Inilah Manfaat Mengajarkan Catur pada Anak

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   20 Juli 2022

“Banyak manfaat mengajarkan catur pada anak. Selain meningkatkan daya berpikir, permainan catur juga bisa mengasah konsentrasi anak.”

Inilah Manfaat Mengajarkan Catur pada AnakInilah Manfaat Mengajarkan Catur pada Anak

Halodoc, Jakarta – Ada banyak hal positif yang bisa diajarkan pada anak agar pertumbuhan dan perkembangannya semakin optimal. Mulai dari rutin berolahraga, berkumpul bersama teman-teman, hingga mengajarkan anak permainan yang bisa mengasah otak. Salah satu hal yang bisa diajarkan pada anak adalah permainan catur.

Bukan hanya untuk orang tua, catur menjadi salah satu permainan yang bisa diajarkan pada anak. Selain membantu meningkatkan fokus anak, catur juga memberikan banyak manfaat pada anak, loh. Yuk, simak ulasan mengenai manfaat mengajarkan catur pada anak berikut ini!

Manfaat Mengajarkan Catur pada Anak

Bukan hanya mengajarkan permainan tangkap bola atau petak umpet, orang tua juga bisa mengajarkan anak untuk melakukan permainan catur. Seperti yang sudah dijelaskan, permainan ini bukan hanya untuk orang tua, tetapi anak-anak pun bisa melakukan permainan catur agar manfaatnya bisa dirasakan untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak.

Lalu, apa saja manfaat yang bisa dirasakan anak ketika diajarkan bermain catur? Berikut ini manfaat mengajarkan catur pada anak yang perlu diketahui oleh orang tua:

1. Meningkatkan Daya Pikir dan Kreativitas Anak

Mengajarkan anak bermain catur sama dengan melatih otak anak. Jika dilakukan secara rutin, hal ini bisa membantu anak untuk meningkatkan daya pikir dan kreatifitas anak. 

Permainan catur merupakan permainan yang membutuhkan banyak berpikir untuk membayangkan gerakan dan hasil yang akan terjadi. Bahkan, menurut sebuah penelitian yang dilakukan di American Chess School, Pennsylvania,anak-anak yang sering bermain catur memiliki 13 persen lebih mampu untuk berpikir kritis dan 35 persen lebih mampu untuk berpikir kreatif dibandingkan anak yang tidak bermain catur.

2. Meningkatkan Kemampuan Fokus dan Konsentrasi

Permainan ini juga bisa melatih kemampuan fokus dan konsentrasi anak agar lebih maksimal. Jadi, tidak ada salahnya mengenalkan dan mengajarkan anak dengan permainan catur.

3. Melatih Kemampuan Pemecahan Masalah 

Permainan catur adalah salah satu permainan yang membutuhkan strategi dan perencanaan untuk memecahkan masalah. Anak harus belajar untuk mengendalikan diri agar mampu mencari memecahkan masalah saat bermain catur.

4. Meningkatkan Kemampuan Membaca pada Anak

Saat bermain catur, anak-anak menggunakan fungsi kognitif mereka. Kemampuan ini juga diperlukan saat anak belajar membaca. Menurut penelitian, anak-anak yang mahir bermain catur memiliki kemampuan membaca lebih baik dibandingkan anak yang tidak bermain catur.

5. Meningkatkan Hubungan Sosial

Permainan catur akan lebih menyenangkan jika dimainkan bersama orang lain. Hal ini akan membuat anak memiliki hubungan yang baik dengan orang lain, seperti teman seusianya. 

Selain itu, saat mengajarkan anak bermain catur, orang tua juga dapat meningkatkan hubungan emosional dengan anak. Hal ini membuat hubungan orang tua dan anak akan menjadi lebih baik.

Itulah berbagai manfaat mengajarkan catur pada anak. Selain itu, jangan lupa untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan gizi agar tumbuh kembang anak semakin optimal. Ibu bisa memenuhi kebutuhan tersebut dengan memberikan asupan makanan yang sehat serta memperbanyak buah dan sayur.

Selain itu, ibu juga bisa memberikan tambahan suplemen agar kebutuhan vitamin dan nutrisi anak terpenuhi dengan baik. Jangan lupa cek kebutuhan suplemen yang diperlukan anak melalui aplikasi Halodoc. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga melalui App Store atau Google Play!

Referensi:

Brain Blox. Diakses pada 2022. The 7 Benefits of Chess for Kids!
Healthline. Diakses pada 2022. The 9 Best Benefits of Playing Chess.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan