seluruh tubuh dan disertai ruam yang parah. Sedangkan pada biang keringat umumnya terjadi pada area tubuh yang tertutup pakaian seperti leher, punggung, dada, dan lipatan kulit. 

Bintik merah DBD disebabkan oleh infeksi virus dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Bintik merah yang timbul ketika DBD merupakan reaksi tubuh terhadap infeksi virus 

Sedangkan biang keringat terjadi karena penyumbatan saluran keringat yang menyebabkan peradangan pada kulit, terutama pada area tubuh yang berkeringat berlebih atau terpapar panas. 

2. Bintik merah DBD seperti apa? 

Bintik merah yang muncul pada demam berdarah dengue (DBD) biasanya terlihat sebagai ruam yang muncul di bawah permukaan kulit. Bintik merah ini akan terlihat seperti ruam berbentuk titik-titik kecil yang bisa menyebar di seluruh tubuh. 

Pada awalnya, bintik-bintik ini mungkin terlihat di wajah, kemudian menyebar ke tubuh bagian atas, punggung, dan lengan. Dalam beberapa kasus, bintik merah ini bisa berubah menjadi rumah yang lebih besar atau kemerahan yang lebih jelas. 

3. Pertolongan pertama demam berdarah pada anak?

Pastikan anak mendapatkan asupan cairan yang cukup untuk mencegah dehidrasi. Bisa pula menggunakan obat penurun dan pereda nyeri untuk mengatasi gejala DBD. Segeralah bawa anak ke rumah sakit, untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut, terutama jika gejala tidak membaik atau semakin parah.