Catat, Ini Manfaat Olahraga Plank untuk Bentuk Otot Dada

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   27 Oktober 2022

“Plank termasuk latihan paling dasar untuk memperkuat otot dada. Pasalnya, gerakan ini mampu mengaktifkan semua otot-otot inti tubuh sehingga memperkuat kekuatan dan ketahanan seseorang.”

Catat, Ini Manfaat Olahraga Plank untuk Bentuk Otot DadaCatat, Ini Manfaat Olahraga Plank untuk Bentuk Otot Dada

Halodoc, Jakarta – Plank adalah bentuk latihan untuk mengasah kekuatan dan ketahanan tubuh. Selama ini, olahraga plank bertujuan untuk mengencangkan lengan dan perut. Padahal, latihan ini juga bisa membantu kamu yang ingin memperkuat otot dada selain melakukan push-up. Sebab, latihan ini mampu mengaktifkan semua otot-otot inti tubuh. 

Kamu bisa memulai dari forearm plank atau full plank. Sebagai latihan awal, kamu bisa melakukannya selama 15 detik. Kemudian, tingkatkan secara bertahap hingga kamu mampu menahannya hingga dua sampai lima menit. 

Manfaat Olahraga Plank Lainnya

Ketika otot-otot inti semakin kuat, kamu bisa mendapatkan manfaat berikut ini:

1. Memperbaiki postur

memperbaiki postur tubuh

Jika kamu memiliki postur tubuh yang cenderung membungkuk, latihan ini bisa menjadi solusinya. Bila dilakukan secara rutin, olahraga ini mampu meluruskan tulang-tulang belakang kamu. Alhasil, postur menjadi lebih tegap. Syaratnya, plank kudu dilakukan secara tepat dan akurat.

2. Meningkatkan stabilitas

meningkatkan stabilitas

Otot inti yang kuat dan stabil dibutuhkan gerakan sehari-hari seperti membungkuk untuk mengambil sesuatu. Misalnya, seorang atlet mengandalkan inti yang stabil untuk melakukan gerakan seperti berayun. Contoh lainnya adalah seorang model, merka juga kudu andal dalam berlenggak-lenggok di atas catwalk. Nah, keterampilan ini bisa diasah melalui latihan plank. 

3. Mengurangi sakit punggung

Mengurangi sakit punggung

Jika kamu punya persoalan sakit punggung, mungkin kamu perlu mulai rutin melakukan plank. Sebab, latihan ini mampu memperkuat inti tubuh yang dapat menyelaraskan tulang belakang. Alhasil, nyeri punggung bawah bisa diminimalisir. 

Tapi, jika setelah melakukan plank kamu malah mulai merasakan nyeri otot, kamu bisa konsumsi obat-obatan yang ada pada artikel ini: “Ini 5 Rekomendasi Obat Nyeri Otot yang Ampuh di Apotek”.

4. Membangun daya tahan

Membangun daya tahan

Rutin melakukan latihan ini mampu membangun daya tahan tubuh. Kemampuan ini dibutuhkan para atlet untuk meningkatkan stamina fisik dan memperkuat otot.

Punya keluhan kesehatan? Segera periksakan diri ke dokter untuk mendapat diagnosis yang tepat. Kalau kamu berencana mengunjungi rumah sakit, buat janji rumah sakit melalui aplikasi Halodoc supaya lebih mudah dan praktis. Jangan tunda untuk memeriksakan diri sebelum kondisinya semakin memburuk. Download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. The Worthwhile Benefits of Plank Exercises.
Cleveland Clinic. Diakses pada 2022. Why You Should Start Doing Planks.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan