Kata Dokter: Cara Mengatasi Baby Blues pada Ibu Menyusui
“Baby blues sering muncul akibat kelelahan fisik, sehingga salah satu cara mengatasinya adalah dengan cukup istirahat. Dukungan dari orang sekitar dan terdekat juga dapat membantu mengurangi syndrome baby blues."
Halodoc, Jakarta – Syndrome baby blues adalah kondisi yang memengaruhi mental seorang ibu pasca melahirkan. Kondisi ini umum terjadi setelah kelahiran dan biasanya akan berlangsung sampai 2 minggu setelahnya atau bisa lebih lama. Sebagian besar ibu baru di seluruh dunia pernah mengalami kondisi ini setelah melahirkan.
Sejauh ini, belum diketahui secara pasti apa yang menjadi penyebab baby blues pada ibu.
Namun, ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan risikonya, seperti perubahan peran dan tanggung jawab, kelelahan fisik, kurang waktu istirahat, hingga ada kendala-kendala yang muncul selama menyusui.
Bagaimana cara mengatasinya?
Cara Mengatasi Syndrome Baby Blues
Pada ibu baru, baby blues sering kali menyebabkan kondisi-kondisi seperti mudah merasa panik, cemas, mudah lelah dan letih, terjadi perubahan pola makan, perubahan pola tidur, serta sulit untuk mengelola energi.
Namun, kondisi ini sebenarnya umum terjadi dan ibu tidak perlu terlalu khawatir.
Menurut psikolog klinis Rena Masri S.Psi, M.Psi, dalam channel Youtube Halodoc, baby blues biasa akan membaik seiring berjalannya waktu. Keluhan-keluhan yang dialami akan berlangsung pulih tanpa bantuan ahli.
Di samping itu, ada beberapa tips untuk membantu mengatasi baby blues pada ibu menyusui, antara lain:
1. Istirahat yang cukup
Salah satu cara mengatasi baby blues adalah dengan cukup istirahat. “Usahakan untuk istirahat cukup, tidak kelebihan dan juga tidak kekurangan,” jelas Rena.
Menurut jurnal ilmiah berjudul How to Cope with Baby Blues: A Case Report dalam Journal of Psychiatry Psychology and Behaviour Research, ibu yang mendapatkan cukup istirahat dan mendapatkan bantuan dari suami ketika merawat bayi, dapat menurunkan gejala syndrome baby blues.
Bisakah baby blues dicegah? Baca faktanya di artikel Baby Blues Syndrome pada Ibu Hamil Bisakah Dicegah?
2. Konsumsi makanan sehat
Faktanya, makanan yang ibu konsumsi bisa memengaruhi kondisi tubuh. Agar ibu merasa sehat selalu dan keluhan baby blues, seperti mudah merasa lelah dan letih, sebaiknya selalu mengonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang.
3. Rutin olahraga
Melakukan aktivitas fisik, seperti olahraga bisa membantu mempercepat pemulihan gejala baby blues.
Saat menyusui dan mengalami gejala kondisi ini, coba melakukan olahraga sesuai dengan anjuran dokter. Ingat, jangan pernah memaksakan diri.
4. Menerapkan komunikasi yang baik dengan suami
Salah satu hal yang bisa memperparah kondisi depresi setelah melahirkan adalah komunikasi yang buruk dalam pernikahan.
Hal ini tentu akan menambah rasa lelah dan membuat energi ibu semakin terkuras.
Maka dari itu, salah satu cara mengatasi baby blues adalah coba menerapkan komunikasi asertif dengan suami.
Selain itu, jangan ragu untuk mengutarakan isi hati dan menyampaikan perasaan pada suami.
5. Melakukan kegiatan menyenangkan
Hal selanjutnya adalah melakukan kegiatan-kegiatan menyenangkan. Ibu bisa menjalani hobi saat Si Kecil sedang tertidur, atau sekadar menonton acara televisi favorit.
Selain itu, ibu juga harus mengetahui kondisi fisik dan mental sendiri. Kenali batas diri dan jangan ragu meminta bantuan. Jika merasa sangat lelah, ibu bisa meminta bantuan suami, orangtua, atau orang dekat untuk membantu menjaga bayi.
Selagi mengisi waktu tersebut, pastikan ibu tidak memikirkan hal-hal yang bisa membuat semakin tertekan dan kembalilah dengan kondisi mental yang lebih baik.
Kondisi syndrome baby blues bisa memengaruhi kesehatan anak. Baca informasi jelasnya di artikel Bagaimana Baby Blues Pengaruhi Kesehatan Bayi?
6. Curhat dengan orang yang dipercaya
Berbicara dengan seseorang yang ibu percaya, entah saudara, orang tua atau teman dekat dapat meringankan emosi pada ibu.
Curhatlah dengan orang yang memahamimu dan tidak menghakimi. Sebab, ibu sebenarnya butuh mengeluarkan isi hati dan emosi yang terpendam.
7. Meminta bantuan
Jika ibu merasa lelah dan seperti sudah tidak ada tenaga, mintalah bantuan untuk meringankan pekerjaan sehari-hari. Jangan mencoba untuk melakukannya sendiri.
Ibu bisa meminta bantuan pasangan, orang tua, atau mempekerjakan asisten rumah tangga untuk membantu tugas sehari-hari.
Informasi selengkapnya mengenai syndrome baby blues dan penanganannya bisa ibu baca di artikel Baby Blues Syndrome Terjadi pada Ibu Baru, Begini Cara Mengatasinya.
Jika gejala baby blues yang muncul cukup mengganggu dan parah, segera cari bantuan ahli.
Sebagai pertolongan pertama, ibu bisa menggunakan aplikasi Halodoc untuk bertanya pada psikolog dan mengutarakan isi hati. Ayo, download aplikasi Halodoc sekarang di App Store dan Google Play!
Referensi:
Instagram Halodoc. Diakses pada 2023. Inilah 5 Cara Atasi Baby Blues saat Ibu Menyusui
Baby Center. Diakses pada 2023. The Baby Blues.
Flo Health. Diakses pada 2023. What Do I Have: Baby Blues or Postpartum Depression?
Journal of Psychiatry Psychology and Behaviour Research. Diakses pada 2023. How to Cope with Baby Blues: A Case Report.
Healthline. Diakses pada 2023. What Are the Baby Blues and How Long Do They Last?
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan