Catat, Ini Resep Kue Kacang Tanah yang Enak dan Renyah

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   18 Juli 2023

“Kue Kacang tanah adalah kue tradisional dengan adonan kacang tanah, gula, telur, dan tepung terigu. Teksturnya renyah, aroma kacang lezat, dan sering dinikmati sebagai camilan manis.”

Catat, Ini Resep Kue Kacang Tanah yang Enak dan RenyahCatat, Ini Resep Kue Kacang Tanah yang Enak dan Renyah

Halodoc, Jakarta – Resep kue kacang tanah adalah kue tradisional Indonesia yang terbuat dari adonan kacang tanah. Bahan ini kemudian dihaluskan dan dicampur dengan gula, telur, serta tepung terigu. 

Proses pembuatannya dimulai dengan menggiling kacang tanah hingga halus dan mencampurnya dengan bahan lain. Setelah itu, adonan dicetak menjadi berbagai bentuk, seperti bulat atau lonjong, lalu dipanggang.

Resep Kue Kacang Tanah

Kue kacang tanah memiliki tekstur yang renyah dan cita rasa kacang yang manis. Aroma kacang yang khas menguap saat kue ini dipanggang. Menu makanan ini biasanya menjadi camilan manis di berbagai acara. Nah, mau tahu cara membuatnya?

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung terigu protein rendah.
  • 125 gr selai kacang.
  • 100 ml minyak goreng.
  • 80 gr gula halus.
  • 1 sdm susu bubuk full cream.
  • 1 sdm margarin.
  • Egg gloss (pengganti kuning telur).
  • Kacang tanah sangrai cincang secukupnya.

Cara membuatnya:

  • Masukkan gula halus, garam, margarin dan susu bubuk ke dalam mixing bowl. Mixer hingga tercampur rata.
  • Tambahkan selai kacang lalu mixer hingga halus dan tak bergerindil. 
  • Masukkan tepung terigu, mixer lagi dan pastikan semua bahan tercampur rata.
  • Uleni adonan hingga kalis, kemudian pipihkan menggunakan rolling pin
  • Cetak sesuai selera dengan cookies cutter
  • Lalu panaskan oven dalam suhu 150 derajat Celsius dalam waktu 10 menit.
  • Sembari menunggu oven panas, tata adonan yang telah dicetak ke dalam loyang yang sudah dilapisi margarin. 
  • Oles adonan dengan egg gloss. Kemudian, taburkan dengan kacang tanah sangrai cincang di atasnya.
  • Panggang di rak tengah dengan suhu 150 derajat Celsius dengan api atas bawah selama 30 menit. 
  • Setelah matang, keluarkan dari loyang lalu dinginkan di atas cooling rack.
  • Resep kue kacang tanah siap disajikan!

Selain resep kue kacang tanah, ada beberapa rekomendasi menu cemilan yang bisa kamu coba di rumah:

Kamu juga bisa menambahkan kacang almond agar resep kue kacang tanah semakin kaya rasa.

Bahan-bahan:

  • 300 gram tepung terigu.
  • 100 gram kacang almond.
  • 100 gram kacang tanah.
  • 150 gram gula halus.
  • 100 gram margarin.
  • 50 gram butter.
  • 75 ml minyak goreng.
  • 1 kuning telur.
  • ½ sdt garam.

Bahan oles:

  • Sebanyak 2 kuning telur.
  • 2 sdt minyak goreng.
  • 2 sdt air.

Cara membuatnya:

  • Siapkan bahan. Cairkan butter dan margarin. Campurkan ke dalam minyak.
  • Masukkan gula dan minyak, kuning telur, serta kacang.
  • Masukkan tepung, lalu campur hingga kalis.
  • Pipihkan dengan rolling pin, lalu bentuk sesuai selera.
  • Olesi dengan bahan olesan lalu oven dalam suhu 170 derajat Celsius api atas bawah selama 20 menit.
  • Keluarkan lagi dan olesi lagi dengan bahan olesan, lalu oven sampai matang.

Bagi kamu yang memiliki alergi kacang, sebaiknya menghindari resep kue kacang di atas. Sebab, reaksi alergi terhadap kacang dapat berpotensi serius, bahkan dapat menyebabkan masalah yang mengancam nyawa.

Alternatif yang Lebih Menyehatkan

Bagi orang yang tidak memiliki alergi terhadap kacang, resep kue kacang bisa kamu olah menjadi sehat. Caranya, ganti minyak goreng dengan minyak kelapa atau minyak kanola. Selain itu, ganti gula dengan gula stevia.

Meski aman bagi orang dengan kadar gula dan tekanan darah normal, kamu juga perlu membatasi asupannya. Sebab, makanan ini bisa memicu perut kembung, gas, dan diare bila kamu mengonsumsinya secara berlebihan.

Hubungi dokter di Halodoc jika mengalami masalah kesehatan atau gangguan pencernaan setelah mengonsumsinya. Tanpa perlu repot keluar rumah, kamu bisa menghubungi dokter kapan dan di mana saja. Praktis, kan?

Referensi:
Cookpad. Diakses pada 2023. Kue Kacang Almond mix Kacang Tanah.
Cookpad. Diakses pada 2023. Kue Kacang Tanah (Peanut Butter Cookies).

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan