Ini 12 Manfaat Olahraga Berkuda untuk Kesehatan Fisik dan Mental
“Ada sejumlah manfaat olahraga berkuda yang penting untuk kesehatan fisik dan mental. Mulai dari menguatkan otot, membangun postur tubuh lebih baik, serta menurunkan stres.”
Halodoc, Jakarta – Berkuda mungkin merupakan olahraga yang tidak terlalu populer di Indonesia. Meski begitu, olahraga ini sebenarnya bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan, baik fisik maupun mental.
Kamu mungkin bertanya-tanya manfaat apa saja yang bisa kamu dapatkan dari aktivitas yang hanya menunggangi seekor kuda? Karena itu, ketahui apa saja manfaatnya di sini.
Manfaat Olahraga Berkuda untuk Kesehatan
Jangan kira menunggang kuda tidak menguras energi dan tenaga. Aktivitas ini juga termasuk jenis olahraga yang bisa membakar kalori melalui gerakan tubuh yang teratur.
Tak hanya itu, secara umum ada beberapa manfaat berkuda untuk kesehatan fisik dan mental, seperti:
1. Meningkatkan kekuatan inti tubuh
Otot-otot penstabil yang membentuk inti tubuh meliputi perut, pinggul, dan punggung bawah. Memiliki inti tubuh yang kuat bisa memberi banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari.
Contohnya seperti, mencegah cedera, meningkatkan kinerja olahraga, mengurangi nyeri punggung bawah dan memberikan postur tubuh yang lebih baik.
Olahraga berkuda mampu meningkatkan kekuatan area tubuh tersebut. Bukan hanya untuk penggunaan sehari-hari, tapi juga untuk menjadi penunggang kuda profesional.
2. Membantu memperbaiki postur tubuh
Memiliki otot perut dan punggung bawah yang kuat juga penting untuk mempertahankan posisi berdiri dan duduk yang baik. Berkuda adalah latihan yang bagus untuk memperbaiki postur tubuh karena otot inti yang menjadi targetnya.
Selain memperkuat otot inti, menunggang kuda juga membantu memperbaiki postur tubuh, karena kamu perlu melakukan pose tertentu untuk menjaga keseimbangan. Dengan mempraktikkan posisi berkendara yang benar, kamu pun bisa memiliki postur tubuh yang lebih baik.
Postur tubuh membungkuk dapat menyebabkan gangguan kesehatan. Baca selengkapnya di artikel Postur Tubuh Bungkuk, Waspada Gejala Kifosis.
3. Meningkatkan keseimbangan dan koordinasi
Berkuda tidak hanya melatih keseimbangan ketika sedang menungganginya, tapi juga melatih koordinasi saat mengarahkan kuda ke arah yang berbeda.
Jadi, keseimbangan dan koordinasi adalah dua keterampilan penting yang bisa ditingkatkan bila kamu melakukan aktivitas fisik ini secara rutin. Agar lebih menantang, bisa juga sambil mempelajari cara melewati tong, meloncati pagar atau rintangan lainnya.
4. Meningkatkan kekuatan dan tonus otot
Menunggang kuda merupakan latihan isometrik yang melatih hampir semua otot tubuh dan juga menjaga kekuatannya. Selain otot inti, jenis olahraga ini juga melatih otot di punggung, dada, paha bagian dalam dan juga panggul.
Sudah tahu mengenai kebugaran jasmani dan manfaatnya untuk kesehatan? Baca selengkapnya di artikel ini: “Kebugaran Jasmani: Pengertian, Unsur, Bentuk Latihan, dan Manfaatnya“.
5. Memperkuat jantung
Berolahraga juga bisa meningkatkan kesehatan jantung. Sekilas menunggang kuda tampak seperti olahraga yang mudah, tapi nyatanya itu bisa membuat kamu banyak berkeringat.
Menunggangi hewan sebesar dan seberat kuda sambil mengendalikannya saat mengikuti jalur bisa membuat kamu terengah-engah dalam waktu singkat.
Nah, bila kamu terengah-engah, itu tandanya jantung kamu pun sedang ‘berolahraga’. Itulah mengapa rutin melakukan olahraga ini meningkatkan kesehatan jantung dan membuatnya bekerja lebih efisien.
6. Mengurangi stres
Berkuda memungkinkan kamu untuk beristirahat sejenak dari keseharian yang membuat stres dan merasakan udara segar. Menghabiskan waktu dengan hewan dan berolahraga juga dapat melepaskan hormon serotonin. Hormon ini bisa meningkatkan suasana hati dan mengurangi tingkat stres.
7. Memberikan efek terapeutik
Berinteraksi dengan kuda juga memiliki manfaat terapeutik. Hal ini menyebabkan munculnya pengobatan Equine-Assisted Therapy (EAT).
Manfaat kegiatan ini untuk kesehatan mental ini dapat membantu mengobati mereka yang mengidap gangguan mental. Contohnya attention deficit disorder (ADD), kecemasan, autisme, depresi, demensia, dan kondisi kesehatan mental lainnya.
8. Membangun rasa percaya diri saat berkuda
Rasa percaya diri memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan mental seseorang. Individu yang kurang percaya diri cenderung lebih rentan terhadap kecemasan dan depresi. Menunggang kuda, selain memerlukan keberanian, juga membutuhkan tingkat percaya diri yang tinggi.
Ketika seseorang akan melakukan olahraga ini, penting untuk memiliki keyakinan bahwa mereka mampu mengendalikan hewan yang kuat dan mungkin liar. Karena itu, menunggang kuda dapat menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan rasa percaya diri seseorang.
9. Memiliki kemampuan mengendalikan diri yang baik
Olahraga yang juga terkenal dengan istilah equestrian ini juga membantu mengembangkan kemampuan seseorang dalam mengendalikan diri. Olahraga ini membutuhkan ketenangan dan kestabilan emosi.
Sebab, kuda dapat merasakan emosi penunggangnya yang membuat hewan ini juga bisa tidak terkendali. Semakin penunggang kuda bisa mengendalikan emosinya sendiri, maka dia bisa mengendalikan tunggangannya.
10. Lebih sensitif terhadap makhluk hidup
Aktivitas berkuda secara tidak langsung membangun sensitivitas terhadap makhluk hidup lainnya. Sebab, saat menunggangi kuda, penunggangnya perlu membangun ikatan emosional dengan kudanya.
Tujuannya agar bisa melakukan gerakan berjalan, berlari, melompat, atau kapan tahu berhenti. Sensitivitas terhadap makhluk hidup akan membuat penunggang menjadi lebih peka dan berempati.
Memiliki relasi dan interaksi dengan hewan juga bermanfaat untuk kesehatan mental. Yuk, baca penjelasannya di artikel Memelihara Hewan, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan Mental.
11. Mendorong untuk bersosialisasi
Latihan menunggang kuda melibatkan berbagai bentuk interaksi sosial, membuatnya menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan keterampilan komunikasi. Selain itu, olahraga berkuda juga memungkinkan seseorang untuk bertemu dengan orang-orang baru dan membentuk pertemanan.
Itulah informasi mengenai manfaat olahraga berkuda untuk kesehatan fisik dan mental. Butuh rekomendasi jenis olahraga lainnya? Kamu atau anggota keluargamu bisa mencari tahu lebih jauh di artikel ini, 6 Rekomendasi Olahraga untuk Pengidap Asma.
Atau kamu juga bisa menanyakan dokter di Halodoc untuk tahu rekomendasi jenis olahraga yang cocok untuk kondisi kesehatanmu dan keluarga. Klik gambar ini untuk chat dengan dokter sekarang:
Referensi:
Pine Hill Ranch. Diakses pada 2023. Benefits of Horseback Riding.
Kiowa County Press. Diakses pada 2023. Physical and Mental Health Benefits of Horseback Riding.
Equine Helper. Diakses pada 2023. Benefits Of Horseback Riding: Top Physical & Mental Benefits.
Equinehelper.com. Diakses pada 2023. What are The Benefits of Horseback Riding?
Equestrian-escapes.com. Diakses pada 2023. How horse riding can benefit your mental health.
Thepinehillranch.com. Diakses pada 2023. Benefits of Horseback Riding.
Discover Eventing. Diakses pada 2023. What Is Eventing?Bookhorseridingholidays.com. Diakses pada 2023. 10 Tips for Beginner Riders to Look Like Experts in the Saddle.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan