Ini Cara Merawat Wajah secara Alami sebelum Tidur yang Bisa Dilakukan
“Melakukan perawatan wajah alami sebelum tidur penting untuk menjaga kesehatan kulit. Mulai dari membersihkan wajah hingga menggunakan beberapa produk skincare bisa menutrisi kulit di malam hari dan memperbaiki kerusakan kulit.”
Halodoc, Jakarta – Tahukah kamu bahwa kulit mengalami regenerasi pada malam hari? Itulah mengapa kamu harus tahu cara merawat wajah secara alami, terutama sebelum tidur yang tepat.
Tidak hanya bisa membuat kulit kamu tetap sehat dan lembap, tapi juga tetap halus dan awet muda. Simak cara merawat wajah secara alami sebelum tidur di sini!
Cara Merawat Wajah secara Alami sebelum Tidur
Rutinitas perawatan kulit yang tepat di malam hari terbukti efektif untuk menjaga kesehatan kulit wajah.
Hal itu karena kulit memasuki fase reparatif atau perbaikan saat kamu tidur.
Selain itu, di malam hari juga tidak ada faktor lingkungan yang bisa mengganggu kulit, seperti polusi udara, sinar matahari.
Itulah mengapa produk skincare bisa meresap lebih baik saat kulit wajah tidak menggunakan riasan saat kamu tidur dan bisa bernapas .
Berikut perawatan wajah alami sebelum tidur yang bisa kamu lakukan:
1. Membersihkan wajah
Langkah pertama yang perlu kamu lakukan dalam rutinitas perawatan kulit malam kamu adalah membersihkan wajah sebelum tidur.
Kamu bisa mulai dengan menghapus riasan wajah terlebih dahulu.
Gunakan penghapus riasan berbahan dasar minyak dengan kapas bulat bila kamu memakai makeup tahan air.
Setelah itu, gunakan lah sabun pembersih wajah untuk mencuci muka.
Hal ini bisa membantu membersihkan sisa makeup yang masih tertinggal, beserta minyak dan kotoran yang menempel di wajah kamu sepanjang hari.
Pilihlah produk pembersih wajah yang lembut dan tidak berbusa untuk langkah ini.
Membersihkan wajah sebelum tidur penting untuk menghilangkan kotoran dari wajah dan membantu penyerapan produk skincare.
2. Gunakan masker alami
Langkah selanjutnya setelah membersihkan wajah, kamu bisa menggunakan masker wajah yang terbuat dari bahan alami.
Pilihlah jenis masker yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit wajah.
Misalnya, bila kamu ingin mencerahkan kulit, gunakanlah masker bengkoang atau yang mengandung vitamin C.
Sedangkan untuk mengatasi jerawat, masker dengan kandungan asam salisilat merupakan pilihan yang tepat.
Cara menggunakannya, oleskan masker ke seluruh wajah secara merata dan tunggu selama 15-20 menit. Kemudian bilas dengan air hingga bersih.
Perlu kamu catat bahwa masker wajah tidak perlu kamu gunakan setiap hari, cukup dua kali dalam seminggu untuk perawatan wajah alami yang maksimal.
3. Gunakan serum wajah
Bila perlu, kamu juga bisa menambahkan serum wajah ke dalam perawatan wajah alami sebelum tidur.
Contohnya, seperti serum dengan kandungan asam hialuronat yang bisa menghidrasi hampir semua jenis kulit, terutama jenis kulit kering.
Serum dengan kandungan vitamin C juga bermanfaat untuk mengatasi kerusakan dan membantu penyembuhan di kulit wajah.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan retinol di malam hari untuk membantu mengatasi tanda-tanda penuaan.
Kamu bisa Mengenal Lebih Dekat Serum Retinol dan Manfaatnya Bagi Kulit lewat artikel tersebut.
4. Aplikasikan krim pelembap kulit
Setelah itu, jangan lupa gunakan moisturizer atau pelembap kulit penting. Hal ini penting termasuk bagi kamu yang memiliki jenis kulit berminyak atau rentan berjerawat.
Selain melembapkan, menggunakan krim pelembap juga bisa menutrisi, memperbaiki pelindung kulit, dan meremajakan kulit. Pilihlah produk yang menghidrasi, tapi tidak menyumbat pori-pori.
5. Gunakan krim mata
Cara merawat wajah secara alami terakhir yang tidak kalah penting adalah menggunakan krim mata.
Produk ini bermanfaat karena memberikan perawatan khusus untuk kulit tipis di sekitar mata kamu.
Beberapa krim mata mengklaim dapat mencerahkan dan mengurangi munculnya lingkaran hitam, tapi menjaga area sensitif tersebut tetap terhidrasi adalah hal yang paling penting, terutama karena bagian bawah mata kita dapat rusak karena penghapusan riasan mata.
Saat mencari krim mata, carilah formula yang mengandung peptida, yang meningkatkan hidrasi dan membantu mengencangkan kulit untuk menghaluskan garis-garis halus dan kerutan.
Namun, Hindari 5 Kesalahan Penggunaan Krim Mata Ini agar hasilnya maksimal.
Itulah rutinitas perawatan wajah alami yang perlu kamu lakukan sebelum tidur.
Bila kamu mengalami masalah kulit tertentu pada wajah, jangan ragu untuk menghubungi dokter kulit melalui aplikasi Halodoc.
Melalui Video/Voice Call dan Chat, dokter tepercaya dari Halodoc bisa memberikan saran kecantikan yang tepat.
Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di Apps Store dan Google Play.