Ini Penyebab Jerawat di Dalam Hidung dan Cara Ampuh Mengatasinya

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   01 Oktober 2023

“Jerawat di dalam hidung terjadi ketika folikel rambut di dalam lubang hidung tersumbat. Cara mengatasinya dapat kamu lakukan dengan mengonsumsi obat, kompres hangat, dan mengelola stres.”

Ini Penyebab Jerawat di Dalam Hidung dan Cara Ampuh MengatasinyaIni Penyebab Jerawat di Dalam Hidung dan Cara Ampuh Mengatasinya

Halodoc, Jakarta – Jerawat atau acne vulgaris adalah masalah umum yang mungkin saja pernah dialami oleh setiap orang. Salah satu area yang rentan terkena yaitu T-zone, salah satunya hidung.

Hidung adalah area dengan pori-pori terbesar di wajah. Komedo hitam dan putih juga cenderung muncul di bagian ini. Selain itu, area ini juga rentan mengalami penumpukan minyak dan sel kulit mati.

Lantas, bagaimana jika jerawat muncul di dalam hidung? Apa penyebab dan bagaimana langkah mengatasinya? Berikut ulasan selengkapnya!

Penyebab Jerawat di Dalam Hidung

Mau tahu apa penyebab munculnya jerawat? Menurut dr. Audrey Natalia jerawat adalah folikel rambut yang terblokir dengan sel kulit mati dan minyak, sehingga membentuk sumbatan.

“Dari sumbatan inilah akan terjadi peningkatan jumlah bakteri Cutibacterium acnes atau yang dulunya disebut dengan P. acnes. Bakteri ini nantinya akan menyebabkan peradangan.” jelasnya dalam kanal Youtube Halodoc,

Terkadang masalah ini muncul di dalam hidung. Meski tidak membahayakan, tetapi jerawat akan menimbulkan rasa tidak nyaman. Ini beberapa hal yang bisa menjadi penyebabnya:

1. Vestibulitis hidung

Vestibulitis hidung juga dikenal sebagai folikulitis. Kondisi ini bisa menimbulkan benjolan merah meradang atau kumpulan benjolan merah atau putih, biasanya di bukaan lubang hidung.

Penyebab umum dari gangguan ini adalah infeksi Bakteri Staphylococcus (staph). Tak hanya itu, kebiasaan seperti mengupil atau membuang ingus terlalu sering juga dapat menyebabkan folikulitis.

Jika jerawat muncul di bagian lain, kamu bisa menggunakan rekomendasi pimple patch dalam artikel ini: Catat, Ini 5 Rekomendasi Plester Jerawat agar Wajah Mulus dengan Cepat

2. Rambut yang tumbuh ke dalam

Jerawat di dalam hidung juga bisa disebabkan oleh rambut yang tumbuh ke dalam. Beberapa orang mungkin memiliki jerawat di dalam hidung setelah mencoba metode penghilangan bulu tertentu.

3. Furunkel hidung dan selulitis

Furunkel hidung adalah bisul. Kondisi ini merupakan hal yang lebih serius karena dapat memicu selulitis, yaitu infeksi kulit yang menyebar dengan cepat dan dapat masuk ke aliran darah. 

Kondisi ini menyebabkan lesung pipit, bengkak, dan area peradangan merah. Dalam beberapa kasus, selulitis bisa berakibat fatal. Penyebabnya adalah bakteri Streptococcus dan Staphylococcus aureus (MRSA).

4. Iritasi dan alergi

Jerawat dalam hidung juga bisa disebabkan oleh iritasi dari bahan kimia, serta reaksi alergi dapat menyebabkan peradangan di dalam hidung. Kondisi ini dapat terjadi saat sistem kekebalan melawan infeksi.

Bagi yang mudah berjerawat, kamu bisa mencoba beberapa rekomendasi masker wajah dalam artikel ini: Kenali 5 Jenis Masker Wajah untuk Mengatasi Jerawat

Cara Mengatasi Jerawat di Dalam Hidung

“Jika kalian mengalami jerawat, namun dalam kategori jerawat ringan, kalian dapat menggunakan produk yang dijual bebas di luar sana.” jelas dr. Audrey.

Ia menyarankan memilih obat yang mengandung asam salisilat. Namun, jika tak kunjung membaik, kamu bisa tanyakan langsung dengan dokter spesialis kulit di aplikasi Halodoc.✔️ Sebab, penanganan jerawat harus sesuai dengan penyebab yang mendasari.

Dalam kasus jerawat di dalam hidung, langkah pengobatannya bisa kamu lakukan dengan:

1. Antibiotik

Jika terjadi akibat infeksi bakteri, dokter biasanya merekomendasikan penggunaan antibiotik dalam bentuk topikal. Namun, penggunaannya harus sesuai dan atas rekomendasi dokter.

2. Obat pereda nyeri yang dijual bebas (OTC)

Mengonsumsi obat pereda nyeri yang dijual bebas dapat membantu meringankan rasa sakit terkait dengan jerawat di dalam hidung. Contohnya, ibuprofen dan asetaminofen. 

3. Kompres hangat

Mengompres hidung dengan air hangat dapat membantu mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan terkait dengan jerawat. Lakukan 3 kali sehari selama 15 hingga 20 menit setiap sesinya.

4. Minyak esensial

Minyak atsiri juga dapat meredakan nyeri bila dioleskan ke bagian dalam lubang hidung. Sebelum menggunakan, pastikan kamu tidak memiliki alergi terhadap kandungan di dalamnya. 

Kamu juga perlu mengencerkan minyak esensial dengan minyak pembawa. Jangan menggunakannya secara utuh, karena bisa menimbulkan masalah kulit. 

Ini beberapa rekomendasi minyak esensial yang bisa kamu coba:

  • Thyme.
  • Kayu manis.
  • Rosemary.
  • Minyak pohon teh.

Sementara minyak pembawa yang bisa kamu gunakan adalah:

  • Minyak zaitun.
  • Minyak kelapa.

Jerawat juga bisa muncul akibat pemakaian skincare yang salah. Ketahui di sini: Begini Tahapan Basic Skincare dan Rekomendasi Produknya

5. Jangan mengorek hidung dengan tangan kotor

Mencabut, menggaruk, atau memencet jerawat di dalam hidung dapat membuat pori-pori lebih rentan terhadap infeksi bakteri. Jadi, biarkan saja jerawat sembuh dengan sendirinya.

6. Kelola stres

Meski stres tidak selalu menyebabkan jerawat, tetapi dapat memperburuk kondisi dan memperlambat penyembuhan. Jadi, lakukan koping stres yang tepat dengan melakukan aktivitas yang kamu sukai.

Jika membutuhkan informasi lain seputar kecantikan dan perawatan kulit lainnya, silakan download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Very Well Health. Diakses pada 2023. Pimple Inside Nose.
Youtube Halodoc. Diakses pada 2023. Jerawat: Penyebab, Gejala, Pengobatan, dan Pencegahan.
Healthline. Diakses pada 2023. How to Get Rid of Pimple Inside Nose.
Medical News Today. Diakses pada 2023. What causes a pimple in the nose?