5 Cara Turunkan Berat Badan dengan Cepat dan Aman
“Makanlah tepat waktu dan konsumsi jumlah makanan sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, olahraga secara teratur supaya berat badan turun dengan cepat dan aman.”
Halodoc, Jakarta – Tidak hanya sebagai bagian dari upaya menjaga penampilan, berat badan ideal perlu dijaga supaya tetap sehat dan terhindar dari penyakit. Jika berat badan sudah berlebih, risiko obesitas akan menjangkit dan bisa menempatkanmu pada risiko lainnya seperti diabetes melitus, nyeri sendi, maag, dan beberapa penyakit lainnya.
Jika kamu mengalami obesitas, ada baiknya untuk segera merencanakan penurunan berat badan. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan dengan cepat dan aman. Itu bisa dimulai dari mengontrol pola makan dan aktif bergerak.
1. Mengatur Pola Makan
Cara menurunkan berat badan dengan cepat dan aman bisa diawali dengan mengatur pola makan. Makanlah tepat waktu dan sesuai dengan kebutuhan. Kalau kamu makan telat dan telanjur makan saat sudah lapar berat, kamu jadi makan dengan porsi lebih besar.
2. Perbanyak Makanan Berserat
Jika kamu merencanakan untuk menurunkan berat badan dengan cepat dan aman, kamu perlu memperbanyak asupan makanan berserat. Makanan berserat tidak hanya membantu memberikan sensasi kenyang lebih lama, tapi juga memproses lemak berlebih di dalam tubuh serta melarutkannya.
3. Kurangi Camilan Tidak Sehat
Salah satu penyebab obesitas adalah terlalu banyak makan camilan tidak sehat seperti junk food, kue-kue manis, dan minuman bersoda. Membatasi camilan tidak sehat akan membantu menurunkan berat badan dengan cepat dan aman.
4. Mendapatkan Tidur yang Berkualitas
Kalau kamu termasuk tipikal orang yang senang begadang, tidur tidak teratur, kamu menempatkan diri pada kemungkinan mengalami obesitas. Tidur tidak teratur akan mengganggu metabolisme untuk mencerna makanan. Kalau sudah begini, kamu pasti akan makan pada larut malam.
5. Olahraga Teratur
Jadwalkan diri untuk melakukan olahraga teratur setidaknya 30 menit – 1 jam setiap hari atau seenggaknya 3 kali dalam seminggu. Olahraga akan membantu metabolisme bekerja lebih baik, termasuk juga membuat tidur lebih lelap.
Itulah lima cara menurunkan berat badan dengan cepat dan aman. Kalau kamu punya pertanyaan seputar diet dan nutrisi, kontak saja Halodoc untuk mendapatkan informasi akurat. Yuk, download Halodoc sekarang juga ya!