Ini Resep dan Cara Membuat Zuppa Soup yang Enak dan Creamy

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   26 Juli 2023

“Krim kental dalam zuppa soup membuat makanan ini memiliki tekstur kental. Namun jangan khawatir, kamu bisa mengganti krim kental dengan beberapa bahan sehat yang mudah kamu temukan.”

Ini Resep dan Cara Membuat Zuppa Soup yang Enak dan CreamyIni Resep dan Cara Membuat Zuppa Soup yang Enak dan Creamy

Halodoc, Jakarta – Sup merupakan salah satu hidangan yang populer di berbagai belahan dunia. Ada beragam jenis sup yang dapat kamu nikmati, mulai dari sup krim yang kental hingga sup yang segar dengan cita rasa ringan. Salah satu variasi sup yang layak untuk dicoba adalah zuppa soup. 

Meskipun mungkin belum begitu dikenal di Indonesia, zuppa soup menawarkan sajian yang lezat dengan sentuhan khas yang berbeda dari jenis sup lainnya. Yuk, tidak ada salahnya untuk membuat zuppa soup dengan resep yang menyehatkan berikut ini!

Resep Zuppa Soup yang Creamy dan Praktis

Zuppa soup adalah makanan yang sering menjadi hidangan pembuka sebelum makan utama di Polandia. Hidangan ini tersaji dengan roti segar atau roti panggang sebagai pelengkapnya. Bagi sebagian orang, tambahan taburan dill atau peterseli dapat menambah cita rasa yang lebih segar.

Zuppa soup juga bisa menjadi makanan utama, terutama jika pengonsumsiannya dengan roti yang lebih berat dan mengenyangkan. Saat tersaji dalam porsi besar, makanan ini menjadi pilihan yang menghangatkan perut di hari-hari yang dingin.

Nah, kini kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep yang lebih menyehatkan. Berikut resepnya:

Bahan-bahan yang perlu kamu siapkan:

  • 2 sdm mentega.
  • 1 bawang bombay, cincang halus.
  • 2 siung bawang putih, cincang halus.
  • 2 batang seledri, cincang halus.
  • 150 gram jamur champignon, iris tipis.
  • 200 gram daging ayam, potong dadu kecil.
  • 2 sdm tepung terigu.
  • 500 ml kaldu ayam.
  • 200 ml susu cair.
  • 100 ml krim kental.
  • Garam secukupnya.
  • Merica secukupnya.
  • Keju parut untuk taburan.
  • Daun bawang atau peterseli cincang untuk hiasan.

Cara pembuatannya:

  1. Panaskan mentega dalam panci besar di atas api sedang. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan layu.
  2. Masukkan seledri dan jamur, lalu masak hingga jamur menjadi lembut.
  3. Tambahkan potongan daging ayam, aduk-aduk dan masak hingga ayam berubah warna.
  4. Taburi dengan tepung terigu, aduk rata, dan masak selama 1-2 menit untuk menghilangkan bau tepung.
  5. Tuang kaldu ayam perlahan. Kemudian, terus aduk agar tidak menggumpal.
  6. Masukkan susu cair dan krim kental, aduk rata, biarkan mendidih hingga sup mengental.
  7. Berikan bumbu, garam dan merica sesuai selera. Koreksi dan sesuaikan rasa jika diperlukan.
  8. Angkat sup dari api, sajikan dalam mangkuk, dan taburi dengan keju parut dan daun bawang atau peterseli cincang sebagai hiasan.

Zuppa Soup yang creamy dan lezat siap dinikmati sebagai hidangan penutup santap malam. Selamat mencoba!

Selain makanan pembuka, kamu juga bisa coba membuat berbagai hidangan penutup untuk keluarga di rumah dengan resep ini:

Ganti Krim dengan Bahan yang Lebih Sehat

Bagi kamu yang sedang menjalani diet, krim kental dalam proses pembuatan zuppa soup juga bisa kamu ganti dengan bahan-bahan yang lebih sehat.

Berikut bahan pengganti yang bisa kamu gunakan, yaitu:

  • Campuran susu murni dan mentega.
  • Yoghurt tanpa rasa.
  • Susu murni.
  • Susu rendah lemak.
  • Krim almond.

Itulah beberapa bahan-bahan yang bisa kamu gunakan sebagai pengganti krim kental. Ingat, terlalu banyak mengonsumsi krim kental dapat memicu kenaikan berat badan. Hal inilah yang dapat meningkatkan risiko beberapa gangguan kesehatan, seperti obesitas.

Selain mengganti dengan bahan yang lebih sehat, pastikan juga kamu menjalani gaya hidup sehat dan membatasi asupan makanan yang tidak bernutrisi seimbang. Jangan lupa juga untuk selalu melakukan pemeriksaan kesehatan agar terhindar dari berbagai gangguan penyakit.

Referensi:
Briliofood. Diakses pada 2023. 7 Resep Zuppa Soup Gurih dan Enak, Cocok Jadi Ide Jualan.
Healthline. Diakses pada 2023. The 10 Best Substitutes for Heavy Cream.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan