7 Manfaat Daun Mangga Kering untuk Kesehatan Tubuh

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   29 Agustus 2022

“Daun mangga kaya akan senyawa herbal dan antioksidan yang berkhasiat bagi tubuh. Mulai dari melawan efek peradangan sampai menangani kecemasan”

7 Manfaat Daun Mangga Kering untuk Kesehatan Tubuh7 Manfaat Daun Mangga Kering untuk Kesehatan Tubuh

Halodoc, Jakarta – Manfaat daun mangga jarang diketahui. Sejauh ini khasiatnya menyasar pada buah-buahannya saja. Padahal, daun mangga kering juga punya manfaat yang menjanjikan sehingga kerap dijadikan obat herbal. 

Beberapa klaim daun mangga di antaranya meredakan demam, mengatasi gangguan kesuburan, hingga mengobati cacingan.

Manfaat Daun Mangga Kering untuk Kesehatan Tubuh

1. Tinggi antioksidan

Daun mangga memiliki banyak kandungan senyawa herbal seperti polifenol dan terpenoid. Terpenoid bermanfaat untuk meningkatkan kualitas penglihatan dan sistem kekebalan tubuh. Senyawa ini juga dapat disebut sebagai antioksidan yang dapat berguna untuk melawan radikal bebas.

Polifenol juga bertindak sebagai antioksidan yang mirip dengan terpenoid. Senyawa ini diyakini bisa menghentikan peradangan. Beberapa penyakit yang dapat ditangani antara lain tumor, diabetes, penyakit jantung, dan sistem pencernaan.

2. Bersifat anti peradangan

Inflamasi atau peradangan merupakan respon alamiah dari tubuh untuk melawan bakteri dan virus yang ada dalam tubuh. Jika peradangan berjalan dalam waktu lama, potensi perkembangan penyakit semakin besar.

Daun mangga kering bisa dimanfaatkan sebagai obat anti radang karena senyawa polifenol dan mangiferinnya. Mereka dipercaya mampu mencegah penyakit jantung, hipertensi dan penyakit ginjal. 

Tanaman tersebut juga diyakini dapat membantu menghambat Alzheimer dan Parkinson. Namun, masih diperlukan studi lebih lanjut mengenai hal ini.

3. Mencegah Obesitas

Obesitas, diabetes, dan masalah metabolisme tubuh diklaim mampu diatasi dengan daun mangga kering. Menurut studi, daun ini bekerja dengan menghambat penumpukan lemak dalam jaringan sel.

4. Melawan diabetes

Pencetus utama diabetes adalah pola hidup yang kurang sehat serta konsumsi makanan yang tidak terkontrol. Disini, daun ini berperan dalam melawan diabetes karena memiliki pengaruh terhadap metabolisme lemak.

Menurut sebuah studi,  hewan yang diberikan konsumsi daun ini memiliki kadar gula darah yang lebih rendah. Penelitian ini membandingkan efek daun ini dengan obat diabetes dengan kandungan glibenclamide. Hasilnya, efek daun ini lebih signifikan terhadap obat diabetes tersebut.

5. Menurunkan tekanan darah

Daun mangga kering juga mampu menurunkan tekanan darah berkat khasiat antihipertensi. Mereka juga mampu menguatkan dinding pembuluh darah dan mengobati varises. Semua manfaat ini berasal dari kinerja antioksidan.

6. Mengurangi kecemasan

Jenis daun-daunan ini dipercaya punya kandungan mangiferin yang dapat mengurangi keresahan atau anxiety. Cukup minum seduhan daun ini dan dibantu dengan mandi air hangat untuk mendapatkan efeknya. Saat ramuan ini mulai bekerja, kamu akan merasa lebih tenang dan rileks.

7. Menyehatkan kulit

Antioksidan yang terkandung dalam daun ini rupanya juga menyehatkan kulit. Hal ini berkat kandungan kolagennya yang bersifat elastis. Ketika kadar kolagen terpenuhi, garis halus pada wajah dan bintik pada wajah bisa tersamarkan.

Selain itu, mereka bisa dimanfaatkan untuk mengobati luka bakar ruam pada kulit dan psoriasis.

Produk Olahan Daun Mangga

Terdapat berbagai cara untuk mengkonsumsi daun mangga. Daun ini sebenarnya dapat dikonsumsi secara langsung. Namun, beberapa orang lebih memilih daun mangga yang dikeringkan untuk diseduh seperti teh. Beberapa produk olahan daun mangga antara lain:

  • Teh celup daun mangga dalam kemasan
  • Bubuk, ekstrak, dan suplemen yang dapat larut dalam air
  • Kapsul daun mangga yang mengandung 60% mangiferin

Sebenarnya, belum banyak studi yang mengkonfirmasi terkait efek samping dari daun ini. Lebih baik, konsultasikan pada dokter atau ahli nutrisi sebelum mengkonsumsi tanaman ini, ya.

Selain kesehatan fisik, kesehatan mental juga tak kalah penting untuk diperhatikan. Bila kamu mengalami masalah yang berhubungan dengan mental, jangan ragu untuk menemui psikolog. Segera buat janji medis dengan psikolog di aplikasi Halodoc. Jangan tunda sebelum kondisinya semakin memburuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Style Craze. Diakses pada 2022. 10 Amazing Benefits And Uses Of Mango Leaves That You May Have Not Known.
Health Shots. Diakses pada 2022. Here are 7 health benefits that mango leaves can have for you.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan