Jangan Asal, Ini Cara Melakukan Handstand untuk Pemula

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   07 Oktober 2021
Jangan Asal, Ini Cara Melakukan Handstand untuk PemulaJangan Asal, Ini Cara Melakukan Handstand untuk Pemula

“Handstand adalah salah satu gerakan yoga yang dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan. Meski begitu, untuk melakukannya bukanlah hal yang mudah. Kamu perlu menerapkan langkah demi langkah agar tubuh terbiasa dan menghindari cedera.”

Halodoc, Jakarta – Ada banyak gerakan yoga yang bisa menyehatkan tubuh, mulai dari yang simpel hingga yang sulit untuk dilakukan. Nah, salah satu gerakan yang terbilang sulit adalah handstand. Tangan harus menahan bobot tubuh untuk beberapa lama dan dapat menimbulkan cedera saat dilakukan. Maka dari itu, kamu harus tahu cara melakukan handstand untuk pemula pada pembahasan berikut ini!

Langkah-Langkah Penerapan Handstand untuk Pemula

Handstand adalah salah satu pose atau gerakan yoga yang sangat berguna bukan hanya untuk melatih bagian inti tubuh bagian atas, tetapi juga meningkatkan keseimbangan tubuh. Gerakan tingkat lanjut ini membutuhkan waktu dan latihan untuk dapat menguasainya. Handstand memang tampak menakutkan di awal, tetapi membaginya menjadi beberapa langkah menjadi lebih mudah untuk dilakukan.

Baca juga: Temukan Cara Awet Muda Melalui Yoga

Ada banyak elemen berbeda yang dibutuhkan untuk melakukan handstand. Untuk menguasainya, kamu membutuhkan kombinasi keseimbangan, kekuatan, kesadaran, dan konsentrasi. Apabila kamu telah menguasai beberapa hal tersebut, melakukan gerakan ini tentu tidak seseram yang dibayangkan. 

Maka dari itu, kamu harus tahu langkah-langkah untuk menerapkan handstand untuk pemula berikut ini:

1. Langkah pertama

Hal pertama yang bisa dilakukan untuk melakukan handstand adalah mengambil posisi awal. Duduklah di lantai dengan menghadap ke dinding dan tekan kaki ke dinding. Pastikan untuk memperhatikan jaraknya. Lalu, balikkan tubuh dan letakkan tangan di tempat duduk sebelumnya serta kaki tepat di depan dinding.

Kamu perlu memastikan tangan selebar bahu dengan jari direntangkan dan diputar ke depan. Posisi ini disebut juga dengan down-dog. Cobalah untuk berlatih mendistribusikan berat badan ke depan kaki hingga kamu berada di ujung jari kaki.

2. Langkah kedua

Setelah itu, mulailah perlahan berjalan ke atas dinding yang berada di belakang dengan posisi kaki ditekuk. Pastikan untuk memberikan lebih banyak beban ke tangan dan seluruh kaki berada di dinding. Jika kamu merasa lengan cukup kuat untuk menahan beban, teruslah tahan kaki ke dinding dan buat lengan, bahu, dada bagian atas, dan inti tubuh menahan bobot tubuh.

Baca juga: Tanpa Operasi, Atasi Hernia dengan Olahraga Ini

3. Langkah ketiga

Lanjutkan berlatih berjalan menaiki tembok hingga kamu merasa percaya diri, stabil, dan kuat. Pastikan untuk tidak terlalu meregangkan siku dan membuatnya sedikit menekuk yang bisa membatasi dampak pada sendi dan mencegahnya pengeroposan tulang. Stabilkan seluruh tubuh dengan menarik otot perut dan menjaga bagian tubuh inti.

4. Langkah keempat

Untuk langkah keempat, cobalah untuk mengangkat kaki. Awali dengan mengangkat satu kaki ke atas dan pastikan kaki diputar sedikit ke dalam. Hal ini berguna untuk membantu menjaga posisi tulang belakang tetap lurus. Pastikan juga untuk memposisikan kaki dengan benar dengan perandaian jika tubuh sedang berdiri tegak.

5. Langkah kelima

Jika kamu sudah merasa nyaman dengan satu kaki di dinding, saatnya untuk melakukan handstand dengan dua kaki di udara. Rentangkan kedua kaki dengan jari-jari kaki menempel ke dinding untuk membiasakan diri. Setelah itu, tarik kaki dari dinding agar melayang di udara. Jika dirasa belum stabil, kembalikan kaki ke dinding.

Baca juga: 6 Gerakan Yoga yang Bisa Dilakukan di Rumah

Nah, jika kamu pemula, cobalah untuk melakukan langkah demi langkah dengan perlahan. Selain itu, perlu membiasakan diri dan melatih otot bagian atas agar kuat menahan beban di tangan. Berhati-hatilah terhadap cedera dan patah tulang apabila ada gerakan yang salah atau tangan tidak mampu menahan beban tubuh.

Memang handstand memiliki banyak manfaat dan risiko saat dilakukan. Untuk mengetahui berbagai macam yang berhubungan dengan hal tersebut, dokter dari Halodoc siap memberikan penjelasan yang lengkap. Dengan download aplikasi Halodoc, kamu bisa menggunakan fitur Chat atau Voice/Video Call untuk mendapatkan jawaban dari ahlinya.

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Women’s Health. Diakses pada 2021. How To Do A Handstand Once And For All In 5 Easy Steps.
Brett Larkin Yoga. Diakses pada 2021. How to Do a Handstand for Beginners.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan