Cara Mudah Memasukkan Sayuran pada Pola Makan Sehari-Hari

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   11 Desember 2020
Cara Mudah Memasukkan Sayuran pada Pola Makan Sehari-HariCara Mudah Memasukkan Sayuran pada Pola Makan Sehari-Hari

Halodoc, Jakarta - Tidak sedikit orang yang masih menganggap sayuran sebagai makanan sampingan. Bahkan, ditemui pada anak-anak yang tidak suka mengonsumsi sayuran karena tidak dikenalkan sejak dini oleh orangtuanya. Padahal, pakar gizi merekomendasikan setiap orang dewasa untuk mengonsumsi sayuran setidaknya 5 hingga 7 porsi setiap hari.

Mengonsumsi sayuran memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Tidak hanya membantu tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang dibutuhkan, makan sayuran juga bisa membantu menurunkan berat badan sehingga terhindar dari obesitas, menjaga keseimbangan tekanan darah, hingga membersihkan pembuluh darah arteri.

Sayangnya, rekomendasi untuk mengonsumsi 5 hingga 7 porsi sayuran setiap harinya bukanlah hal yang mudah dilakukan. Terlebih dengan banyaknya makanan siap saji atau makanan instan lain dengan rasa yang lebih lezat. 

Baca juga: Alasan Pentingnya Olahraga dan Pola Makan Sehat untuk Diet

Nah, agar sayuran bisa menjadi menu makan sehat sehari-hari sehingga kebutuhan tubuh terpenuhi, kamu bisa melakukan cara-cara berikut ini. 

  • Sajikan Sayuran Mentah Setiap Makan

Beberapa jenis sayuran bisa dikonsumsi atau disajikan segar tanpa perlu diolah. Ini termasuk wortel, seledri, tomat ceri, mentimun, hingga paprika. Jenis sayuran ini tetap sehat karena hampir tidak punya kalori dan bisa membantu mengurangi asupan makanan utama yang lebih padat kalori. Jadi, sajikan sayuran segar di meja setiap kali kamu makan.

  • Manfaatkan Sayuran Siap Konsumsi

Makanan siap saji memang tidak dianjurkan dikonsumsi berlebihan karena bisa memicu banyak masalah kesehatan. Namun, sayuran siap saji atau siap konsumsi bisa dijadikan bahan pertimbangan. Bayam yang sudah diolah, salad dalam kemasan, hingga kangkung yang sudah dipotong bisa memudahkan konsumsi dan pengolahan. Tentu saja, ini meningkatkan angka konsumsi sayuran.

  • Masukkan dalam Menu Sarapan dan Makan Siang

Salah satu alasan mengapa tubuh tidak mendapatkan cukup asupan sayuran adalah konsumsinya yang hanya dianggap sebagai pelengkap dan bukan makanan pokok. Solusinya adalah menjadikan sayur sebagai menu makan pagi, siang, dan malam.

Baca juga: Ingin Panjang Umur, Coba Pola Makan Sehat Ini

  • Konsumsi Salad Sebelum Makan Malam

Bukan tanpa alasan, konsumsi salad sebelum makan malam tidak hanya membuat kamu mengonsumsi lebih banyak sayuran, tetapi juga membikin perut terasa lebih kenyang, sehingga kamu tidak makan terlalu banyak setelahnya.

  • Sekali Seminggu, Konsumsi Salad Lengkap

Bukan hanya sebagai makanan pembuka, tetapi sebagai makanan pokok. Campuran sayuran hijau, kacang hijau kukus, kentang rebus, irisan telur rebus yang disajikan dengan roti gandum jadi menu makan yang paling sempurna.

  • Konsumsi Pizza? Boleh Saja

Asalkan, tambahkan ekstra sayuran dalam pizzamu. Bahkan, sekarang tidak sulit untuk mendapatkan pizza bertopping sayuran. Jadi, konsumsi pizza seminggu sekali bukan menjadi kesalahan. 

Baca juga: Ini Gaya Makan Sehat yang Bisa Dilakukan Selama Kerja dari Rumah

  • Olah Sayuran Menjadi Sup

Beberapa jenis sayuran, seperti wortel, buncis, kembang kol, hingga brokoli, bisa diolah menjadi sup selain langsung dikonsumsi. Berikan bumbu sesuai selera, tetapi batasi asupan garam guna menjaga tekanan darah. Menu masakan ini sangat tepat untuk musim dingin yang identik dengan rasa lapar. 

  • Setengah Porsi Piring adalah Sayuran

Sisanya berikan karbohidrat dan daging tanpa lemak atau ikan. Porsi ini bisa menjadi aturan tetap ketika makan malam. Jika sudah terbiasa, kamu bisa menjadikan ini menu sarapan dan makan siang. 

Jangan lupa, konsumsilah sayuran sesering kamu mengonsumsi buah-buahan. Agar porsinya lebih tepat, kamu bisa tanyakan langsung pada ahli gizi melalui aplikasi Halodoc. Jadi, kamu bisa menjalani pola makan sehat dengan aturan yang benar. 



Referensi: 
The Healthy. Diakses pada 2020. Sneaking Veggies into Your Daily Diet.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan