Intip Cara Tepat Eksfoliasi Kulit yang Mudah Berjerawat

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   21 Juni 2021

"Untuk melakukan eksfoliasi pada kulit yang rentan berjerawat, kamu harus memilih jenis produk yang tepat. Selain itu, penting menggunakan pelembap untuk menghidrasi kembali kulit setelah pengelupasan agar kulit tidak kering."

Intip Cara Tepat Eksfoliasi Kulit yang Mudah BerjerawatIntip Cara Tepat Eksfoliasi Kulit yang Mudah Berjerawat

Halodoc, Jakarta – Eksfoliasi pada kulit yang rentan berjerawat tidaklah mudah. Jika tidak dilakukan dengan cara yang tepat justru dapat menimbulkan masalah kulit yang tidak diinginkan. Salah dalam mengeksfoliasi kulit yang rentan berjerawat justru dapat membuat kulit mengering, menjadi tidak nyaman, merah, dan perih.

Baca juga: Awas, Ini 3 Penyebab Jerawat yang Jarang Disadari

Cara Mengeksfoliasi Kulit yang Mudah Berjerawat

Untuk melakukan eksfoliasi pada kulit yang rentan berjerawat, kamu harus memilih jenis produk yang tepat. Selain itu, lakukan eksfoliasi seminggu sekali atau dua minggu sekali saja. Saat mengeksfoliasi kulit, lakukan dengan lembut dan bukan menggosoknya dengan kasar.

Pastikan kamu menghindari produk eksfoliasi dengan kandungan tekstur butiran halus (beads). Sebaiknya, pilih produk yang memiliki tekstur seperti losion dan gunakan sarung tangan khusus eksfoliasi dengan lembut. Scrub yang mengandung butiran halus harus dihindari karena teksturnya terlalu abrasif untuk kulit yang rentan jerawat atau sensitif.

Memilih Produk Eksfoliasi yang Tepat untuk Kulit Berjerawat

Sebagai pengganti scrub,gunakan Effaclar Micro Peeling Purifying Gel dari La Roche Posay yang mengandung LHA, micro exfoliate yang lembut dan tidak mengiritasi kulit. Pembersih wajah ini sangat baik untuk mereka yang memiliki kulit berjerawat karena mengandung LHA yang bekerja dengan cara yang mirip dengan asam salisilat dengan mengelupas dan menghilangkan bakteri dari pori-pori. Aksi keratolitik yang dimilikinya juga mampu mempercepat pembaharuan sel dan membantu proses menyingkirkan sel kulit mati. Dengan begini, kamu akan merasakan kulit wajah yang bersih dan sehat.

Baca juga: Cara Tepat Mengembalikan Kelembapan Kulit Kering

Perhatikan Juga Produk yang Digunakan Usai Eksfoliasi

Tak hanya harus teliti dalam menggunakan produk eksfoliasi bagi pemilik wajah berjerawat, penting juga untuk melembapkan kulit setelah proses pengelupasan. Proses pengelupasan kulit bisa sangat mengeringkan kulit, yang dapat menyebabkan produksi sebum berlebih untuk mengimbanginya. Oleh karena itu, menggunakan pelembap adalah cara yang baik untuk menghidrasi kembali kulit setelah pengelupasan.

la-roche-posay-halodoc

Kamu bisa menggunakan Effaclar DUO [+] dari La Roche Posay untuk mendapatkan kulit yang lembap usai melakukan eksfoliasi. Formulanya memastikan kulit tetap lembap, tanpa efek samping mengkilap dan berminyak yang biasanya menjadi efek samping dari beberapa pelembab. Effaclar DUO [+] ini juga berfungsi untuk mengatasi masalah kulit kemerahan dengan membuka pori-pori dan menghaluskan tekstur kulit berjerawat.

Baca juga: Rangkaian Perawatan Wajah untuk Mencegah Jerawat

Eksfoliasi untuk kulit berjerawat ternyata bisa dilakukan dengan sangat mudah dan nyaman asalkan kamu memilih produk yang tepat. Jadi, tunggu apa lagi? Untuk kamu yang memiliki kondisi kulit berjerawat, segera dapatkan produk perawatan wajah dari La Roche Posay.

Kini produk La Roche Posay juga sudah tersedia di Halodoc dan dapat kamu beli tanpa harus keluar rumah. Praktis bukan? Yuk, gunakan aplikasi Halodoc untuk mendapatkan semua produk perawatan wajah yang paling sesuai untukmu dari La Roche Posay!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. How to Exfoliate Safely by Skin Type.
La Roche-Posay UK. Diakses pada 2021. How to Properly Exfoliate Acne-Prone Skin.
Verywell Health. Diakses pada 2021. Exfoliation Tips to Help Acne-Prone Skin.