Cegah Anemia, Ini Berbagai Makanan Penambah Darah

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   13 November 2024

"Anemia bisa dicegah dengan mengonsumsi makanan kaya zat besi, asam folat, serta vitamin E."

Cegah Anemia, Ini Berbagai Makanan Penambah DarahCegah Anemia, Ini Berbagai Makanan Penambah Darah

DAFTAR ISI: 

Apakah kamu sering merasa lemah atau lelah? Kondisi tersebut merupakan salah satu gejala yang umumnya dialami oleh pengidap anemia. Anemia merupakan kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah merah atau hemoglobin. Kondisi ini membuat tubuh harus bekerja lebih keras untuk mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh.

Nah, salah satu cara mengatasi anemia yaitu dengan mengonsumsi makanan yang dapat meningkatkan produksi sel darah merah di dalam tubuh. 

Kamu bisa pilih makanan yang kaya akan zat besi, vitamin B12, dan asam folat. Semua nutrisi tersebut, berperan penting dalam proses pembentukan darah. 

Penasaran, apa saja makanan penambah darah untuk cegah anemia? Simak informasi selengkapnya pada artikel berikut ini!

Berbagai Makanan Penambah Darah

Tubuh menghasilkan jutaan sel darah merah setiap hari yang diproduksi di sumsum tulang dan beredar ke seluruh tubuh selama 120 hari. Kemudian, mereka pergi ke hati, untuk dihancurkan dan terjadi daur ulang komponen seluler mereka.

Saat kamu mengidap anemia, kamu memiliki banyak risiko komplikasi kesehatan. Contohnya kelelahan, pusing, penurunan daya tahan tubuh, gangguan irama jantung, hingga gagal jantung. 

Jadi penting untuk mengembalikan kadar sel darah merah sesegera mungkin.

Jangan khawatir, berikut ini jenis makanan penambah darah yang bisa dikonsumsi: 

1. Sayuran berdaun hijau gelap

Tubuh membutuhkan zat besi untuk menghasilkan hemoglobin yang berfungsi membawa dan menyimpan oksigen di dalam tubuh. Tidak hanya itu, zat besi juga akan membantu menjaga sel-sel tubuh untuk menyimpan oksigen.

Salah satu sumber makanan yang dapat menambah asupan zat besi di dalam tubuh adalah sayuran berdaun hijau gelap, seperti bayam dan kale.

Masukkanlah jenis sayuran hijau ini ke dalam makanan kamu setiap hari untuk mengatasi anemia.

Kamu mengalami gejala anemia? Simak Ini Obat Penambah Darah untuk Bantu Atasi Gejala Anemia

Obat anemia bisa kamu beli dengan mudah di Toko Kesehatan Halodoc. Beli obat praktis tanpa perlu keluar rumah!

2. Daging merah

Daging merah, terutama daging sapi juga bisa menambah sel darah merah di dalam tubuh. 

Jika mengidap anemia, kamu disarankan untuk mengonsumsi daging sapi setidaknya 2 hingga 3 kali seminggu.

Menurut National Diet and Nutrition Survey, 27 persen wanita berusia 19 hingga 64 tahun tidak mendapatkan cukup zat besi karena menghindari makan daging dan tidak menggantinya dengan makanan lain untuk asupan zat besi. 

Akibatnya, mereka kerap mengalami anemia. Meskipun begitu, daging merah tetap disarankan asalkan dimakan secukupnya dan menghindari mengonsumsi bagian lemaknya.

Selain itu, cari tahu juga 9 Makanan Mengandung Zat Besi untuk Kesehatan Tubuh

3. Buah bit

Salah satu makanan penambah sel darah merah yang tergolong buah-buahan adalah buah bit. Ini karena, di dalam buah bit terdapat vitamin B9 atau asam folat yang akan membantu produksi sel darah merah.

Cara yang paling mudah untuk mengonsumsi bit adalah dengan membuatnya menjadi jus atau kamu bisa mencampurkan buah bit ke dalam salad. 

4. Telur

Telur ayam nyatanya tidak hanya sumber protein yang baik nan murah, tetapi juga pilihan tepat untuk menambah sel darah merah. 

Di dalam telur terkandungan zat besi yang tinggi, serta kalsium, karbohidrat, vitamin B1, vitamin B2 yang disarankan untuk dikonsumsi para pengidap anemia. 

Oleh karena itu, tidak ada lagi alasan untuk tidak mengonsumsi telur setiap hari. Kamu bisa menjadikannya sebagai sarapan sehat dengan cara direbus, dimasak telur mata sapi, atau ditumis.  

5. Susu

Minuman sehat satu ini memiliki banyak sekali manfaat, terutama untuk pengidap anemia. 

Susu adalah sumber kalsium yang tinggi dan juga kaya akan zat besi untuk pembentukan sel darah merah. Konsumsi susu sekali sehari dapat meningkatkan jumlah zat besi dalam tubuh, sehingga terhindar dari risiko anemia.

6. Biji-bijian

Kamu juga disarankan untuk mengonsumsi biji-bijian yang kaya akan vitamin E. Vitamin E bermanfaat untuk melindungi membran sel darah merah dari kerusakan akibat radikal bebas. 

Selain biji-bijian, kamu juga bisa memenuhi kebutuhan vitamin E dari kacang-kacangan, minyak nabati, sayuran dan buah alpukat. 

Kamu bisa juga mengonsumsi suplemen vitamin E untuk kesehatan tubuh. Rekomendasinya bisa kamu cari tahu pada artikel berikut ini: Ini Rekomendasi Suplemen Vitamin E yang Baik untuk Kulit dan Imun.  

Lakukan Pola Hidup Sehat untuk Cegah Anemia

Selain mengonsumsi makanan yang baik untuk mencegah anemia, kamu juga perlu menerapkan pola hidup sehat, seperti: 

  • Berhenti mengonsumsi minuman beralkohol. 
  • Pastikan tubuh mendapat istirahat yang cukup. 
  • Mengelola stres dengan baik. 
  • Penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air minimal 2 liter per hari. 
  • Lakukan olahraga teratur untuk menjaga tubuh tetap sehat. 

Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan agar terhindar dari anemia. Jika kamu mengalami gejala atau memiliki pertanyaan lain seputar anemia, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter di Halodoc

Konsultasi dengan dokter bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Yuk, tunggu apalagi, langsung download aplikasi Halodoc di App Store dan Play Store

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2024. How to Increase Your Red Blood Cell Count.
Medical News Today. Diakses pada 2024. How to Increase Red Blood Cell Count.
Verywell Health. Diakses pada 2024. Iron-Rich Foods to Eat When You Have Anemia

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan