Jaga Kesehatan, Ini Tekanan Darah Normal bagi Orang Dewasa
Halodoc, Jakarta – Berbagai cara bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan, salah satunya dengan menjaga tekanan darah. Nyatanya, banyak gangguan kesehatan yang dapat disebabkan oleh gangguan tekanan darah. Tidak hanya itu, alami gangguan tekanan darah juga berisiko membuat beberapa fungsi organ tubuh mengalami gangguan.
Baca juga: Inilah Cara Mudah Mengetahui Tekanan Darah
Tentunya untuk mengetahui kondisi tekanan darah yang kamu miliki dengan melakukan tes darah. Tidak hanya itu, kamu juga perlu untuk menjaga gaya hidup dan pola makan agar kondisi tekanan darah tetap dalam kondisi stabi,l sehingga kamu terhindar dari gangguan kesehatan. Tidak ada salahnya kenali tekanan darah yang normal bagi orang dewasa dan klasifikasinya.
Ketahui Tekanan Darah Normal pada Orang Dewasa
Nyatanya, tekanan darah nyatanya akan ditunjukan dengan kedua angka yang berbeda. Angka yang pertama menunjukkan tekanan sistolik, yaitu tekanan jantung saat memompa darah ke seluruh tubuh. Sedangkan angka kedua, menunjukkan angka diastolik, yaitu tekanan saat otot jantung relaksasi dan menerima darah kembali dari tubuh.
Melansir The Joint National Committee on prevention detection, evaluation and treatment of high blood pressure (JNC) VIII 2013, tekanan darah normal pada orang dewasa adalah 120/80 mmHg. Namun, tidak ada salahnya ketahui klasifikasi dari tekanan darah agar kamu dapat lakukan penanganan yang tepat untuk menjaga tekanan darah tetap stabil.
1. Normal
Tekanan darah normal adalah 120/80 mmHg. Namun, kurang dari itu nyatanya masih dianggap normal. Jika kamu memiliki tekanan darah diantara nilai ini, sebaiknya tetap jaga gaya hidup dan pola makan yang sehat agar kondisi tekanan darah tetap stabil.
2. Prehipertensi
Tekanan darah menunjukkan kenaikan saat angka sistolik berada di antara 120–139 dan angka diastolik kurang dari 80–89 mmHg. Sebaiknya segera ubah pola makan dan perbanyak konsumsi makanan sehat agar tekanan darah dapat kembali normal.
3. Hipertensi Tingkat 1
Saat angka sistolik berada pada 140–159 dan diastolik berada pada 90–99 mmHg, kondisi ini dinilai cukup berbahaya bagi kesehatan. Umumnya dokter akan menyarankan mengubah pola hidup agar tekanan darah dapat diatasi dengan baik.
4. Hipertensi Tingkat 2
Saat angka sistolik menunjukkan besar sama dengan 160 mmHg dan diastolik besar sama dengan 140 mmHg, maka kondisi ini dikategorikan hipertensi tingkat 2. Biasanya dokter akan mengatasi kondisi ini dengan penggunaan obat-obatan dan juga perubahan gaya hidup pengidap hipertensi.
Jangan ragu untuk segera kunjungi rumah sakit terdekat jika kamu mengalami gejala lain tekanan darah, seperti nyeri dada, sesak napas, hingga kesulitan berbicara.
Baca juga: Tekanan Darah Rendah atau Tinggi, Manakah yang Lebih Berbahaya?
Itulah klasifikasi untuk tekanan darah yang dianggap dalam tahapan normal, hingga hipertensi tingkat 2. Lakukan pengobatan secara rutin hingga tekanan darah dapat kembali normal dan kamu terhindar dari berbagai gangguan kesehatan.
Inilah Cara Jaga Tekanan Darah Normal
Jangan lupa untuk tetap menjaga tekanan darah tetap normal saat kondisi kesehatan sudah kembali pulih. Tekanan darah yang normal nyatanya akan membuat fungsi organ tubuh dapat berjalan dengan baik dan optimal, sehingga kamu akan terhindar dari berbagai gangguan kesehatan yang dapat terjadi akibat gangguan tekanan darah.
Nyatanya, rutin mengonsumsi makanan sehat yang bersumber dari biji-bijian, buah, sayuran, dan susu rendah lemak menjadi salah satu cara yang bisa membantu kamu untuk menurunkan tekanan darah. Selain itu, batasi pengonsumsian garam pada makanan yang kamu konsumsi sehari-hari. Untuk menambahkan cita rasa pada makanan kamu, dapat menambahkan rempah-rempah yang bisa memperkaya rasa makanan yang kamu konsumsi.
Olahraga nyatanya dapat menjadi obat bagi berbagai gangguan kesehatan tubuh, salah satunya gangguan tekanan darah. Jika kamu mengalami kenaikan tekanan darah tinggi, melakukan olahraga ringan secara rutin, nyatanya dapat membantu menekan tekanan darah. Sedangkan jika kamu memiliki tekanan darah normal, berolahraga dapat membuat kondisi tekanan darah stabil.
Baca juga: Tekanan Darah Tinggi Membahayakan Kesehatan, Ini Buktinya
Selain itu, mengelola stres, menghentikan asupan alkohol dan kebiasaan merokok, serta membatasi konsumsi kafein menjadi cara lain yang bisa kamu lakukan untuk menjaga tekanan darah tetap stabil dan normal.
Referensi:
American Heart Association. Diakses pada 2020. Understanding Blood Pressure Readings.
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. 10 ways to Control High Blood Pressure Without Medication.
The Joint National Committee. Diakses pada 2020. Prevention Detection, Evaluation and Treatment of High Blood Pressure (JNC) VIII 2013.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan