Ini Resep Mengolah Mi yang Sehat untuk Turunkan Berat Badan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   19 Januari 2023

“Salah satu mi yang direkomendasikan adalah mi shirataki yang dikenal berkhasiat untuk diet. Salah satu resep yang dapat dicoba untuk mengolahnya adalah mi shirataki goreng.”

Ini Resep Mengolah Mi yang Sehat untuk Turunkan Berat BadanIni Resep Mengolah Mi yang Sehat untuk Turunkan Berat Badan

Halodoc, Jakarta – Mi termasuk sebagai makanan yang banyak dihindari orang ketika sedang menjalani diet. Sebab, mi dinilai tinggi akan kalori sekaligus memiliki nutrisi minim. Padahal, mengonsumsi mi selama diet aman asalkan porsinya tidak berlebihan. Apalagi saat ini sudah ada banyak terobosan baru dari produsen mi. 

Contohnya seperti jenis mi bebas gluten, tanpa pengawet, dan rendah kalori. Namun, kamu juga perlu mengetahui resep mengolah mi yang sehat untuk turunkan berat badan. Sebab, cara pengolahan makanan juga dapat memengaruhi kandungan kalori yang terkandung.

Ketahui Dulu Pilihan Mi yang Sehat

Sebelum mengetahui rekomendasi resep yang dapat dicoba, sebaiknya ketahuilah beberapa jenis mi sebagai pilihan sehat diet, yaitu: 

1. Mie Gandum Utuh

Mie atau pasta gandum utuh adalah makanan bergizi yang mudah ditemukan dan umumnya terbuat dari biji-bijian utuh. Untuk kandungan nutrisinya, setiap cangkir mi atau pasta gandum utuh matang (140 gram) mengandung 3 gram serat dan 8 gram protein per sajian. Sebagian besar dari kita tidak makan cukup serat, yang baik untuk jantung dan pencernaan.  

2. Mie Sayuran

Untuk mengganti mi yang terbuat dari terigu biasa, saat ini sudah banyak beredar mie yang dibuat dari sayuran. Misalnya yang berbahan dasar zucchini, wortel atau brokoli. Nutrisi akan bervariasi tergantung pada sayuran yang dijadikan sebagai bahan. Namun secara umum mie sayuran tinggi akan serat namun rendah akan karbohidrat dan kalori. 

3.Mi Shirataki 

Mi shirataki cocok dijadikan sebagai menu diet karena mengandung serat yang mudah larut sehingga membantu perut terasa kenyang lebih lama. Menariknya lagi, mie jenis ini tinggi glukomanan. Nah, glukomanan sendiri merupakan sejenis serat yang memiliki manfaat kesehatan yang mengesankan. Sebab, glukomanan telah terbukti menyebabkan penurunan berat badan dalam banyak penelitian. Karena itu, tidak ada salahnya menjadikan mi shirataki sebagai pilihan jika kamu ingin makan mi saat menjalani diet

Resep Mengolah Mi yang Sehat

Salah satu mi yang direkomendasikan adalah mi shirataki yang dikenal berkhasiat untuk diet. Jenis mie ini dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan. Nah salah satu resep yang dapat dicoba ada mi shirataki goreng. Berikut adalah bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya: 

1. Bahan: 

  • 1 bungkus mie shirataki basah.
  • 2 siung bawang putih cincang.
  • 1/2 buah bawang bombay ukuran sedang.
  • 200 gram daging sapi yang sudah diiris.
  • Minyak kelapa secukupnya.

Sementara itu, inilah bahan yang digunakan untuk bumbu marinasi:

  • Garam secukupnya.
  • Merica secukupnya.
  • 3 sdm saus teriyaki.
  • 3 sdm minyak wijen.
  • 2 sdm kecap manis.
  • 3 sdm saus tiram.
  • 2 sdm kecap asin.

Sayuran yang digunakan sebagai topping dapat berupa paprika merah, kol, sawi putih, wortel, daun bawang, hingga brokoli. Untuk kuantitasnya, sayuran yang disajikan pada makanan ini dapat disesuaikan dengan selera. 

2. Cara Membuat:

  • Pertama-tama marinasi daging dengan bumbunya. 
  • Kemudian, rebus mi shirataki sekitar 2-3 menit, tiriskan dan langsung campurkan dengan 3 sdm minyak wijen atau minyak zaitun agar tidak lengket.
  • Lanjutkan dengan menumis bawang putih dan bawang bombay menggunakan 1 sdm minyak kelapa dan minyak wijen hingga harum. 
  • Lalu, masukkan daging yang telah dimarinasi untuk ditumis.
  • Masukkan irisan sayur dan tumis sebentar.
  • Masukkan mie shirataki.
  • Tambahkan bahan bumbu marinasi dan aduk rata.
  • Sajikan dan taburi dengan butiran wijen.

Itulah resep mengolah mie yang sehat untuk turunkan berat badan. Jika kamu masih memiliki pertanyaan seputar diet atau memiliki keluhan kesehatan, segeralah hubungi dokter. Melalui aplikasi Halodoc kamu bisa tanya dokter tepercaya untuk mendapatkan informasi medis yang dibutuhkan. Tentunya melalui fitur chat/video call secara langsung pada aplikasinya. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Eating Well. Diakses pada 2023. 6 Healthy Noodles You Should Be Eating, According to a Dietitian. 
Healthline. Diakses pada 2023. Shirataki Noodles: The Zero-Calorie ‘Miracle’ Noodles. 
Merdeka. Diakses pada 2023. Resep Olahan Mi Shirataki yang Lezat, Cocok untuk Menu Diet. 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan