7 Buah Ini Bisa Bantu Mengembalikan Cairan yang Hilang saat Puasa
Halodoc, Jakarta - Waktu berbuka menjadi momen yang pas untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang setelah seharian berpuasa. Nah, untuk menunjang hal tersebut, kamu perlu memilih jenis makanan yang mengandung tinggi air. Salah satu makanan yang direkomendasikan adalah buah-buahan. Berikut ini 7 jenis buah tinggi air yang mampu mengembalikan cairan tubuh setelah seharian berpuasa:
Baca juga: Kurang Konsumsi Buah dan Sayur, Ini Dampaknya pada Tubuh
1. Timun
Buah tinggi air yang pertama adalah timun. Buah ini mengandung 95 persen air, juga vitamin K, potasium, serta magnesium. Timun mengandung kalori yang sangat rendah, yaitu sebanyak 8 kalori dalam setengah cangkir yang berisi 52 gram. Timun bisa ditambahkan ke dalam salad, tumisan, atau sup.
2. Tomat
Buah tinggi air selanjutnya adalah tomat. Buah ini mengandung 94 persen air, juga vitamin A dan C yang mampu menunjang sistem kekebalan tubuh. Jumlah air yang tinggi dalam buah ini berkontribusi terhadap kandungan kalori yang rendah. Dalam 1 cangkir tomat yang berisi 149 gram, hanya mengandung 32 kalori saja.
Bukan hanya itu, tomat mengandung likopen yang mampu menurunkan risiko penyakit jantung, serta mencegah perkembangan kanker prostat pada pria. Buah ini dapat disajikan sebagai salad, jus, sup, atau bisa juga dimakan langsung.
3. Semangka
Semangka mengandung 92 persen air, juga vitamin C, vitamin A, dan magnesium. Dalam segelas semangka, hanya mengandung 46 kalori saja. Sama seperti tomat, semangka juga mengandung likopen. Untuk menikmatinya, kamu bisa mencampurnya dengan es buah, diolah menjadi jus atau dimakan langsung.
Baca juga: Buah-buahan Penambah Darah untuk Mencegah Anemia
4. Stroberi
Stroberi menjadi buah tinggi air lainnya yang mampu mencegah dehidrasi saat berpuasa. Buah ini mengandung 91 persen air, juga vitamin C, folat dan mangan. Jika dikonsumsi secara rutin, stroberi mampu mengurangi peradangan, serta melindungi tubuh dari penyakit jantung, diabetes, Alzheimer dan berbagai jenis kanker. Untuk menikmatinya, kamu bisa mengolahnya menjadi jus, smoothies, sop buah, atau salad.
5. Blewah
Mengembalikan cairan tubuh yang hilang setelah seharian berpuasa dapat dilakukan dengan blewah. Buah ini mengandung 90 persen air, juga vitamin A. Untuk menikmatinya, kamu bisa mengonsumsinya secara langsung, atau menambahkan ke salad, smoothies, atau es buah.
6. Jeruk
Jeruk mengandung 88 persen air, sehingga dapat membantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang setelah seharian berpuasa. Bukan itu saja, buah ini mengandung vitamin C dan potasium, yang dapat meningkatkan fungsi kekebalan dan kesehatan jantung, serta flavonoid, yang dapat mencegah kerusakan sel dengan mengurangi peradangan.
7. Kelapa
Buah tinggi air yang terakhir adalah kelapa. Tidak diragukan jika kelapa mengandung 95 persen air yang mampu mencegah dehidrasi saat berpuasa. Bukan itu saja, kepala juga mengandung elektrolit, termasuk kalium, natrium dan klorida. Mengonsumsi air kelapa saat berbuka menjadi pilihan terbaik ketimbang minuman lain yang mengandung tinggi gula.
Baca juga: Buah-buahan Ini Aman Dikonsumsi Pengidap GERD
Nah, itulah sejumlah buah tinggi air yang mampu mengembalikan cairan tubuh setelah seharian berpuasa. Jika kamu mengalami sejumlah kendala dalam pelaksanaannya, silahkan diskusikan keluhan yang dialami dengan dokter di aplikasi Halodoc, ya. Untuk membeli obat yang dibutuhkan, kamu bisa gunakan fitur “beli obat dan vitamin” di dalamnya.
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. 19 Water-Rich Foods That Help You Stay Hydrated.
Medical News Today. Diakses pada 2021. Hydrating foods: The top 20 and their benefits.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan