Ini 7 Rekomendasi Vitamin Tulang untuk Lansia agar Tetap Aktif dan Produktif
“Ada beberapa vitamin tulang lansia yang dapat membantu untuk menjaga kepadatan dan kekuatan tulang. Contohnya Cal-95, Calcifar Plus, Fitbon, CDR Effervescent, Shine Calcium, Biocalci-72, dan Watsons Calcium dari Toko Kesehatan Halodoc.”
DAFTAR ISI
Beberapa Pilihan Vitamin Tulang Lansia
- Cal-95 6 Kaplet
- Calcifar Plus 5 Strip (10 Kaplet/Strip) – Hemat Borongan
- Fitbon 6 Kaplet
- CDR Effervescent 10 Tablet
- Shine Calcium with Vitamin D Plus 90 Chewable Tablet
- Biocalci-72 30 Tablet
- Watsons Calcium 360mg + Vitamin D3 30 Kapsul
Halodoc, Jakarta – Seiring bertambahnya usia, tulang cenderung kehilangan kekuatan dan densitasnya. Alhasil, lansia rentan mengalami patah tulang, osteoporosis atau penyakit tulang lainnya. Hal ini tentunya dapat membatasi aktivitas dan produktivitas.
Namun, hilangnya kekuatan tulang di usia senja merupakan sesuatu hal yang dapat dicegah dan diatasi. Selain dengan aktif berolahraga dan makan bernutrisi, mengonsumsi vitamin juga penting sebagai asupan tambahan untuk menjaga kesehatan tulang lansia.
Mau tahu apa saja rekomendasi vitamin tulang untuk lansia?
Pilihan Vitamin Tulang Lansia
Berikut ini beberapa pilihan asupan vitamin yang cocok untuk mengatasi masalah tulang pada lansia:
1. Cal-95 6 Kaplet
Rekomendasi vitamin tulang lansia pertama adalah Cal-95 6 Kaplet. Cal-95 merupakan suplemen multivitamin yang mengandung Kalsium, Zinc, Boron, dan Magnesium.
Aman untuk lansia, suplemen ini bermanfaat untuk terapi suportif pada osteoporosis dan menjaga kesehatan tulang. Selain itu, vitamin ini juga dapat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan kalsium pada anak di masa pertumbuhan, ibu hamil, dan menyusui.
Kamu dapat mengonsumsi vitamin ini 1 kaplet 1-2 kali sehari sesudah makan. Hindari mengkonsumsi vitamin ini bersama dengan makanan kaya serat.
Rentang harga: Rp50.800 per strip.
Dapatkan Cal-95 6 Kaplet di Toko Kesehatan Halodoc.
Mau tahu vitamin dan susu yang bagus untuk lansia? Baca di artikel ini:
- Ini 7 Rekomendasi Vitamin untuk Orang Tua agar Tetap Sehat dan Aktif
- Ini 9 Rekomendasi Susu untuk Orang Tua dan Tips Memilihnya.
2. Calcifar Plus 5 Strip (10 Kaplet/Strip) – Hemat Borongan
Vitamin tulang lainnya yang cocok untuk lansia adalah Calcifar Plus 5 Strip (10 Kaplet/Strip).
Calcifar Plus mengandung kalsium dan vitamin D3 dalam bentuk kaplet kunyah. Suplemen ini bermanfaat untuk membantu memelihara kesehatan tulang dan gigi. Vitamin ini cocok untuk lansia, dewasa, maupun anak-anak.
Kamu dapat mengkonsumsi vitamin ini setelah atau bersama dengan makanan dengan dosis sebagai berikut:
- Dewasa : 1-2 kaplet 1 kali per hari.
- Anak-anak : 1 kaplet 1 kali per hari.
Rentang harga: Rp13.100 per 5 strip.
Dapatkan Calcifar Plus 5 Strip (10 Kaplet/Strip) – Hemat Borongan di Toko Kesehatan Halodoc.
3. Fitbon 6 Kaplet
Berikutnya, kamu juga dapat menggunakan vitamin Fitbon 6 Kaplet untuk menjaga kesehatan tulang lansia.
Vitamin ini mengandung glucosamine HCl serta Manganese dalam bentuk kaplet. Oleh sebab itu, vitamin ini cocok untuk membantu memelihara kesehatan tulang dan sendi serta cocok untuk pengidap osteoarthritis.
Fitbon dapat kamu konsumsi sesudah makan sebanyak 2-3 kali sehari 1 kaplet. Hati-hati penggunaan produk ini pada pasien dengan riwayat alergi karena dapat menimbulkan efek samping, seperti gatal dan ketidaknyamanan lambung.
Rentang harga: Rp8.100 – Rp14.700 per strip.
Dapatkan Fitbon 6 Kaplet di Toko Kesehatan Halodoc.
4. CDR Effervescent 10 Tablet
Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan CDR Effervescent 10 Tablet sebagai vitamin tulang lansia.
CDR merupakan suplemen dalam bentuk tablet effervescent dengan perisa jeruk. Suplemen ini mengandung sejumlah vitamin dan mineral, seperti Kalsium, Kalsium karbonat, Vitamin C, Vitamin D, dan Vitamin B6 15.
Dengan komposisi tersebut, suplemen ini sangat cocok untuk membantu menjaga kesehatan tulang pada orang dewasa serta memenuhi kebutuhan kalsium pada ibu hamil dan menyusui.
Kamu dapat melarutkan tablet dalam gelas air dan langsung meminumnya setelah diaduk. Dosis penggunaan suplemen ini adalah 1 tablet per hari.
Rentang harga: Rp57.500 per tube.
Dapatkan CDR Effervescent 10 Tablet di Toko Kesehatan Halodoc.
5. Shine Calcium with Vitamin D Plus 90 Chewable Tablet
Opsi vitamin tulang lainnya yang cocok untuk lansia adalah Shine Calcium with Vitamin D Plus 90 Chewable Tablet.
Shine Calcium mengandung kalsium dalam bentuk kalsium karbonat yang merupakan kandungan penting dalam menjaga kesehatan tulang. Selain itu, suplemen ini juga mengandung vitamin D yang dapat membantu penyerapan kalsium.
Kamu dapat mengonsumsi vitamin ini sesudah makan dengan dosis 3 kali sehari 1 tablet. Hindari penggunaan pada bayi di bawah 1 tahun.
Rentang harga: Rp200.100 per botol.
Dapatkan Shine Calcium with Vitamin D Plus 90 Chewable Tablet di Toko Kesehatan Halodoc.
6. Biocalci-72 30 Tablet
Pilihan vitamin tulang untuk lansia lainnya adalah Biocalci-72 30 Tablet.
Produk ini mengandung kalsium organik yang dapat membantu memelihara kesehatan tulang. Lengkap dengan kandungan Ester-C dan Vitamin D3, suplemen ini juga dapat untuk bantu jaga daya tahan tubuh serta meningkatkan penyerapan kalsium ke dalam tubuh.
Bukan hanya itu, suplemen ini juga cocok untuk wanita hamil, menyusui, dan menopause karena mengandung 72 mineral yang esensial untuk tubuh. Kamu dapat mengonsumsi suplemen ini sesudah makan dengan dosis 1 kali sehari 1 tablet, atau sesuai petunjuk dokter.
Rentang harga: Rp83.300 per botol.
Dapatkan Biocalci-72 30 Tablet di Toko Kesehatan Halodoc.
7. Watsons Calcium 360mg + Vitamin D3 30 Kapsul
Terakhir, Watsons Calcium 360mg + Vitamin D3 30 Kapsul juga dapat menjadi pilihan untuk menjaga kesehatan tulang bagi lansia.
Suplemen ini mengandung vitamin D3 dan kalsium. Molekul aktif dari vitamin D3 berperan dalam metabolisme absorpsi kalsium dalam tulang serta menjaga daya tahan tubuh.
Vitamin ini cocok untuk memenuhi kebutuhan kalsium pada masa pertumbuhan, hamil dan menyusui, serta mencegah osteoporosis saat menopause.
Kamu dapat mengonsumsi suplemen ini 2 kali sehari 1 kapsul setelah makan. Waspadai efek samping sembelit, perut kembung, hingga diare.
Rentang harga: Rp129.900 – Rp156.800 per botol.
Dapatkan Watsons Calcium 360mg + Vitamin D3 30 Kapsul di Toko Kesehatan Halodoc.
Nah, itulah beberapa pilihan vitamin yang dapat membantu menjaga kesehatan tulang pada lansia.
Kamu bisa mendapatkan suplemen tersebut dengan mudah dari Toko Kesehatan Halodoc. Tersedia juga obat dan produk kesehatan lainnya, terjamin keamanannya.
Referensi:
NHS. Diakses 2024. Keep bones healthy over 65.
MedLine Plus. Diakses 2024. Aging changes in the bones – muscles – joints.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan