Ini 7 Cara Mengatasi Cedera Otot Hamstring

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   12 Agustus 2021

Setiap atlet berisiko mengalami cedera otot hamstring. Penanganan otot hamstring dapat berbeda-beda tergantung tingkat keparahannya. Cedera ringan biasanya dapat sembuh dalam beberapa hari. Dalam kasus yang cukup parah, proses penyembuhannya bisa memakan waktu berminggu-minggu bahkan sampai berbulan-bulan.

Ini 7 Cara Mengatasi Cedera Otot HamstringIni 7 Cara Mengatasi Cedera Otot Hamstring

Setiap atlet berisiko mengalami cedera otot hamstring. Penanganan otot hamstring dapat berbeda-beda tergantung tingkat keparahannya. Cedera ringan biasanya dapat sembuh dalam beberapa hari. Dalam kasus yang cukup parah, proses penyembuhannya bisa memakan waktu berminggu-minggu bahkan sampai berbulan-bulan.”

Halodoc, Jakarta – Cedera otot hamstring merupakan kondisi yang rentan dialami oleh atlet, seperti pelari, pemain sepak bola atau bola basket. Cedera otot ini terjadi ketika otot hamstring menegang atau bahkan sampai robek akibat kelebihan beban. Berlari, melompat dan gerakan tiba-tiba lainnya merupakan aktivitas yang dapat menyebabkan cedera otot hamstring.

Penanganan otot hamstring yang cedera tergantung seberapa parah kondisinya. Apabila cedera masih tergolong ringan, pengobatan tidak diperlukan karena dapat sembuh sendirinya. Kendati demikian, ada beberapa hal yang dapat kamu lakukan untuk mempercepat penyembuhannya.

Gejala otot hamstringDaftar gejala otot hamstringDownload aplikasi Halodoc

Baca juga: Inilah Metode untuk Mendiagnosis Cedera Hamstring

Tips Mengatasi Cedera Otot Hamstring

Meskipun dapat sembuh dengan sendirinya, ada beberapa perawatan yang bisa kamu lakukan untuk mempercepat penyembuhan otot hamstring, yaitu:

1. Istirahatkan Kaki

Saat mengalami cedera, sebaiknya jangan melakukan aktivitas yang terlalu berat terlebih dahulu. Aktivitas yang terlalu berat dapat membebani otot sehingga memperparah nyeri. Apabila otot terasa sangat nyeri, kamu mungkin perlu menggunakan kruk (penyangga kaki) sampai kondisi kaki benar-benar pulih.

2. Kompres Es

Tempelkan es yang dibalut dengan handuk untuk mengurangi rasa sakit dan pembengkakan. Kamu dapat mengompres kaki setidaknya selama 20-30 menit setiap tiga sampai empat jam. Lakukan perawatan ini selama dua sampai tiga hari, atau sampai rasa sakitnya hilang.

3. Gunakan Perban

Bergerak sedikit bisa terasa amat menyakitkan saat mengalami cedera hamstring. Kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan perban elastis di sekitar kaki untuk menahan pembengkakan. Jangan lupa untuk rutin mengganti perban supaya terhindar dari infeksi bakteri.

4. Tinggikan Kaki

Posisikan kaki lebih tinggi untuk melancarkan sirkulasi darah ke otot. Kamu bisa menggunakan bantal saat duduk atau berbaring untuk mendapatkan posisi yang nyaman. Pertahankan posisi ini selama yang kamu butuhkan.

5. Minum Pereda Nyeri

Obat anti inflamasi nonsteroid (NSAID), seperti ibuprofen atau naproxen dapat membantu mengatasi rasa sakit dan pembengkakan. Namun, sebaiknya hubungi dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi obat apapun untuk memastikan keamanannya. Kamu bisa menghubungi dokter lewat aplikasi Halodoc untuk menanyakan hal ini.

Baca juga: Jangan Asal Tangani Cedera Hamstring, Begini Tipsnya

6. Latihan Peregangan

Meskipun rasanya terlalu sulit dilakukan, tapi kamu perlu melakukan peregangan supaya otot tidak kaku. Lakukan latihan peregangan dan penguatan jika dokter atau terapis sudah merekomendasikannya.

7. Operasi

Dalam kasus yang parah di mana cedera menyebabkan otot robek, kamu mungkin memerlukan pembedahan. Dokter bedah akan memperbaiki otot yang robek dan memasangnya kembali.

Berapa Lama Waktu Penyembuhan Cedera Hamstring?

Cedera ringan mungkin hanya memerlukan waktu beberapa hari. Pada kasus cedera sedang hingga parah, proses penyembuhannya mungkin membutuhkan waktu berminggu-minggu atau bahkan sampai berbulan-bulan. Sebaiknya, jangan melakukan aktivitas fisik sampai:

  • Dapat menggerakkan kaki dengan bebas.
  • Kaki sudah kuat.
  • Tidak merasakan sakit di kaki saat berjalan, joging, berlari dan melompat.

Melakukan aktivitas berat sebelum cedera hamstring sembuh justru bisa melukai otot dan berisiko menimbulkan disfungsi otot permanen. Menyembuhkan cedera hamstring jauh lebih sulit daripada mencegahnya. Oleh sebab itu, lakukan pemanasan dan peregangan terlebih dahulu sebelum memulai olahraga.

Baca juga: 4 Fakta Hamstring yang Sering Menimpa Atlet

Jangan lupa untuk rutin memeriksakan diri ke dokter guna memantau perkembangan proses penyembuhan. Bila kamu berencana memeriksakan diri ke dokter, segera ajukan tanya dokter melalui aplikasi Halodoc supaya lebih mudah. Download aplikasinya sekarang juga!

Baca juga: Bisa Menyerang Siapa Saja, Ini yang Dimaksud Myalgia

Referensi:
WebMD. Diakses pada 2021. Hamstring Strain.
NHS. Diakses pada 2021. Hamstring injury.