Berbagai Fakta tentang Vaksin DBD yang Perlu Diketahui

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   23 Januari 2024

“Vaksin DBD bisa menjadi langkah pencegahan demam berdarah dengue yang efektif. Sebab, vaksin ini mampu melindungi kelompok rentan dan mencegah komplikasi DBD.”

Berbagai Fakta tentang Vaksin DBD yang Perlu DiketahuiBerbagai Fakta tentang Vaksin DBD yang Perlu Diketahui

DAFTAR ISI

  1. Fakta Tentang Vaksin DBD
  2. Kapan Butuh Vaksin DBD?

Hubungi Admin Whatsapp Halodoc untuk Booking Vaksin DBD Mulai dari Rp 725rb!


Halodoc, Jakarta – Demam berdarah dengue (DBD) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Virus ini dapat menyebabkan gejala, seperti demam tinggi, nyeri otot dan sendi.

Pada kasus yang lebih parah, kondisi ini dapat berujung pada demam berdarah atau syok dengue, yang dapat mengancam nyawa. Sayangnya, tidak pengobatan khusus untuk dengue.

Perawatan hanya berfokus untuk meredakan gejalanya saja. Akan tetapi, saat in telah ada vaksin DBD yang mampu mencegah komplikasi serius penyakit ini. Yuk, simak informasi seputar vaksin DBD berikut ini!

Fakta Tentang Vaksin DBD

Vaksin DBD memang baru muncul selama 7 tahun belakangan ini. Setelah melalui berbagai uji klinis, vaksin ini terbukti mampu menurunkan potensi komplikasi DBD. 

Nah, berikut sejumlah fakta yang perlu kamu ketahui:

1. Asal-usul vaksin

Vaksin DBD pertama kali diperkenalkan pada tahun 2015. Vaksin ini dirancang untuk memberikan perlindungan terhadap empat jenis virus dengue yang berbeda, yang sering kali menyebabkan infeksi dan memicu demam berdarah.

2. Manfaat dan efikasi

Vaksin DBD telah terbukti efektif dalam mengurangi tingkat keparahan penyakit pada individu yang telah divaksinasi.

Meskipun vaksin tidak memberikan kekebalan sempurna, namun dapat mengurangi risiko terkena dengue berat yang dapat mengancam nyawa.

3. Skema vaksinasi

Skema vaksinasi DBD melibatkan pemberian dosis dalam beberapa tahap. Pada umumnya, individu akan menerima tiga dosis vaksin dengan selang waktu tertentu. 

Skema ini dirancang untuk memberikan perlindungan yang optimal.

4. Efek samping

Seperti halnya vaksin lainnya, vaksin DBD juga dapat menimbulkan efek samping ringan, seperti nyeri pada tempat suntikan atau demam ringan. 

Namun, manfaat jangka panjang dalam mencegah penyakit dengue seringkali jauh lebih berharga dibandingkan dengan efek samping yang mungkin timbul.

5. Keamanan vaksin

Berbagai uji klinis dan penelitian telah dilakukan untuk menilai keamanan vaksin DBD.

Hingga saat ini, vaksin ini telah dinyatakan aman untuk digunakan, dan efek samping yang muncul umumnya bersifat sementara.

Jika kamu berencana untuk mendapatkan vaksin DBD, berikut Ini Kondisi dan Syarat untuk Dapat Menerima Vaksin DBD yang perlu kamu ketahui. 

Kapan Butuh Vaksin DBD?

Setiap orang butuh mendapatkan vaksin DBD, terutama anak-anak dan kelompok rentan.

Tujuannya untuk melindungi mereka dari risiko komplikasi demam berdarah dengue.

Jika kamu mendapati tanda-tanda DBD pada anak, Begini Pertolongan Pertama Demam Berdarah yang harus dilakukan. 

Individu yang tinggal atau bepergian ke wilayah endemis dengue juga perlu mendapatkan vaksin ini, terutama daerah tropis dan subtropis, seperti Indonesia.

Sebelum mendapatkan vaksin DBD ada baiknya kamu bicara dengan profesional medis.

Mereka dapat memberikan panduan berdasarkan kondisi kesehatan dan faktor risiko kamu.

Vaksinasi Dengue Bisa di Rumah Pakai Halodoc

Apabila kamu butuh melakukan Vaksin DBD tetapi tidak sempat untuk ke rumah sakit, jangan khawatir!

Halodoc menyediakan fasilitas Vaksinasi Dengue (QDenga) melalui layanan Halodoc Home Lab (tersedia di Jabodetabek dan Surabaya).

Qdenga merupakan jenis vaksin dengue tetravalen yang terdiri atas 4 strain Virus Dengue rekombinan yang telah dilemahkan sehingga dapat melindungi tubuh dari infeksi demam dengue/demam berdarah dengue.

Vaksin Qdenga bisa diberikan untuk anak berusia 6 – 18 tahun sebanyak 2 dosis yang diberikan dengan interval 3 bulan.

Sedangkan untuk dewasa berusia 18 – 45 tahun pemberiannya juga sebanyak 2 dosis dengan interval 3 bulan.

Layanan dari Halodoc Home Lab akan mendatangkan petugas ke tempat atau di lokasi mana pun yang kamu pilih untuk pemberian vaksin.

Vaksinasi diberikan 100% oleh Dokter Khusus Vaksinasi. Ini Daftar Dokter yang Tangani Layanan Vaksin Home Lab Halodoc.

Booking Vaksinasi Dengue (QDenga) di Rumah Lebih Mudah Lewat Halodoc.

Atau kamu bisa order melalui aplikasi atau hubungi langsung nomor WhatsApp 0888-0999-9226.

Itulah informasi seputar vaksin DBD yang perlu kamu ketahui.

Jika kamu memiliki pertanyaan lain tentang kondisi ini, jangan ragu menghubungi dokter di Halodoc!

Yuk pakai Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Web MD. Diakses pada 2024. Dengue Fever.
World Health Organization. Diakses pada 2024. Dengue and Severe Dengue.
Mayo Clinic. Diakses pada 2024. Dengue Fever.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan