5 Kandungan Nutrisi Umbi-umbian yang Baik untuk Kesehatan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   26 Agustus 2022

“Umbi umbian termasuk lobak, kentang, singkong, bengkoang dan ubi jalar memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh. Beberapa di antaranya serat, karbohidrat, vitamin, protein dan fosfor.”

5 Kandungan Nutrisi Umbi-umbian yang Baik untuk Kesehatan5 Kandungan Nutrisi Umbi-umbian yang Baik untuk Kesehatan

Halodoc, Jakarta – Umbi umbian yang biasa dijadikan camilan atau pengganti nasi memiliki beragam kandungan nutrisi yang dapat meningkatkan kesehatan.

Beberapa di antaranya, yaitu serat, karbohidrat, kalsium, fosfor, kalium, vitamin C dan folat. Asupan tersebut dapat menjaga kesehatan dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh hingga mencegah penyakit kanker.

Jenis Umbi dan Kandungan Nutrisi di Dalamnya

1. Lobak

Lobak terdiri dari beberapa jenis, termasuk lobak putih, lobak ungu, lobak merah, lobak hijau dan lobak Jepang. Dalam 100 gram lobak mengandung berbagai nutrisi penting bagi tubuh, termasuk:

  • Serat sebanyak 1.5 gram.
  • Karbohidrat sebanyak 3.5 gram.
  • Kalsium sebanyak 35 miligram.
  • Fosfor sebanyak 25 miligram.
  • Kalium sebanyak 200 miligram.
  • Vitamin C sebanyak 20 miligram.
  • Folat sebanyak 30 miligram.

Berkat kandungan tersebut, lobak dapat mencegah radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh, melancarkan sistem pencernaan, mencegah kanker, menurunkan tekanan darah dan mengontrol kadar gula darah tubuh.

2. Kentang

Dalam 173 gram kentang panggang mengandung:

  • Kalori sebanyak 161 kkal. 
  • Lemak sebanyak 0.2 gram. 
  • Protein sebanyak 4.3 gram. 
  • Karbohidrat sebanyak 36.6 gram. 
  • Serat sebanyak 3.8 gram. 
  • Vitamin C sebanyak 28 persen dari total asupan harian yang dibutuhkan tubuh (RDI). 
  • Vitamin B6 sebanyak 27 persen dari RDI. 
  • Kalium sebanyak 26 persen dari RDI.
  • Mangan sebanyak 19 persen dari RDI. 
  • Magnesium sebanyak 12 persen dari RDI. 
  • Fosfor sebanyak 12 persen dari RDI. 
  • Niacin sebanyak 12 persen dari RDI. 
  • Folat sebanyak 12 persen dari RDI.

Dengan kandungan baik tersebut, kentang dapat mengontrol tekanan darah, memelihara kesehatan jantung, melancarkan sistem pencernaan dan meningkatkan perkembangan otak janin serta sistem sarafnya.

Kamu disarankan mengonsumsi kentang bersamaan dengan kulitnya. Sebab, kandungan nutrisi paling banyak terkandung di bagian kulitnya.

3. Singkong

Dalam 100 gram singkong mengandung berbagai nutrisi penting bagi tubuh, termasuk:

  • Kalori sebanyak 150 kkal.
  • Karbohidrat sebanyak 40 gram.
  • Protein sebanyak 1.2 gram.
  • Serat sebanyak 2 gram.
  • Kalium sebanyak 300 miligram.
  • Kalsium sebanyak 20 miligram.
  • Folat sebanyak 30 mikrogram.
  • Vitamin C sebanyak 30 miligram.

Karena ragam nutrisi tersebut, singkong bisa dikonsumsi untuk menambah energi, membantu mengontrol gula darah, menjaga kesehatan jaringan, menambah massa otot dan menurunkan kadar garam dalam tubuh.

4. Bengkoang

Bengkoang berkulit tebal kecokelatan dan daging berwarna putih. Teksturnya renyah dan terasa manis. Dalam 100 gram bengkoang mentah mengandung:

  • Kalori sebanyak 38 kkal. 
  • Karbohidrat sebanyak 8.82 gram. 
  • Gula sebanyak 1.80 gram. 
  • Lemak sebanyak 0.09 gram. 
  • Protein sebanyak 0.72 gram. 
  • Serat sebanyak 4.90 gram. 
  • Kalium sebanyak 150 miligram. 
  • Kalsium sebanyak 12 miligram. 
  • Vitamin C sebanyak 20.20 miligram.

Jenis umbi umbian ini dapat meningkatkan kesehatan pencernaan, memelihara kesehatan kulit, meningkatkan kekebalan tubuh, menurunkan kolesterol, menjaga kesehatan jantung dan mencegah perkembangan sel kanker.

5. Ubi Jalar

Ubi jalar memiliki ragam jenis, mulai dari ubi ungu, ubi kuning dan ubi oranye. Dalam 100 gram ubi jalar mengandung:

  • Air sebanyak 80.1 gram.
  • Kalori sebanyak 76 kkal.
  • Protein sebanyak 1.37 gram.
  • Lemak sebanyak 0.14 gram.
  • Karbohidrat sebanyak 17.7 gram.
  • Serat sebanyak 2.5 gram.
  • Gula sebanyak 5.74 gram.
  • Kalsium sebanyak 27 miligram.
  • Sodium sebanyak 27 miligram.
  • Zat besi sebanyak 0.72 gram.
  • Magnesium sebanyak 18 miligram.
  • Fosfor sebanyak 32 miligram.
  • Kalium sebanyak 230 miligram.
  • Vitamin C sebanyak 12.8 miligram.
  • Kolin sebanyak 10.8 miligram.
  • Beta karoten sebanyak 9.440 mikrogram.

Ubi jalar dapat menjaga kesehatan dan fungsi mata, memperbaiki jaringan tubuh yang rusak, memperkuat daya tahan tubuh, melancarkan pencernaan dan membantu mengontrol tekanan darah.

Itulah beberapa jenis umbi umbian dan kandungan baik yang terdapat di dalamnya. Agar lebih sehat, kamu bisa mengimbanginya dengan mengonsumis makanan sehat lain, seperti ikan, daging tanpa lemak, buah-buahan dan sayuran.

Jangan lupa juga berolahraga secara rutin, mengonsumsi cukup air putih sebanyak 2 liter per hari dan menghentikan kebiasaan buruk, seperti merokok serta mengonsumsi alkohol berlebihan.

Jika kamu mengalami keluhan kesehatan, silakan tanya dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat. Kamu juga bisa mendapatkan informasi lain seputar kesehatan dan pola hidup sehat lainnya dengan download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2022. What to know about cassava: Nutrition and toxicity.
Healthline. Diakses pada 2022. Potatoes 101: Nutrition Facts and Health Effects.
Healthline. Diakses pada 2022. Sweet Potatoes 101: Nutrition Facts and Health Benefits.
Food NDTV. Diakses pada 2022. 10 Health Benefits of Radish: The Power Source of Potassium, Vitamin C and Fiber.
WebMD. Diakses pada 2022. Jicama.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan